Firman Gani Dimakamkan di TMP Kalibata  

Reporter

Editor

Ali Anwar

Sabtu, 19 Januari 2013 18:18 WIB

Irjen Polisi Firman Gani. TEMPO/ Santirta M

TEMPO.CO, Jakarta - Karangan bunga berisi ucapan dukacita atas meninggalnya Inspektur Jenderal Polisi Purnawirawan Firman Gani, mantan Kepala Kepolisian Daerah Metropolitan Jakarta Raya, berderet di sekeliling rumah duka di Jalan Panglima Polim IV, Jakarta Selatan, Sabtu, 19 September 2013.

Karangan bunga itu antara lain berasal dari sejumlah jenderal purnawirawan Kepolisian Republik Indonesia, seperti Kapolri Jenderal Timur Pradopo dan Jenderal Purnawirawan Ruslan Abdul Gani. Tampak pula karangan bunga kiriman Ketua Umum Golkar Aburizal Bakrie.

Suasana rumah duka sudah terlihat sepi dari pelayat. Hanya beberapa orang yang tampak hendak mengangkat kerangka besi tenda di halaman rumah duka. "Sudah sepi mas. Semua keluarga mengantar pemakaman Bapak ke Taman Makam Pahlawan di Kalibata," kata seorang pesuruh di rumah duka kepada Tempo.

Jenazah diberangkatkan ke Kalibata sekitar pukul 15.30 WIB setelah upacara pelepasan setengah jam sebelumnya. Upacara pelepasan dari rumah duka dipimpin Kapolri Jenderal Timur Pradopo. Ketiga anak laki-lakinya serta istri ikut mengantar jenazah ke peristirahatannya yang terakhir.

Menurut pesuruh rumah yang enggan menyebut nama ini, di rumah duka akan digelar tahlil selama tujuh malam. "Nanti malam hari pertamanya," katanya. Kabar duka ini, kata pesuruh rumah ini, memang sangat mengejutkan. "Kursi-kursi juga belum sempat ditata. Tenda juga baru dipasang," katanya.

Jenazah mantan Kapolda Metro Jaya Irjen Pol (Purn) Firman Gani tiba di rumah duka di Jalan Panglima Polim IV Nomor 12 Jakarta Selatan, Sabtu, 19 Januari 2013. Jenazah Firman Gani tiba di rumah duka sekitar pukul 12.30 WIB dengan menggunakan mobil jenazah rumah duka Rumah Sakit Pusat Pertamina B 1073 BIX.

Firman Gani bin H Harun Gani Abdul Roni meninggal sekitar pukul 09.55 di RSPP, Sabtu, 19 Januari 2013, setelah dua hari menjalani perawatan. "Setelah dirawat selama dua hari, tadi pagi sekitar pukul 10.00 telah meninggal dunia di RSPP karena sakit stroke," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Rikwan, melalui sambungan telepon.

Firman Gani merupakan penggagas berdirinya Densus 88 Antiteror Polri. Satuan ini diresmikan Kepala Kepolisian Daerah Metro Jaya Inspektur Jenderal Firman Gani pada 26 Agustus 2004. Detasemen 88 yang awalnya beranggotakan 75 orang ini dipimpin oleh Ajun Komisaris Besar Polisi Tito Karnavian.

DAVID PRIYASIDHARTA

Berita terkait

Besok May Day atau Peringatan Hari Buruh, Polri dan Disnakertransgi DKI Siapkan Ini

13 jam lalu

Besok May Day atau Peringatan Hari Buruh, Polri dan Disnakertransgi DKI Siapkan Ini

Peringatan Hari Buruh atau May Day ini juga akan dilakukan serempak di seluruh Indonesia dengan melibatkan total ratusan ribu buruh.

Baca Selengkapnya

IPW Sebut Polisi Mesti Telusuri Motif Kematian Brigadir Ridhal Ali Tomi, Jangan Berhenti Kesimpulan Bunuh Diri

15 jam lalu

IPW Sebut Polisi Mesti Telusuri Motif Kematian Brigadir Ridhal Ali Tomi, Jangan Berhenti Kesimpulan Bunuh Diri

IPW menilai proses pemeriksaan terhadap tewasnya Brigadir Ridhal Ali Tomi tak cukup berhenti di kesimpulan bunuh diri.

Baca Selengkapnya

Polisi Sebut Akan Periksa Ponsel Brigadir Ridhal Ali Tomi Dalami Penyebab Kematian di Mobil

16 jam lalu

Polisi Sebut Akan Periksa Ponsel Brigadir Ridhal Ali Tomi Dalami Penyebab Kematian di Mobil

Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan polisi terus menggali terkait kasus meninggalnya Brigadir Ridhal Ali Tomi diduga bunuh diri di dalam mobil.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Demo Bela Palestina di Amerika, Kandidat Presiden Ditangkap hingga Boikot Akademis

19 jam lalu

5 Fakta Demo Bela Palestina di Amerika, Kandidat Presiden Ditangkap hingga Boikot Akademis

Demo bela Palestina di sejumlah kampus Amerika menimbulkan sejumlah dampak.

Baca Selengkapnya

Judi Online per April 2024, Polisi Sebut Ada 729 Kasus dan 1.158 Tersangka

19 jam lalu

Judi Online per April 2024, Polisi Sebut Ada 729 Kasus dan 1.158 Tersangka

Pada 2023 terdapat 1.196 kasus judi online dengan jumlah tersangka 1.967, sedangkan di 2024 per April terdapat 792 kasus dan 1.158 tersangka.

Baca Selengkapnya

Protes Pro-Palestina Meluas di Kampus Amerika Serikat, Hampir 900 Orang Ditangkap Sejak 18 April

1 hari lalu

Protes Pro-Palestina Meluas di Kampus Amerika Serikat, Hampir 900 Orang Ditangkap Sejak 18 April

Hampir 900 orang telah ditangkap di kampus-kampus Amerika Serikat karena demo pro-Palestina

Baca Selengkapnya

Seleb TikTok Galih Loss Tampak Gundul Setelah Jadi Tahanan, Adakah Aturan Menggunduli Tahanan?

2 hari lalu

Seleb TikTok Galih Loss Tampak Gundul Setelah Jadi Tahanan, Adakah Aturan Menggunduli Tahanan?

Setelah ditangkap karena kasus penistaan agama, seleb TikTok Galih Loss tampak tampil gundul. Bagaimana aturan menggunduli tahanan?

Baca Selengkapnya

Judi Online: Seperti Menghadapi Hantu hingga Menarget hanya Operator Level Bawah

3 hari lalu

Judi Online: Seperti Menghadapi Hantu hingga Menarget hanya Operator Level Bawah

Pengamat kepolisian dari ISESS Bambang Rukminto mengatakan problem pemberantasan judi online tak menyentuh akar masalah

Baca Selengkapnya

Ada Luka Tembak di Kepala Brigadir RA yang Ditemukan Tewas di dalam Mobil Alphard di Mampang

3 hari lalu

Ada Luka Tembak di Kepala Brigadir RA yang Ditemukan Tewas di dalam Mobil Alphard di Mampang

Polisi menemukan luka tembak di pelipis kanan kepala Brigadir RA yang tembus ke bagian kiri kepala, bahkan hingga ke atap mobil Alphard.

Baca Selengkapnya

Brigadir RA Ditemukan Tewas di Dalam Mobil Alphard di Jakarta Selatan, Polisi Duga Bunuh Diri

3 hari lalu

Brigadir RA Ditemukan Tewas di Dalam Mobil Alphard di Jakarta Selatan, Polisi Duga Bunuh Diri

Polisi menyimpulkan sementara Brigadir RA tewas karena bunuh diri.

Baca Selengkapnya