Polisi Terjunkan Intelijen Ringkus Penebar Ranjau Paku

Reporter

Editor

Jumat, 21 Oktober 2011 13:42 WIB

TEMPO/Aditia Noviansyah

TEMPO Interaktif, Jakarta - Kepolisian Daerah Metro Jaya menurunkan intelijen untuk membekuk penebar ranjau paku. Para pelaku dianggap sudah meresahkan pengguna jalan, terutama pemilik sepeda motor dan mobil. Salah satu tersangka bernama Ardi ditangkap pada Kamis, 20 Oktober 2011. "Kepolisian resor dan sektor harus mengerahkan personel tidak berseragam, termasuk intelijen," kata juru bicara Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Baharudin Djafar, Jumat, 21 Oktober 2011.

Hanya dengan cara itu, Baharudin menambahkan, kemungkinan untuk bisa menangkap basah pelaku penebar paku saat beraksi lebih besar. Aparat reserse dan intelijen dianggap mampu memantau pelaku saat beraksi, berbeda dengan polisi berseragam. "Kesulitan menangkap pelaku adalah bagaimana membuktikan bahwa dia yang menebar," kata Baharudin

Selain mengoptimalkan aparat tak berseragam, Baharudin mengatakan, setiap polres dan polsek juga dituntut meningkatkan frekuensi patroli di daerah-daerah rawan ranjau paku. “Kami telah memerintahkan polres untuk meningkatkan patroli,” katanya.

Ardi, 21 tahun, ditangkap anggota komunitas Sapu Bersih, relawan pemungut ranjau paku di jalanan, di ruas Jalan Daan Mogot, Jakarta Barat. Dari tangan tersangka ditemukan tiga kotak korek api berisi paku berukuran lima sentimeter. Ardi diringkus dan diserahkan ke Markas Polsek Cengkareng, adapun sepeda motornya yang tertinggal di lokasi dibakar warga.

ANANDA BADUDU

Berita terkait

Satlantas Polres Tangsel Sisir Ranjau Paku di Jalan Pahlawan Seribu Setelah Viral Aksi Ojol

6 Juli 2023

Satlantas Polres Tangsel Sisir Ranjau Paku di Jalan Pahlawan Seribu Setelah Viral Aksi Ojol

Satlantas Polres Tangsel menyatakan akan secara rutin menggelar penyisiran ranjau paku di Jalan Pahlawan Seribu.

Baca Selengkapnya

Waspada Ranjau Paku di Kawasan Gatot Subroto, Begini Tips Menghindarinya

2 Juli 2023

Waspada Ranjau Paku di Kawasan Gatot Subroto, Begini Tips Menghindarinya

Ranjau paku marak ditemukan di ruas-ruas jalan protokol di Jakarta seperti Jalan Gatot Subroto dan MT Haryono.

Baca Selengkapnya

Kasus Ranjau Paku di Jalan Gatot Subroto, Pelaku Beraksi Sendirian atau Sindikat?

11 Juni 2023

Kasus Ranjau Paku di Jalan Gatot Subroto, Pelaku Beraksi Sendirian atau Sindikat?

Polda Metro Jaya masih menyelidiki pelaku penebar ranjau paku di Jalan Gatot Subroto, Jakarta. Apakah pelaku beraksi sendirian atau sindikat?

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Ranjau Paku di Jalan Gatot Subroto, Polda Gandeng Komunitas Pecinta Keamanan

10 Juni 2023

Serba-serbi Ranjau Paku di Jalan Gatot Subroto, Polda Gandeng Komunitas Pecinta Keamanan

Ranjau paku masih menjadi ancaman pengendara yang melintas di Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya

Patroli Atasi Ranjau Paku di Jalan Gatot Subroto, Polda Metro Jaya: Kucing-kucingan

10 Juni 2023

Patroli Atasi Ranjau Paku di Jalan Gatot Subroto, Polda Metro Jaya: Kucing-kucingan

Ranjau paku masih menjadi ancaman pengendara yang melintas di Jalan Gatot Subroto.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Belum Temukan Penebar Ranjau Paku di Jalan Gatot Subroto

10 Juni 2023

Polda Metro Belum Temukan Penebar Ranjau Paku di Jalan Gatot Subroto

Polda Metro Jaya belum temukan penebar ranjau paku.

Baca Selengkapnya

Cerita Korban Ranjau Paku yang Tersebar di Jalan Gatot Subroto Jakarta

10 Juni 2023

Cerita Korban Ranjau Paku yang Tersebar di Jalan Gatot Subroto Jakarta

Ranjau paku masih ditemukan bertebaran di sepanjang Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya

Awas Ranjau Paku di Semanggi, Begini Janji Polisi

18 Januari 2023

Awas Ranjau Paku di Semanggi, Begini Janji Polisi

Petugas Polda Metro Jaya pun secara rutin turun tangan membersihkan ranjau paku dan paku payung yang disebar.

Baca Selengkapnya

Satpol PP Sisir Ranjau Paku di Matraman Setelah Laporan Warga di JAKI

16 September 2022

Satpol PP Sisir Ranjau Paku di Matraman Setelah Laporan Warga di JAKI

Satpol PP Utan Kayu Utara menyisir ranjau paku di Jalan Ahmad Yani Matraman setelah ada laporan warga di JAKI.

Baca Selengkapnya

Jasa Marga Bantah Pesan Soal Ranjau Paku di Jalan Tol Bandara

4 Februari 2020

Jasa Marga Bantah Pesan Soal Ranjau Paku di Jalan Tol Bandara

Pesan berantai yang menyebut ada ranjau paku di Jalan Tol Bandara Soekarno-Hatta dari arah Pluit dibantah oleh PT Jasa Marga.

Baca Selengkapnya