7 Sekolah di Jakarta Pusat Direnovasi Tahun Ini

Reporter

Editor

Suseno TNR

Senin, 29 September 2014 12:32 WIB

Lasro Marbun, Kepala Dinas Pendidikan DKI. TEMPO/Dian Triyuli Handoko

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Suku Dinas Pendidikan Dasar Jakarta Pusat, Sujadiyono, mengatakan pihaknya mengupayakan renovasi tujuh sekolah pada tahun ini. Langkah itu dilakukan meskipun tak ada indikasi sekolah akan roboh. "Kami sedang memproses tujuh perbaikan untuk penataan. Mudah-mudahan segera terlaksana," katanya saat dihubungi Tempo, Senin, 29 September 2014.

Menurut Sujadiyono, Suku Dinas hanya berwenang untuk melakukan perbaikan tahap sedang dan ringan. Perbaikan ini meliputi penggantian ubin, jendela, plafon, dan pintu atau pagar. Sedangkan perbaikan tahap berat seperti penggantian atap dan pemugaran yang mengharuskan seluruh bangunan dirobohkan terlebih dulu.

Adapun tujuh sekolah di Jakarta Pusat yang akan direnovasi antara lain SD Negeri Harapan Baru 12, 13, 14, dan SD Negeri 03 Gondangdia. Selain itu, ada pemagaran SD negeri dan SMP negeri Senen, pemagaran SD negeri dan SMP negeri Gambir, serta pemagaran SD negeri dan SMP negeri Cempaka Putih. Perbaikan juga dilakukan di SD Negeri 01 dan 02 Kwitang serta SD negeri dan SMP negeri Kemayoran.

Awalnya, Sujadiyono berencana memperbaiki 40 sekolah yang terdiri dari 32 sekolah dasar dan 8 sekolah menengah pertama. Namun justru hanya tujuh sekolah yang bisa dimasukkan dalam perencanaan anggaran. "Ya, usulan memang banyak, tapi yang dapat anggaran tahun ini cuma tujuh. Sampai saat ini belum selesai proses lelang," katanya. Ia mengaku biaya yang diperlukan untuk perbaikan tiap gedung sekolah sebesar Rp 1 miliar.

Sebelumnya, Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta Lasro Marbun mengatakan akan menggencarkan perbaikan gedung sekolah yang telah rusak. Alasannya, ia mengakui banyak gedung sekolah di Jakarta yang tidak tersentuh pembangunan. "Tahun ini anggaran untuk pengadaan gedung baru diminimalkan dulu, difokuskan untuk perbaikan gedung," katanya kepada Tempo, Ahad, 28 September 2014. (Baca juga: Atap Roboh, SD 011 Tebet Timur Terbakar)

Menurut dia, anggaran pembangunan sekolah di seluruh wilayah Jakarta akan dikonsentrasikan untuk tiga hal. Pertama, penyelesaian perbaikan gedung sekolah yang sempat terhenti. Kedua, perbaikan gedung sekolah yang sudah tidak bisa dipakai lagi, dan ketiga yaitu menyusun rencana perbaikan gedung-gedung yang belum tersentuh. "Kita konsentrasi ke keberlanjutan rehab dan rehab segera," ujar Lasro.

PUTRI ADITYOWATI

Berita Terpopuler:
2 Alasan Lucu Soal SBY Gugat UU Pilkada
'SBY Kecewa UU Pilkada, tapi Rakyat Tidak Bodoh'
5 Argumen DPR Soal Pilkada DPRD yang Terbantahkan
Cari Dalang UU Pilkada, SBY Diminta Introspeksi

Berita terkait

63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

17 hari lalu

63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

Bank DKI merupakan bank yang memiliki status BUMD. Didirikan sejak 11 April 1961, kepemilikan saham Bank DKI dipegang Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

53 hari lalu

Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

Bagaimana mekanisme penerapan tiket berbasis akun atau Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta?

Baca Selengkapnya

Begini Cara Kerja TPS 3R yang Mampu Mengolah 50 Ton Sampah Per Hari

16 Februari 2024

Begini Cara Kerja TPS 3R yang Mampu Mengolah 50 Ton Sampah Per Hari

Pengolahan sampah berbasis reduce-reuse-recycle atau yang populer disebut TPS 3R bisa mengolah sekitar 50 ton sampah per hari.

Baca Selengkapnya

Bapanas Bareng Hero Supermarket DKI Gelar Program Food Rescue

21 Februari 2023

Bapanas Bareng Hero Supermarket DKI Gelar Program Food Rescue

Bapanas bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan Hero Supermarket meluncurkan program Food Rescue.

Baca Selengkapnya

PSI Soroti Setoran Deviden Jamkrida Jakarta yang Terus Turun

3 Agustus 2022

PSI Soroti Setoran Deviden Jamkrida Jakarta yang Terus Turun

PSI Jakarta mendorong Jamkrida Jakarta memanfaatkan penambahan modal dasar untuk memperbaiki kondisi perusahaan yang terkena dampak pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya

KNPI Jakarta Desak Pemerintah Provinsi DKI Cabut Izin Usaha Holywings Indonesia

25 Juni 2022

KNPI Jakarta Desak Pemerintah Provinsi DKI Cabut Izin Usaha Holywings Indonesia

Sekretaris KNPI DKI Jakarta Muhammad Akbar Supratman, meminta Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mencabut izin usaha Holywings.

Baca Selengkapnya

DKI Jakarta Tunggak Dana Operasional RT/RW 6 Bulan, Lurah: Akan Segera Dibayar

19 Juni 2022

DKI Jakarta Tunggak Dana Operasional RT/RW 6 Bulan, Lurah: Akan Segera Dibayar

DKI Jakarta segera membayarkan tunggakan dana operasional Rukun Tetangga dan Rukun Warga (RT/RW) selama enam bulan sejak Januari-Juni 2022.

Baca Selengkapnya

Catat Syarat Mudik Gratis Kementerian Perhubungan dan Pemprov DKI Jakarta

17 April 2022

Catat Syarat Mudik Gratis Kementerian Perhubungan dan Pemprov DKI Jakarta

Masyarakat yang ingin mudik gratis dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dapat membawa sepeda motor.

Baca Selengkapnya

Cari Mudik Gratis, Cek Lembaga Apa Saja yang Menyediakan dan Rutenya

17 April 2022

Cari Mudik Gratis, Cek Lembaga Apa Saja yang Menyediakan dan Rutenya

Ketahui apa syarat untuk mengikuti mudik gratis dari beberapa lembaga berikut.

Baca Selengkapnya

Stasiun Jatinegara Sampai Kantor Pusat Garuda Indonesia Jadi Cagar Budaya

8 Januari 2022

Stasiun Jatinegara Sampai Kantor Pusat Garuda Indonesia Jadi Cagar Budaya

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menetapkan 14 bangunan cagar budaya baru.

Baca Selengkapnya