Program Jakarta Creative Hub Akan Diteruskan Anies-Sandi

Reporter

Editor

Juli Hantoro

Jumat, 25 Agustus 2017 15:32 WIB

Peresmian Jakarta Creative Hub oleh Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. LARISSA HUDA

TEMPO.CO, Jakarta - Jakarta Creative Hub yang dibangun era Gubernur Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok bakal diteruskan oleh Gubernur dan Wakil Gubernur terpilih Anies Baswedan-Sandiaga Uno. Menurut Kepala Dinas Usaha Mikro Kecil Menengah dan Perdagangan Irwandi, program Jakarta Creative Hub merupakan program yang berkesinambungan.

“Program ini sangat bagus, ini merupakan karya Gubernur terdahulu dan akan terus berkesinambungan dengan program kerja gubernur selanjutnya," kata Irwandi dalam acara Instalasi Semanggi Kita di Atrium Senayan City, pada Kamis, 24 Agustus 2017.

Mirip dengan yang digagas Anies-Sandi One Kecamatan One Centre of Entrepreneurship (Oke Oce), Irwandi mengatakan program Jakarta Creative Hub ini juga akan ada di tiap kecamatan dengan nama Tempat Kumpul Kreatif.

“Dari Pemprov ke depannya akan ada di tiap kecamatan, tapi lebih kecil namanya Tempat Kumpul Kreatif,” kata dia.


Baca juga: Jakarta Creative Hub, Investasi Rp 14 Miliar dari Pengembang

Program yang disebut Ahok sebagai OK OCE sesungguhnya ini telah diresmikan sejak Maret 2017. Program ini dinilai sangat membantu generasi muda untuk berkreativitas.

Monique Soeriaatmadja, salah satu pengusaha muda pendiri SOE Jakarta merupakan salah satu yang merasa sangat terbantu akan program ini.

“Dengan adanya bantuan dari JCH, usaha tekstil tenun tradisional saya bisa berkembang," ujar Monique.

JCH mempunyai Fasilitas 3 ruang kelas, makerspace, yakni ruangan berisi mesin-mesin produksi, co-office atau kantor bersama sebanyak 12 unit masing-masing berukuran 12 meter, perpustakaan, serta Café.

Pemprov DKI juga memberikan bantuan 35 jenis mesin yang dapat digunakan secara cuma-cuma. Serta bekerjasama dengan pihak ketiga yakni pelaku industri untuk memberi pendampingan kepada para peserta. Sampai saat ini sudah ada 60 jenis pelatihan yang diberikan kepada peserta.

Saat ini sudah terpilih 12 peserta start up dengan seleksi yang cukup ketat. 12 peserta ini memiliki konsep unik di bidangnya masing-masing.

DEWI NURITA

Berita terkait

Jokowi Puji 'Mama Muda' di Forum Ekonomi: Saya Senang

53 hari lalu

Jokowi Puji 'Mama Muda' di Forum Ekonomi: Saya Senang

Presiden Joko Widodo memuji perkembangan sektor Usaha Mikro Kecil dan Menengah di tanah air.

Baca Selengkapnya

Amartha dan Unilever Indonesia Sinergikan Jejaring Usaha Mikro Perempuan

27 Februari 2024

Amartha dan Unilever Indonesia Sinergikan Jejaring Usaha Mikro Perempuan

Amartha dan Unilever Indonesia kolaborasikan jejaring usaha mikro Perempuan dengan jejaring bank sampah berbasis komunitas untuk kelola sampah plastik secara produktif dan ekonomis.

Baca Selengkapnya

Jenis dan Contoh UMKM di Indonesia yang Banyak Diminati

3 Februari 2024

Jenis dan Contoh UMKM di Indonesia yang Banyak Diminati

Keberadaan UMKM di Indonesia kian meningkat karena memiliki daya tarik tersendiri. Pahami jenis dan contoh UMKM di Indonesia yang banyak diminati.

Baca Selengkapnya

Terbitkan 7,1 Juta Nomor Induk Berusaha Via OSS, BKPM: Didominasi Usaha Mikro Kecil

31 Desember 2023

Terbitkan 7,1 Juta Nomor Induk Berusaha Via OSS, BKPM: Didominasi Usaha Mikro Kecil

Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) telah menerbitkan sebanyak 7.146.105 nomor induk berusaha (NIB).

Baca Selengkapnya

Lampaui Target, BRI Catat Business Matching Rp 1,26 T Lewat UMKM Expo

10 Desember 2023

Lampaui Target, BRI Catat Business Matching Rp 1,26 T Lewat UMKM Expo

BRI mencatat business matching antara UMKM dengan pembeli di luar negeri melalui UMKM EXPO(RT) Brilianpreneur 2023 mencapai Rp 1,26 triliun.

Baca Selengkapnya

Keberhasilan Kupedes BRI terhadap Pelaku Usaha Mikro di Indonesia

15 November 2023

Keberhasilan Kupedes BRI terhadap Pelaku Usaha Mikro di Indonesia

Terus tumbuh kuat, kinerja kredit segmen mikro PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI tercatat semakin baik pascapandemi.

Baca Selengkapnya

Undang-Undang Cipta Kerja Bentuk Keberpihakan Pemerintah kepada Usaha Mikro Kecil

2 Oktober 2023

Undang-Undang Cipta Kerja Bentuk Keberpihakan Pemerintah kepada Usaha Mikro Kecil

Undang-Undang Cipta Kerja Bentuk Keberpihakan Pemerintah kepada Usaha Mikro Kecil

Baca Selengkapnya

Hari UMKM Nasional, BRI Tegaskan Komitmen Dukung Pembiayaan Mikro

12 Agustus 2023

Hari UMKM Nasional, BRI Tegaskan Komitmen Dukung Pembiayaan Mikro

BRI optimistis segmen mikro dapat berkontribusi sebesar 45 persen dari total portofolio pembiayaan.

Baca Selengkapnya

Pemasaran Produk UMKM, Dosen ITB: Media Sosial untuk Menyasar Target Pasar

2 Agustus 2023

Pemasaran Produk UMKM, Dosen ITB: Media Sosial untuk Menyasar Target Pasar

Pemasaran UMKM di media sosial membutuhkan kata kunci pesan untuk menyasar target pasar

Baca Selengkapnya

Riset Prediksi Kebutuhan Pembiayaan UMKM Rp 4.300 T pada 2026

14 Juli 2023

Riset Prediksi Kebutuhan Pembiayaan UMKM Rp 4.300 T pada 2026

Riset yang dilakukan Asosiasi Fintech Pendanaan Bersama Indonesia (AFPI) bersama Ernst & Young Indonesia menemukan kebutuhan pembiayaan usaha mikro, kecil dan menengah alias UMKM yang mencapai ribuan triliun pada 2026.

Baca Selengkapnya