Korban Bus Karunia Luka di Kepala dan Patah Tulang  

Reporter

Editor

Suseno TNR

Jumat, 19 September 2014 17:39 WIB

Bus Karunia Bakti dengan nomor polisi Z 7853 D mengalami kecelakaan di Ruas tol Jagorawi arah Bogor KM 26 atau 500 dari gerbang tol Citeureup, Kabupaten Bogor, Jumat 19 September 2014. TEMPO/Sidik Permana

TEMPO.CO, Bogor - Seluruh korban kecelakaan bus Karunia Bakti di Jalan Tol Jagorawi dibawa ke Rumah Sakit Sentra Medika, Cibinong. Untuk korban yang meninggal mengalami cedera berat di kepala sedangkan untuk korban luka parah menderita patah tulang. "Korban patah tulang akibat tergencet kendaraan," kata Direktur Rumah Sakit Sentra Medika dr P. Lanjar Sugianto, Jumat, 19 September 2014.

Total korban yang dibawa ke rumah sakit itu berjumlah 43 orang. Empat di antaranya meninggal dan sisanya mengalami luka berat serta ringan. Menurut Lanjar, petugas medis sempat mengambil tindakan ekstra untuk menyelamatkan satu anak menjadi korban dalam kecelakaan itu. "Namun usaha kami tetap tidak bisa menyelamatkan jiwanya," kata dia.

Saat ini, sebanyak 27 korban harus menjalani rawat inap, sedangkan 15 orang sudah diizinkan pulang. "Ada tiga korban yang harus dioperasi dan satu orang masih kritis," kata dia.

Kepala Satuan Lalu Lintas Polisi Resor Bogor Ajun Komisaris Muhammad Chaniago mengatakan dua dari dari empat korban tewas dalam tabrakan maut di KM 26.500 Tol Jagorawi, Citeureup, adalah sopir bus Karunia Bakti bernama Endang, 54 tahun, dan sopir truk yang hingga kini identitasnya belum diketahui. (Lihat: Ini Nama-nama Korban Kecelakaan Bus Karunia Bakti)

Dua korban tewas lainnya adalah penumpang bus Karunia Bakti bernama Nisa, 3 tahun, dan Kandar, 51 tahun. (Baca: Kronologi Kecelakaan Bus Karunia Bakti di Jagorawi)

M. SIDIK PERMANA

Berita lain:

Jokowi Kaget Biaya Perjalanan Pemerintah Rp 30 T
Jadi Menteri Jokowi, Gerindra: Insya Allah, Kami Tolak
Beli Honda HR-V, Berapa Harganya?
Ring Satu Jokowi Ramai-ramai Ajukan Nama Menteri

Berita terkait

Profil Yustinus Soeroso Pemilik PO Bus Rosalia Indah, dari Kondektur sampai Perusahaan Otobus Terkaya

13 hari lalu

Profil Yustinus Soeroso Pemilik PO Bus Rosalia Indah, dari Kondektur sampai Perusahaan Otobus Terkaya

PO bus Rosalia Indah alami kecelakaan di Tol Semarang-Batang, 7 orang meninggal.

Baca Selengkapnya

Rosalia Indah Buka Suara Soal Kecelakaan Bus di Tol Batang-Semarang

15 hari lalu

Rosalia Indah Buka Suara Soal Kecelakaan Bus di Tol Batang-Semarang

Kepolisian Republik Indonesia telah menetapkan supir bus Rosalia Indah sebagai tersangka.

Baca Selengkapnya

Jasa Raharja Serahkan Santunan Korban Kecelakaan Bus Rosalia Indah

16 hari lalu

Jasa Raharja Serahkan Santunan Korban Kecelakaan Bus Rosalia Indah

Seluruh korban terjamin UU No 33 Tahun 1964 tentang Dana Pertanggungan Wajib Kecelakaan Penumpang.

Baca Selengkapnya

Jasa Raharja Jamin Korban Kecelakaan Bus Rosalia Indah

16 hari lalu

Jasa Raharja Jamin Korban Kecelakaan Bus Rosalia Indah

Jasa Raharja akan menjamin seluruh penumpang korban kecelakaan bus Rosalia Indah, di KM 370 A, Tol Batang - Semarang, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan di KM 370 Tol Batang, Polda Jateng Sebut Sopir Bus Rosalia Indah Berpotensi Tersangka

16 hari lalu

Kecelakaan di KM 370 Tol Batang, Polda Jateng Sebut Sopir Bus Rosalia Indah Berpotensi Tersangka

Kakorlantas mengatakan, polisi telah menurunkan tim Traffic Accident Analysis Polda Jawa Tengah untuk olah TKP kecelakaan bus itu.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Bus Rosalia Indah, Polda Jateng Sebut Ada 2 Balita di Antara 7 Korban Tewas

16 hari lalu

Kecelakaan Bus Rosalia Indah, Polda Jateng Sebut Ada 2 Balita di Antara 7 Korban Tewas

Kabid Humas Polda Jateng mengatakan, sopir bus Jalur Widodo (44) berpotensi menjadi tersangka kecelakaan bus Rosalia Indah karena kelalaiannya.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Bus Rosalia Indah di KM 370 Tol Batang, Kondektur juga Jadi Korban Tewas

16 hari lalu

Kecelakaan Bus Rosalia Indah di KM 370 Tol Batang, Kondektur juga Jadi Korban Tewas

Kepolisian telah mengidentifikasi 7 korban meninggal dalam kecelakaan bus Rosalia Indah di KM370 Tol Batang-Semarang tersebut.

Baca Selengkapnya

7 Orang Meninggal dan 20 Luka dalam Kecelakaan Bus Rosalia Indah di Tol Batang, Ini Daftarnya

16 hari lalu

7 Orang Meninggal dan 20 Luka dalam Kecelakaan Bus Rosalia Indah di Tol Batang, Ini Daftarnya

Sebanyak tujuh orang menjadi korban dalam kecelakaan tunggal Bus Rosalia Indah di jalur Tol Semarang-Batang KM 370

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Bus Rosalia Indah di KM 370 Tol Batang, Kakorlantas Libatkan Tim TAA Polda Jawa Tengah

17 hari lalu

Kecelakaan Bus Rosalia Indah di KM 370 Tol Batang, Kakorlantas Libatkan Tim TAA Polda Jawa Tengah

Dugaan awal penyebab kecelakaan bus Rosalia Indah di Tol Batang karena sopir bus mengalami microsleep.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Bus di Afrika Selatan Tewaskan 45 Orang, Hanya Ada Satu Korban Selamat

30 hari lalu

Kecelakaan Bus di Afrika Selatan Tewaskan 45 Orang, Hanya Ada Satu Korban Selamat

Empat puluh lima orang tewas dalam kecelakaan bus di Afrika Selatan, setelah bus yang mereka tumpangi jatuh sekitar 50 meter dari jembatan ke jurang

Baca Selengkapnya