Polisi Tembak Mati Penodong di Monas

Reporter

Editor

Nur Haryanto

Rabu, 18 Desember 2013 20:00 WIB

ilustrasi penembakan. haihoi.com

TEMPO.CO, Jakarta - Polisi menembak mati seorang tersangka pelaku pemerasan terhadap pengunjung di Monas, Rabu dinihari, 18 Desember 2013. Ada tiga tersangka yang diburu pada dinihari itu, dua lainnya mengalami luka di paha dan betis.

Kepala Satuan Reserse dan Kriminal Polres Metro Jakarta Pusat Ajun Komisaris Besar Tatan Dirsan mengatakan, pelaku yang tertembak mati bernama Irwan, 30 tahun. "Dua orang temannya adalah Yayang Indaniel, 29 tahun, dan M. Setiawan, 24 tahun," katanya.

Ketiganya disebutkan menodong Silvi, 17 tahun. Mereka menggasak tas dan telepon genggam milik Silvi. Korban kemudian melapor kepada polisi yang sedang patroli.

Anggota kepolisian, Tatan melanjutkan, langsung melakukan pencarian terhadap ketiga pelaku. "Akhirnya ditemukan di dekat air mancur Monas," ujar mantan Kapolsek Metro Gambir, Jakarta Pusat itu. Saat itu, ketiga pelaku tengah membagi hasil.

Ketika hendak ditangkap, Tatan mengungkapkan, Irwan melakukan perlawanan. Untungnya, badik yang diayunkan Irwan tidak mengenai petugas. Petugas lalu melepaskan tembakan peringatan. Namun, Irwan semakin beringas. "Polisi langsung menembak ke arah dada korban.

Perlawanan yang berhasil dipatahkan itu membuat Yayang dan Setiawan langsung melarikan diri. Melihat kejadian itu, kata Tatan, petugas melepaskan tembakan peringatan. Namun, tembakan tidak digubris oleh keduannya. "Akhirnya petugas melepaskan timah panas ke arah kaki kedua pelaku hingga ambruk dan menyerah," ujar Tatan.

Dari para pelaku, Tatan mengatakan, polisi mengamankan sejumlah barang bukti berupa empat telepon genggam, uang tunai Rp 245 ribu, dan sebilah badik. Keduanya pun dijerat dengan Pasal 365 KUHP dengan ancaman lima tahun penjara.

Baca: Kawasan Monas Zero Criminal, Mungkinkah?

SINGGIH SOARES

Terpopuler
Ratu Atut Pernah Minta Rano Mundur

Pendekar Berbaju Hitam Datangi Rumah Atut

Atut Tersangka, Keluarga Menangis dan Berkabung

Jadi Tersangka, Atut Dikabarkan Terus Menangis

Berita terkait

Penodong 2 Penumpang Bajaj di Tambora Pernah Terseret Kasus Pemerasan

17 Januari 2023

Penodong 2 Penumpang Bajaj di Tambora Pernah Terseret Kasus Pemerasan

Penodong 2 penumpang bajaj di Tambora, Jakarta Barat adalah residivis. Dia pernah terseret kasus pemerasan dan dipenjara.

Baca Selengkapnya

Dua Penumpang Bajaj Jadi Korban Penodongan Residivis di Tambora, Uang Rp 8 Juta Amblas

17 Januari 2023

Dua Penumpang Bajaj Jadi Korban Penodongan Residivis di Tambora, Uang Rp 8 Juta Amblas

Dua korban penodongan itu adalah nelayan yang hendak membeli perlengkapan melaut.

Baca Selengkapnya

Polisi Pastikan Tak Ada Anggotanya yang Lakukan Penodongan Saat Keributan di Keraton Surakarta

25 Desember 2022

Polisi Pastikan Tak Ada Anggotanya yang Lakukan Penodongan Saat Keributan di Keraton Surakarta

Kapolresta Solo membantah kabar adanya penodongan senjata oleh anggota Polri dalam peristiwa keributan yang terjadi di Keraton Surakarta.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Ungkap Kasus Penodongan Pengendara Mobil Pakai Air Soft Gun

9 September 2022

Polda Metro Jaya Ungkap Kasus Penodongan Pengendara Mobil Pakai Air Soft Gun

Modus kelompok penodongan bersenjata air soft gun ini adalah pura-pura tertabrak dan minta ganti rugi kepada korbannya.

Baca Selengkapnya

Viral Pengendara Motor Acungkan Senjata, Kapolsek Cakung Pastikan Penodong Pistol Adalah Polisi

11 Juli 2022

Viral Pengendara Motor Acungkan Senjata, Kapolsek Cakung Pastikan Penodong Pistol Adalah Polisi

Pengendara motor yang melawan arus itu tak terima ditegur Aipda P, yang juga sedang naik motor, bahkan mengeluarkan pisau hendak melawan.

Baca Selengkapnya

Polisi: Penodong Pistol Air Soft Gun Kerap Dipanggil sebagai Kombes S

16 Juni 2022

Polisi: Penodong Pistol Air Soft Gun Kerap Dipanggil sebagai Kombes S

Komisaris Besar Budhi Herdi Susianto menyatakan, pelaku penodong pistol di kafe Vol Bottle Shop & Bar, Senopati, bukanlah anggota kepolisian.

Baca Selengkapnya

Polisi Investigasi Keributan dan Penodongan Pistol di Kafe Kawasan Senopati

15 Juni 2022

Polisi Investigasi Keributan dan Penodongan Pistol di Kafe Kawasan Senopati

Polres Metro Jakarta Selatan membenarkan adanya keributan antarpengunjung di salah satu kafe di kawasan Senopati, Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya

Polsek Tambora Tangkap 2 Begal yang Bacok Karyawan MRT Asal Jepang

14 Juni 2022

Polsek Tambora Tangkap 2 Begal yang Bacok Karyawan MRT Asal Jepang

Dua begal tersebut menodong korban yang baru pulang kerja dan hendak balik ke apartemen. Korban melawan lalu dibacok pelaku.

Baca Selengkapnya

Viral Pencuri Todongkan Pistol di Minimarket Setu Bekasi, Polisi: Senjata Palsu

15 April 2022

Viral Pencuri Todongkan Pistol di Minimarket Setu Bekasi, Polisi: Senjata Palsu

Kedua pencuri hanya mengambil uang hasil penjualan Rp1,3 juta dari laci kasir, sedangkan barang berharga karyawan tidak diambil.

Baca Selengkapnya

Top 3 Metro: Penodongan Pistol di Pondok Indah, Satpol PP Bagikan Hibah Rp313 M

16 Februari 2022

Top 3 Metro: Penodongan Pistol di Pondok Indah, Satpol PP Bagikan Hibah Rp313 M

Polisi menangkap pelaku penodongan pistol ke kuli bangunan di Pondok Indah yang viral di media sosial. Pelakunya tetangga yang terganggu.

Baca Selengkapnya