Dishub Kota Bekasi Ikut Kaji Rencana Ganjil Genap di Tol Cikampek

Reporter

Editor

Juli Hantoro

Minggu, 20 Agustus 2017 17:50 WIB

Kendaraan melintasi kabel yang menggelantung ke jalan di kawasan Kalimalang, Jakarta, 14 Agustus 2015. TEMPO/Subekti.

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Dinas Perhubungan Kota Bekasi, Yayan Yuliana mengatakan, pihaknya juga turut melakukan kajian ihwal rencana Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) menerapkan sistem ganjil genap di ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek dari Bekasi hingga ke Jakarta Timur.

"Mengatasi kemacetan tidak semudah dengan wacananya," kata Yayan, Ahad, 20 Agustus 2017. Ia mengatakan, pihaknya masih memikirkan dampak yang ditimbulkan jika wacana penerapan ganjil genap di Tol Jakarta-Cikampek diberlakukan.

Menurut dia, yang paling terkena imbasnya, ialah ruas jalan arteri yaitu sepanjang Kalimalang. Jalur tersebut merupakan satu-satunya jalan menuju ke Jakarta yang biasa digunakan masyarakat baik pengguna sepeda motor maupun mobil. "Jalur alternatif tidak ada yang lain," kata dia.


Baca juga: Ganjil-Genap Bekasi-Cawang, BPTJ: Perlu Tempat Parkir di Bekasi





Sementara di ruas jalan tersebut kini terjadi penyempitan karena adanya sejumlah proyek, seperti pembangunan Tol Bekasi-Cawang-Kampung Melayu, dimana harus ada pengalihan arus sepanjang 600 meter di Bekasi Barat. "Belum lagi ada penyempitan karena pengerjaan turap Kalimalang," kata dia.

Ihwal permintaan BPTJ yang meminta Bekasi menyiapkan kantong parkir di sekitar ruas jalan tol, Yayan enggan berkomentar. Saat ini, kata dia, pihaknya masih fokus melakukan kajian atas rencana dari BPTJ tersebut.

Sejumlah pengguna jalan di ruas Jalan Kalimalang juga mengkhawatirkan dampak yang ditimbulkan akibat penerapan sistem ganjil genap di Tol Jakarta-Cikampek. Sebab, kondisi jalan arteri tersebut saat ini sudah cukup padat. "Ditambah lagi ada limpahan dari tol, akan bertambah padat," kata Syahrul Saleh, pengguna jalan.

ADI WARSONO

Berita terkait

Ketimbang Perluas Ganjil Genap, Pengamat Usul Batasi Sepeda Motor

12 Agustus 2019

Ketimbang Perluas Ganjil Genap, Pengamat Usul Batasi Sepeda Motor

Pembatasan sepeda motor lebih baik ketimbang perluasan ganjil genap untuk mengurangi dampak polusi serta kemacetan di Ibu Kota.

Baca Selengkapnya

Jasa Marga Berlakukan Ganjil - genap dari Gerbang Tol Tambun

3 Desember 2018

Jasa Marga Berlakukan Ganjil - genap dari Gerbang Tol Tambun

Sistem ganjil - genap diterapkan di Tol Jakarta-Cikampek dimulai dari gerbang tol Tambun menuju Jakarta.

Baca Selengkapnya

Selama 66 Hari Ganjil Genap, Polisi Tilang 36.643 Pelanggar

20 Oktober 2018

Selama 66 Hari Ganjil Genap, Polisi Tilang 36.643 Pelanggar

Jumlah pelanggar aturan ganjil genap paling banyak terjadi di Jakarta Timur.

Baca Selengkapnya

Butuh Tambahan Data, Anies Baswedan Perpanjang Ganjil Genap

16 Oktober 2018

Butuh Tambahan Data, Anies Baswedan Perpanjang Ganjil Genap

Anies Baswedan sepakat memperpanjang masa pemberlakuan ganjil genap hingga akhir tahun ini.

Baca Selengkapnya

Aturan Ganjil Genap Kembali Diberlaku di Jalan Benyamin Sueb

8 Oktober 2018

Aturan Ganjil Genap Kembali Diberlaku di Jalan Benyamin Sueb

Aturan ganjil genap kembali diberlakukan di Jalan Benyamin Sueb berbarengan dengan dimulainya perhelatan Asian Para Games 2018.

Baca Selengkapnya

Wali Kota Depok Tegaskan Ganjil Genap di Margonda Belum Final

18 September 2018

Wali Kota Depok Tegaskan Ganjil Genap di Margonda Belum Final

Wali Kota Depok Muhammad Idris belum bisa menyampaikan rencana penerapan ganjil genap secara detail karena masih dalam kajian.

Baca Selengkapnya

DKI Hari Ini Bahas Ganjil Genap Usai Asian Games, Apa Opsinya?

31 Agustus 2018

DKI Hari Ini Bahas Ganjil Genap Usai Asian Games, Apa Opsinya?

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta hari ini merapatkan pembahasan rencana kelanjutan pemberlakuan plat nomor kendaraan ganjil genap usai Asian Games.

Baca Selengkapnya

Selepas Asian Games, Polisi Ingin Sistem Ganjil Genap Dilanjutkan

30 Agustus 2018

Selepas Asian Games, Polisi Ingin Sistem Ganjil Genap Dilanjutkan

Penerapan sistem ganjil genap dinilai terbukti membawa dampak positif bagi lalu lintas di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Hotman Paris Protes Ganjil Genap, Sandiaga Uno Beri Saran Ini

6 Agustus 2018

Hotman Paris Protes Ganjil Genap, Sandiaga Uno Beri Saran Ini

Sandiaga Uno menyatakan sudah saatnya masyarakat beralih dari kendaraan pribadi ke transportasi massal.

Baca Selengkapnya

Lima Hari Ganjil Genap, Sebanyak 5.303 Pelanggar Ditilang

6 Agustus 2018

Lima Hari Ganjil Genap, Sebanyak 5.303 Pelanggar Ditilang

Jumlah pelanggar terbanyak yang ditindak terjadi pada hari kedua penerapan sistem ganjil genap.

Baca Selengkapnya