Kampus UKI Diserang Gerombolan, Pos Jaga Dirusak  

Reporter

Editor

Suseno TNR

Jumat, 19 Desember 2014 15:52 WIB

Suasana Kampus UKI Cawang, Jakarta, 18 Desember 2014. Ditemukan juga dua karung berisi botol bekas minuman keras di salah satu ruangan di Fakultas Teknik yang diduga akan dijadikan bom molotov saat melakukan unjuk rasa. TEMPO/M Iqbal Ichsan

TEMPO.CO, Jakarta - Segerombolan pria tak dikenal masuk ke lingkungan kampus Universitas Kristen Indonesia (UKI), Cawang, Jakarta Timur, Jumat dinihari, 19 Desember 2014. Gerombolan itu merusak pos keamanan dan mencoret-coret tembok kampus. “Pintu gerbang kampus sudah digembok, tapi mereka masuk lewat rumah sakit,” kata Rektor UKI Maruarar Siahaan.

Maruarar menduga perusakan itu berkaitan dengan penggeledahan yang dilakukan Badan Narkotika Nasional pada Kamis, 18 Desember 2014. Dalam penggeledahan itu, BNN menemukan narkoba. “Mereka pasti terkait bisnis narkoba, karena coretan-coretan di tembok lebih kepada BNN, seperti 'Kami tidak memerlukan BNN',” ujarnya. (Baca juga: Narkoba UKI, Barang Bukti Ditemukan Anjing Pelacak)

Berdasarkan dugaan itulah Maruarar memperkirakan pelaku perusakan adalah kelompok alumnus. Bahkan ada saksi mata yang mengenali beberapa pelaku. “Ada satu-dua orang yang dikenali oleh satpam kami. Jadi ada alumnus dan ada mahasiswa DO (drop out)),” kata Maruarar.

Selain merusak fasilitas kampus, kata Maruarar, beberapa pelaku juga menyerang dan memukuli petugas keamanan kampus. “Mereka luka sedikit, tapi tidak apa-apa,” kata Maruarar. Saat ini petugas Kepolisian Resor Metro Jakarta Timur tengah menyelidiki kasus perusakan tersebut.

AFRILIA SURYANIS

Berita lain:
Dihujat FPI Soal Natal, Jokowi Dibela Ketua NU
Pilot Dimaki Dhani, Garuda: Baru Pertama Terjadi
Soal Natal, FPI Anggap Presiden Jokowi Murtad













Berita terkait

Kronologi Pemuda Demak Rusak Pagar Jembatan Agar Truk Sound Horeg Bisa Lewat

18 hari lalu

Kronologi Pemuda Demak Rusak Pagar Jembatan Agar Truk Sound Horeg Bisa Lewat

Pagar jembatan beton di Desa Babatan, Kecamatan Kebonagung, Demak, Jawa Tengah dirusak pemuda agar truk berisi sound system untuk takbiran bisa lewat.

Baca Selengkapnya

Viral Kasus Perusakan Toko Laundry di Grogol Petamburan, Polisi Tangkap 1 Tersangka di Jambi

34 hari lalu

Viral Kasus Perusakan Toko Laundry di Grogol Petamburan, Polisi Tangkap 1 Tersangka di Jambi

Polisi menangkap tersangka perusakan toko laundry berinisial J, 41 tahun, di daerah Jambi.

Baca Selengkapnya

Viral Massa Rusak Mobil Warga Saat Kebakaran Gudang Limbah Plastik di Bekasi

19 Desember 2023

Viral Massa Rusak Mobil Warga Saat Kebakaran Gudang Limbah Plastik di Bekasi

Sebuah mobil dirusak warga yang panik saat kebakaran gudang di Medan Satria Bekasi.

Baca Selengkapnya

Melubangi Pipa Air Bersih PDAM, Satu Keluarga di Bogor Ditangkap Polisi

7 Desember 2023

Melubangi Pipa Air Bersih PDAM, Satu Keluarga di Bogor Ditangkap Polisi

Polresta Bogor Kota menangkap seorang nenek bersama empat anggota keluarganya karena tuduhan perusakan pipa air bersih milik PDAM setempat.

Baca Selengkapnya

Merdeka Copper Gold Kecam Perusakan Fasilitas Proyek Emas Pani di Pohuwato

22 September 2023

Merdeka Copper Gold Kecam Perusakan Fasilitas Proyek Emas Pani di Pohuwato

PT. Merdeka Copper Gold Tbk. mengecam perusakan fasilitas Proyek Emas Pani dan sejumlah fasilitas publik di Kabupaten Pohuwato, Gorontalo.

Baca Selengkapnya

Kasus Pemukulan Petugas dan Perusakan SPBU di Sleman, Ini Temuan Pertamina Jateng

20 September 2023

Kasus Pemukulan Petugas dan Perusakan SPBU di Sleman, Ini Temuan Pertamina Jateng

Pertamina Jateng mengecam keras aksi penganiayaan belasan orang kepada operator SPBU yang mendukung Program Subsidi Tepat MyPertamina.

Baca Selengkapnya

Ingin Bertemu Anak, PNS Tangsel Dilaporkan Eks Mertua hingga Diancam Pidana 10 Bulan Penjara

14 Agustus 2023

Ingin Bertemu Anak, PNS Tangsel Dilaporkan Eks Mertua hingga Diancam Pidana 10 Bulan Penjara

Hingga saat ini, ASN Kota Tangsel itu masih belum bisa menemui anaknya.

Baca Selengkapnya

Ketua RT di Pluit Diadukan Merusak Ruko Serobot Bahu Jalan, Apa Kata Polda?

28 Juni 2023

Ketua RT di Pluit Diadukan Merusak Ruko Serobot Bahu Jalan, Apa Kata Polda?

Polda sebelumnya disebut telah terima dan tindak lanjuti pelaporan pemilik ruko serobot bahu jalan di Pluit.

Baca Selengkapnya

Dilaporkan Pemilik Ruko di Pluit ke Polda Metro Jaya, Ketua RT Riang Prasetya: Terlapor Punya Hak yang Sama

28 Juni 2023

Dilaporkan Pemilik Ruko di Pluit ke Polda Metro Jaya, Ketua RT Riang Prasetya: Terlapor Punya Hak yang Sama

Para pemilik ruko di Pluit yang keberatan atas pernyataan Riang Prasetya soal menyerobot lahan minta sang ketua RT bertanggung jawab.

Baca Selengkapnya

Pelapor Ruko Serobot Bahu Jalan Riang Prasetya Sempat Disomasi 3 Kali Sebelum Dilaporkan ke Polda Metro Jaya

23 Juni 2023

Pelapor Ruko Serobot Bahu Jalan Riang Prasetya Sempat Disomasi 3 Kali Sebelum Dilaporkan ke Polda Metro Jaya

Kamaruddin sebut 45 pemilik ruko di Pluit merasa dirugikan karena pernyataan Riang Prasetya soal ruko serobot bahu jalan.

Baca Selengkapnya