Depok Marak Pembegalan, Ini Kata DRPD

Reporter

Rabu, 4 Februari 2015 06:35 WIB

Meme begal motor yang timbul karena marakanya aksi begal belakangan ini di Depok. Twitter.com

TEMPO.CO , Depok -- Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Depok, Hendrik Tangke Allo, mengatakan maraknya informasi pesan berantai di berbagai media komunikasi perlu menjadi perhatian masyarakat dan Kepolisian. Ia berharap masyarakat maupun Kepolisian terlibat aktif dalam penanganan pesan berantai yang berisikan informasi begal motor di Depok.

"Saran saya, cek ke pihak yang berwenang dan jangan percaya sebelum menerima jawaban resmi dari Polres atau Polsek setempat," kata Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Depok, Hendrik Tangke Allo, ketika dihubungi, Selasa, 3 Februari 2015. Menurutnya pesan berantai yang ramai beredar di masyarakat sudah terlalu dibesar-besarkan.

"Cuma memang info seperti itu juga tidak boleh disepelekan," kata dia. Ia meminta masyarakat untuk melakukan kroscek kepada Kepolisian setiap mendapatkan pesan berantai tersebut dan sebelum menyebarkannya kepada masyarakat lain.

Hendrik mengaku belum ada rencana DPRD untuk mencari tahu atau menelusuri pengirim pesan berantai yang meresahkan tersebut. "Kalau itu sepertinya kewenangan kepolisian," kata dia.

Sebelumnya, Kepala Bagian Operasional Kepolisian Resor Depok, Komisaris Polisi Tri Yulianto, meminta masyarakat untuk tidak mudah percaya pada pesan berantai yang kerap beredar mengenai pembegalan di wilayah Depok akhir-akhir ini. "Kalau misalnya terima info itu, silahkan konfirmasi ke Polres," kata Komisaris Tri Yulianto, ketika ditemui di Polres Depok, Senin, 2 Februari 2015.

Ia menyarankan warga untuk menghubungi terlebih dahulu nomor telepon Polres Depok di 021-77215904 atau 021-77202414.

Ia mengatakan hingga saat ini, kejadian pembegalan yang benar-benar terjadi adalah di 4 lokasi berikut. Pertama terjadi di Jalan Juanda Depok. Kasus kedua terjadi di Jalan Margonda Raya di depan Kampus BSI. Ketiga terjadi di Jalan Raya Krukut, Limo Depok, dan Kasus keempat terjadi di Jalan Boulevard Grand Depok City. Keempat kasus diketahui dilakukan setelah pukul 00.00 WIB atau menjelang dini hari.

MAYA NAWANGWULAN

Berita terkait

Polisi tangkap Tiga Perampok Toko Emas di Blora yang Gondol Perhiasan 150 Gram

3 hari lalu

Polisi tangkap Tiga Perampok Toko Emas di Blora yang Gondol Perhiasan 150 Gram

Para perampok toko emas ditangkap di rumahnya di Desa Gidem Kecamatan Gondang Kabupaten Tulungagung.

Baca Selengkapnya

Perampok Gasak Emas Rp 253 Miliar di Kanada, Terbesar dalam Sejarah

9 hari lalu

Perampok Gasak Emas Rp 253 Miliar di Kanada, Terbesar dalam Sejarah

Polisi Kanada menangkap sembilan orang yang diduga melakukan pencurian emas terbesar dalam sejarah.

Baca Selengkapnya

Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Palembang, Polisi Selidiki Dugaan Ada Motif Lain

12 hari lalu

Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Palembang, Polisi Selidiki Dugaan Ada Motif Lain

Motif pembunuhan ibu dan anaknya itu diduga perampokan, namun tidak ada barang berharga yang hilang di rumah.

Baca Selengkapnya

Kementerian Luar Negeri Benarkan Ada 6 WNI Terlibat Perampokan di Hong Kong

39 hari lalu

Kementerian Luar Negeri Benarkan Ada 6 WNI Terlibat Perampokan di Hong Kong

KJRI Hong Kong menerima informasi dari Kepolisian Hong Kong ada enam WNI terlibat aksi perampokan di sebuah toko arloji mewah

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Komplotan Perampok Mobil Boks Berisi Ratusan Karton Rokok Senilai Rp 3,1 Miliar

56 hari lalu

Polisi Tangkap Komplotan Perampok Mobil Boks Berisi Ratusan Karton Rokok Senilai Rp 3,1 Miliar

Polisi tangkap tiga dari sembilan anggota komplotan perampok yang merampas ratusan karton rokok dalam sebuah mobil boks,

Baca Selengkapnya

Demi Beli Narkoba, Dua Polisi Nekat Lakukan Pemerasan dan Pencurian di Garut

21 Februari 2024

Demi Beli Narkoba, Dua Polisi Nekat Lakukan Pemerasan dan Pencurian di Garut

Kapolres Garut mengatakan ide kejahatan ini berasal dari kedua anggota polisi dan uang hasil curian digunakan untuk membeli narkoba.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Program Sehari Tanpa Nasi di Depok, Belasan Siswa Pingsan 12 Tahun Lalu

11 Februari 2024

Kilas Balik Program Sehari Tanpa Nasi di Depok, Belasan Siswa Pingsan 12 Tahun Lalu

Acara pemecahan rekor MURI sehari tanpa nasi di Depok melibatkan puluhan ribu orang. Belasan siswa pingsan karena lemas

Baca Selengkapnya

Polisi Usut Dugaan Keterlibatan Gangster Meksiko Penembak Turis Turki di Bali dengan Kartel

3 Februari 2024

Polisi Usut Dugaan Keterlibatan Gangster Meksiko Penembak Turis Turki di Bali dengan Kartel

Hingga sekarang belum ada kejahatan lain yang dilakukan kelompok gangster Meksiko itu di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Kasus Lansia Tewas Penuh Darah di Bekasi Masih Misteri, Polisi Sempat Curigai Keluarga

26 Januari 2024

Kasus Lansia Tewas Penuh Darah di Bekasi Masih Misteri, Polisi Sempat Curigai Keluarga

Seorang lansia, Any, 75 tahun, ditemukan tewas dalam kondisi bersimbah darah di ruang tengah rumahnya, Kota Bekasi, pada Sabtu pekan lalu

Baca Selengkapnya

Pizza Hut Nagrak Dirampok 4 Pencuri Bersenjata Kapak, Satpam Diikat dan Mata Ditutup Lakban

15 Januari 2024

Pizza Hut Nagrak Dirampok 4 Pencuri Bersenjata Kapak, Satpam Diikat dan Mata Ditutup Lakban

Para perampok bersenjata kapak itu merusak CCTV milik restoran Pizza Hut untuk menghilangkan jejak.

Baca Selengkapnya