Polisi Sempurnakan Dua Sketsa Wajah Terduga Penyiram Novel

Reporter

Editor

Ali Anwar

Jumat, 4 Agustus 2017 15:48 WIB

Ilustrasi penyerang Novel Baswedan. Tempo

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Kepolisian Daerah Metro Jaya Komisaris Besar Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan pihaknya masih menyempurnakan dua sketsa wajah orang yang dicurigai bisa menjadi pelaku penyiraman air keras terhadap penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan.

Dua sketsa tersebut, ujar Argo, masih harus dikonfirmasi kepada saksi-saksi. "Ada dua (sketsa), yang menanyakan baju gamis (di rumah Novel) dan yang terlihat di tempat wudu Masjid Al-Ihsan," kata Argo saat dihubungi, Jumat, 4 Agustus 2017.

Baca: Kapolri Perlihatkan Sketsa Wajah Pelaku Penyiraman Novel ke KPK

Argo menambahkan, meski dua sosok tersebut dibuatkan sketsanya, pihaknya belum menentukan status mereka. Termasuk pada sosok yang sketsanya dipublikasikan Kepala Kepolisian RI Jenderal Tito Karnavian beberapa waktu lalu.




"Saya mengatakannya, saksi melihat ada orang tidak dikenal saksi," kata Argo. Ditanya ihwal laporan masyarakat terkait dengan sketsa yang dipublikasikan Kapolri, Argo menyatakan hingga saat ini belum ada masyarakat yang melapor.

Novel Baswedan disiram air keras saat dalam perjalanan pulang ke rumahnya setelah menjalankan salat Subuh di Masjid Al-Ihsan dekat rumahnya di Kelapa Gading, Jakarta Utara, 11 April 2017.

Baca juga: BREAKING NEWS: Novel Baswedan Disiram Air Keras

Berdasarkan rekaman CCTV yang diterima Tempo, pelaku diduga terdiri atas dua orang yang mengendarai sepeda motor. Hingga saat ini polisi telah memeriksa 59 saksi dan empat orang yang diduga sebagai pelaku. Namun keempatnya dilepaskan karena dianggap memiliki alibi yang kuat.



INGE KLARA SAFITRI



Advertising
Advertising

Berita terkait

5 Tahun Teror ke Novel Baswedan, IM57 Ingatkan Dalang Belum Terungkap

11 April 2022

5 Tahun Teror ke Novel Baswedan, IM57 Ingatkan Dalang Belum Terungkap

Praswad mengatakan Novel Baswedan dua kali jadi korban. Setelah matanya dibutakan oleh siraman air keras, Novel dipecat dari KPK karena TWK.

Baca Selengkapnya

Novel Baswedan Berharap Listyo Sigit Ungkap Lebih Jauh Kasus Penyerangan Dirinya

25 Februari 2021

Novel Baswedan Berharap Listyo Sigit Ungkap Lebih Jauh Kasus Penyerangan Dirinya

Novel Baswedan mengatakan penyerangan terhadap dirinya tak bisa dianggap perbuatan bercanda atau kekhilafan. Level kejahatannya tinggi.

Baca Selengkapnya

Komisi Kejaksaan Panggil Tim Jaksa Kasus Novel Baswedan Hari Ini

23 Juli 2020

Komisi Kejaksaan Panggil Tim Jaksa Kasus Novel Baswedan Hari Ini

Komisi Kejaksaan akan memanggil tim jaksa penuntut umum yang menangani perkara penyiraman air keras Novel Baswedan, hari ini

Baca Selengkapnya

Disalahkan di Kasus Novel Baswedan, Ini Curhat Jokowi ke Mahfud

18 Juli 2020

Disalahkan di Kasus Novel Baswedan, Ini Curhat Jokowi ke Mahfud

Mahfud Md menceritakan saat ia ditanya oleh Presiden Joko Widodo atau Jokowi terkait pengusutan dan pengadilan kasus penyerangan Novel Baswedan

Baca Selengkapnya

Vonis Pelaku Penyiraman, Novel Baswedan Ucapkan Selamat ke Jokowi

17 Juli 2020

Vonis Pelaku Penyiraman, Novel Baswedan Ucapkan Selamat ke Jokowi

Novel Baswedan menilai persidangan kasus penyiraman air keras itu hanya sandiwara. Keyakinan itu muncul karena banyak kejanggalan selama prosesnya

Baca Selengkapnya

5 Fakta Kasus Novel Baswedan, Vonis hingga Dugaan Kejanggalan

17 Juli 2020

5 Fakta Kasus Novel Baswedan, Vonis hingga Dugaan Kejanggalan

Tim Advokasi Novel Baswedan menyebutkan sejak awal mengemukakan banyak kejanggalan persidangan, dakwaan yang menafikan fakta sebenarnya.

Baca Selengkapnya

Sidang Dianggap Gagal, Novel Baswedan: Tergantung Pimpinannya

17 Juli 2020

Sidang Dianggap Gagal, Novel Baswedan: Tergantung Pimpinannya

Novel Baswedan tidak tertarik mengikuti proses pembacaan tuntutan atas pelaku penyerangan terhadap dirinya. Sebab ia menyakini hasilnya tak berbeda

Baca Selengkapnya

Kuasa Hukum Novel Baswedan: Pelaku Tetap Kami Kejar

17 Juli 2020

Kuasa Hukum Novel Baswedan: Pelaku Tetap Kami Kejar

Novel Baswedan mengatakan sedari awal meyakini sidang ini sudah dipersiapkan untuk gagal alias sidang sandiwara.

Baca Selengkapnya

Novel Baswedan: Sejak Awal Dapat Info Vonis Tak Lebih 2 Tahun

17 Juli 2020

Novel Baswedan: Sejak Awal Dapat Info Vonis Tak Lebih 2 Tahun

Novel Baswedan meyakini bahwa persidangan ini seperti sudah dipersiapkan untuk gagal atau sidang sandiwara.

Baca Selengkapnya

Kuasa Hukum Novel Baswedan Nilai Vonis Hakim Melindungi yang Kuat

17 Juli 2020

Kuasa Hukum Novel Baswedan Nilai Vonis Hakim Melindungi yang Kuat

Novel Baswedan mengatakan vonis ini memberikan gambaran buruk bagaimana hukum itu bisa dikangkangi.

Baca Selengkapnya