Sebelum Dilantik Jadi Kasetpres, Heru Budi Minta Restu Djarot  

Reporter

Editor

Juli Hantoro

Kamis, 20 Juli 2017 11:13 WIB

Kepala Badan Pengelola Keuangan Daerah (BPKD) DKI Jakarta Heru Budi Hartono saat dijumpai di Gedung Rapat Paripurna DPRD DKI Jakarta, Rabu, 19 Juli 2017. TEMPO/Larissa

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat mengatakan Kepala Badan Pengelola Keuangan Daerah DKI Heru Budi Hartono telah meminta restu untuk mengikuti pelantikan sebagai Kepala Sekretariat Presiden hari ini. "Saya sampaikan selamat. Kemarin sore, (Heru) datang ke saya minta doa restu," katanya di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis, 20 Juli 2017.

Djarot mengaku senang dengan terpilihnya Heru sebagai Kasetpres. Menurut dia, hal itu dapat semakin memudahkan koordinasi antara pemerintah DKI dan pusat. Ia mengungkapkan, Heru merupakan pegawai negeri yang berprestasi dan berdedikasi tinggi serta tak mengenal waktu kerja.

Baca juga: Jadi Kasetpres, Heru Budi Langsung Mendampingi Presiden Jokowi

Heru, kata Djarot, juga memiliki kemampuan mengorganisasi sumber daya manusia dan staf-stafnya. Namun, Djarot juga meminta Heru menjaga nama baik diri sendiri dan Pemprov DKI. "Saya senang juga pada pejabat DKI yang bisa mengabdi di sana karena akan semakin memudahkan untuk koordinasi," ujarnya.

Dengan naiknya jabatan Heru Budi Hartono, saat ini posisi Kepala BPKD DKI kosong. Djarot menuturkan Wakil BPKD DKI Michael Rolandi akan langsung menggantikan Heru sebagai pelaksana tugas Kepala BPKD DKI. Posisi tersebut, kata Djarot, tak boleh terlalu lama dibiarkan kosong. Sebab, pemerintah saat ini tengah melakukan pembahasan APBD DKI dan pencairan dana. "Masalah keuangan tidak boleh putus, ya," ucapnya.

Rencananya, Kepala BPKD DKI yang baru akan diputuskan pada Agustus. Djarot berujar hal itu bersamaan dengan perombakan satuan kerja perangkat daerah DKI lain yang akan dilakukan bulan depan.

FRISKI RIANA

Berita terkait

Ketua DPRD DKI Singgung Pemprov dalam Atasi Masalah Jakarta: Program Kurang Maksimal akan Saya Coret

4 hari lalu

Ketua DPRD DKI Singgung Pemprov dalam Atasi Masalah Jakarta: Program Kurang Maksimal akan Saya Coret

DPRD DKI menyinggung program Pemprov DKI untuk mengatasi banjir dan kemacetan, salah satunya sumur resapan.

Baca Selengkapnya

Pemprov DKI Pastikan Pelayanan Publik Optimal di Hari Pertama Bekerja Usai Libur Lebaran

11 hari lalu

Pemprov DKI Pastikan Pelayanan Publik Optimal di Hari Pertama Bekerja Usai Libur Lebaran

Pemprov DKI Jakarta memastikan pelayanan publik optimal setelah libur lebaran, pegawai sudah masuk seperti biasa.

Baca Selengkapnya

Heru Budi Ajak Penyandang Disabilitas Ngabuburit Naik MRT

33 hari lalu

Heru Budi Ajak Penyandang Disabilitas Ngabuburit Naik MRT

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Purnomo mengajak penyandang disabilitas ngabuburit naik Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta

Baca Selengkapnya

Sebut Kepulauan Seribu Cocok Jadi Food Estate, Pj Gubernur DKI Heru Budi Bakal Lakukan Ini

34 hari lalu

Sebut Kepulauan Seribu Cocok Jadi Food Estate, Pj Gubernur DKI Heru Budi Bakal Lakukan Ini

Heru Budi menyebut Kepulauan Seribu cocok jadi food estate alias lumbung pangan di DKI Jakarta. Berikut hal yang bakal dilakukan Pj Gubernur DKI itu.

Baca Selengkapnya

Heru Budi Hartono Raih Penghargaan Sebagai Top Pembina BUMD 2024

35 hari lalu

Heru Budi Hartono Raih Penghargaan Sebagai Top Pembina BUMD 2024

Pada acara Top BUMD Awards 2024 pemerintah Provinsi DKI Jakarta juga mampu meraih sejumlah penghargaan untuk lima BUMD

Baca Selengkapnya

Kualitas Udara Jakarta Masuk Urutan 10 Terburuk di Dunia pada Awal Libur Panjang Nyepi

47 hari lalu

Kualitas Udara Jakarta Masuk Urutan 10 Terburuk di Dunia pada Awal Libur Panjang Nyepi

Udara Jakarta memburuk menjelang libur panjang akhir pekan. Merujuk data IQAir, kualitas udara Jakarta terburuk ke-10 dari kota besar di dunia.

Baca Selengkapnya

Heru Budi Groundbreaking Pembangunan Masjid Ar-Raudhah di Ragunan

51 hari lalu

Heru Budi Groundbreaking Pembangunan Masjid Ar-Raudhah di Ragunan

"Berasal dari masyarakat. Tak ada dana APBD DKI Jakarta," kata Heru Budi.

Baca Selengkapnya

Polemik KJMU: Viral Dicabut, Curhat ke Anies, dan Penjelasan Heru Budi

51 hari lalu

Polemik KJMU: Viral Dicabut, Curhat ke Anies, dan Penjelasan Heru Budi

Viral KJMU dicabut. Ada yang curhat ke Anies hingga Pj Gubernur DKI Heru Budi Hartono menjelaskan duduk permasalahannya.

Baca Selengkapnya

DPRD DKI Jakarta Gelontorkan Rp 3 M untuk Seragam Dinas, Sekwan: Ada Pin Emas

52 hari lalu

DPRD DKI Jakarta Gelontorkan Rp 3 M untuk Seragam Dinas, Sekwan: Ada Pin Emas

DPRD DKI Jakarta kembali menggelontorkan anggaran miliaran untuk pengadaan baju dinas dan atributnya. Tahun 2024 bahkan anggarannya naik menembus Rp 3 miliar.

Baca Selengkapnya

Setahun Lebih Dinilai Cukup Buktikan Kinerja, Ketum KAHMI: Heru Cocok Jadi Gubernur

53 hari lalu

Setahun Lebih Dinilai Cukup Buktikan Kinerja, Ketum KAHMI: Heru Cocok Jadi Gubernur

KAHMI Jaya menilai pentingnya figur Gubernur Jakarta yang sudah khatam memahami setiap persoalan yang ada

Baca Selengkapnya