Masih Dirawat di ICU, Ruangan Hermansyah Dijaga Intel dan Tentara  

Reporter

Rabu, 12 Juli 2017 14:26 WIB

Ahli IT ITB, Hermansyah, menjadi korban pembacokan di jalan tol Jagorawi Km 6, Jakarta Timur, 9 Juli 2017. Foto : facebook

TEMPO.CO, Jakarta - Pakar telematika alumnus ITB, Hermansyah, korban pembacokan di Tol Jagorawi, Jakarta Timur, masih dirawat di ruang intensive care unit (ICU) Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat Gatot Subroto, Jakarta. "Dirawat di ICU," kata Nuti, adik Hermansyah, saat dihubungi, Rabu, 12 Juli 2017.

Menurut Nuti, Hermansyah dirawat di ICU sejak pertama kali tiba dan dipindahkan dari Rumah Sakit Hermina Depok. Ia enggan berkomentar lebih jauh mengenai kondisi kakaknya. "Saya lagi di rumah. Sementara ini saya enggak wawancara, mungkin nanti ada pengacaranya."

Baca:
Terungkap, Ini Penjelasan Polisi Motif Pembacokan Hermansyah
Polisi Buru Tiga Orang Terlibat Pembacokan Alumnus ITB Hermansyah

Seorang petugas keamanan RSPAD Gatot Subroto, MA, memastikan bahwa Hermansyah dirawat di ruang ICU di gedung medical check up di lantai dua. Menurut MA, ruangan Hermansyah dijaga ketat sejumlah aparat. "Ada intel polisi dan satu tentara dari internal rumah sakit," ujarnya.

Hermansyah, 46 tahun, menjadi korban pembacokan di jalan Tol Jagorawi Kilometer 6 ruas Taman Mini Indonesia Indah dengan jalan tol lingkar luar (Jakarta Outer Ring Road-JORR), Jakarta Timur, Ahad dinihari, 9 Juli 2017. Hermansyah, alumni Institut teknologi Bandung itu mengalami luka parah.

Baca juga:
Hermansyah Dibacok, Firza Husein Batal Ajukan Saksi Meringankan
Alasan Teman Penembak Italia Menyerah: Capek Berdiam di Ladang

Menurut hasil pemeriksaan polisi, sebelum ditikam dengan pisau, Hermansyah dan tersangka penikamnya Lauren Paliyama, 31 tahun, saling kejar di Tol Jagorawi. Hermansyah sempat menghadang mobil tersangka dan cek-cok. Tak lama bertengkar, ia ditusuk hingga terluka parah.

Lauren ditangkap bersama Edwin Hitipeuw, 37 tahun, oleh Tim Jaguar Polres Depok di Jalan Raya Sawangan, Rabu dini hari tadi, sekitar pukul 01.00. Keduanya kini telah dibawa ke Mapolda Metro Jaya.

Simak:
Sandiaga Uno: Rumah DP Nol Rupiah untuk Penduduk Bergaji 7 Juta
Nama Simpang Semanggi, Djarot: Ada yang Usul Simpang Badja

Hermansyah tinggal bersama istrinya di sebuah komplek perumahan di Depok, berdua dengan istrinya, Iriana yang diperiksa oleh Polres Jakarta Timur untuk kasus ini. Ahli teknologi informatika ini pernah menjadi narasumber Indonesia Lawyer Club di TV One dan menyatakan chat antara pemimpim Front Pembela Islam Rizieq Syihab dan Firza Husein adalah hasil rekayasa.


FRISKI RIANA




Berita terkait

Pelaku Perampasan Ponsel Pelajar SMP Di Depok Ditangkap, Sehari Beraksi Tiga Kali

5 hari lalu

Pelaku Perampasan Ponsel Pelajar SMP Di Depok Ditangkap, Sehari Beraksi Tiga Kali

Polres Metro Depok membekuk dua pelaku perampasan ponsel yang melukai pelajar SMP di Jalan Anggrek 5 RT. 02/04, Pancoran Mas, Depok

Baca Selengkapnya

Polisi Ringkus Pelaku Pembacokan Pedagang Nasi Goreng di Cilincing hingga Tewas ketika Sembunyi di Kepulauan Seribu

13 hari lalu

Polisi Ringkus Pelaku Pembacokan Pedagang Nasi Goreng di Cilincing hingga Tewas ketika Sembunyi di Kepulauan Seribu

Polsek Cilincing, Jakarta Utara, meringkus MM alias Buncing, pelaku pembacokan pedagang nasi goreng AF, 25 tahun, hingga tewas di Kepulauan Seribu.

Baca Selengkapnya

Pedagang Bensin Eceran di Bintaro Dibacok di Jalan, Diduga Persaingan Bisnis

25 hari lalu

Pedagang Bensin Eceran di Bintaro Dibacok di Jalan, Diduga Persaingan Bisnis

Kapolsek memastikan polisi telah mengantongi identitas pelaku pembacokan di Bintaro Sektor 9 itu.

Baca Selengkapnya

Kepala RSPAD 2015-2019 dan Mantan Menkes Terawan Hadir di Debat Capres Pakai Jaket Prabowo-Gibran

4 Februari 2024

Kepala RSPAD 2015-2019 dan Mantan Menkes Terawan Hadir di Debat Capres Pakai Jaket Prabowo-Gibran

Mantan Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto tampak menghadiri lokasi debat pilpres kelima di Jakarta Convention Center atau JCC, Senayan, Ahad, 4 Februari 2024.

Baca Selengkapnya

Pj Bupati HSS Hermansyah Terapkan Konsep Satu Tahun Rasa Lima Tahun

31 Januari 2024

Pj Bupati HSS Hermansyah Terapkan Konsep Satu Tahun Rasa Lima Tahun

Pemerintah pusat memberikan apresiasi berupa insentif fiscal untuk penanganan stunting

Baca Selengkapnya

Pelaku Pembacokan Siswa SMK di Tanjung Duren Mengaku Mau Balas Dendam tapi Salah Sasaran

24 Januari 2024

Pelaku Pembacokan Siswa SMK di Tanjung Duren Mengaku Mau Balas Dendam tapi Salah Sasaran

Seorang siswa SMK Yadika 2 menjadi korban pengeroyokan, ia mengalami luka bacok di lengan siku kirinya pada Jumat siang, 19 Januari 2024 lalu.

Baca Selengkapnya

Tersangka Penyiraman Air Keras Pedagang Semangka di Pasar Kramat Jati, Sakit Hati Soal Perselingkuhan

9 Januari 2024

Tersangka Penyiraman Air Keras Pedagang Semangka di Pasar Kramat Jati, Sakit Hati Soal Perselingkuhan

Tersangka penyiraman air keras itu dijerat Pasal 338 KUHP dengan ancaman hukuman maksimal 15 tahun penjara.

Baca Selengkapnya

Pedagang Semangka di Kramat Jati Disiram Air Keras dan Dibacok

8 Januari 2024

Pedagang Semangka di Kramat Jati Disiram Air Keras dan Dibacok

Polisi menangkap pelaku penganiayaan terhadap pedagang semangka di Kramat Jati

Baca Selengkapnya

Jenazah Lukas Enembe Dipulangkan ke Jayapura Besok

26 Desember 2023

Jenazah Lukas Enembe Dipulangkan ke Jayapura Besok

Kuasa hukum Lukas Enembe, Antonius Eko Nugroho, mengatakan kliennya wafat saat dirawat di RSPAD Gatot Soebroto pada pukul 10.00.

Baca Selengkapnya

Kepala RSPAD Gatot Soebroto Benarkan Lukas Enembe Meninggal

26 Desember 2023

Kepala RSPAD Gatot Soebroto Benarkan Lukas Enembe Meninggal

Kepala RSPAD Gatot Soebroto Letnan Jenderal TNI Albertus Budi Sulistya membenarkan kabar kematian Gubernur Papua (nonaktif) Lukas Enembe.

Baca Selengkapnya