Ya, Ampun! Baru Menjabat Satu Tahun, Kepala Desa Ini Nyabu  

Reporter

Sabtu, 30 Mei 2015 05:31 WIB

Kepala Desa Sukatani, Kecamatan Cikande, Kabupaten Serang, Jumat siang, 29 Mei 2015, ditangkap petugas Kepolisian Satuan Narkoba Polres Serang. Ia dan dua rekannya diduga hendak menggelar pesta sabu. Foto: Darma Wijaya

TEMPO.CO, Serang - Kepala Desa Sukatani, Kecamatan Cikande, Kabupaten Serang, Jumat siang, 29 Mei 2015, ditangkap petugas Kepolisian Satuan Narkoba Polres Serang. Kepala desa yang baru menjabat satu tahun tersebut ditangkap polisi saat akan berpesta sabu bersama seorang rekannya. Dalam penangkapan tersebut polisi mengamankan enam paket sabu seberat dua gram, dua alat isap sabu, dan sejumlah unit telepon seluler. Polisi juga menangkap tiga orang yang merupakan pemakai sekaligus pengedar.



Adra’i, kepala desa tersebut, tidak berkutik saat digelandang petugas Satuan Narkoba Polres Serang, Banten. Ia ditangkap petugas saat akan menggelar pesta sabu bersama seorang rekannya bernama Maman, di tempat kontrakannya di Perumahan Serang Hijau Blok B 2, Kelurahan Cipocok, Kecamatan Cipocok Jaya, Kota Serang.


Dalam gelar perkara di Polres Serang, kepala desa itu mengaku sudah mengonsumsi sabu selama dua bulan. Tersangka mengaku hobi mengonsumsi sabu sebagai penambah stamina. Bahkan tidak tanggung-tanggung Adra’i sering mengkonsumsi sabu saat dirinya tengah bertugas sebagai kepala desa di wilayahnya.


Kasar Narkoba Polres Serang, AKP Bambang Supeno, mengatakan penangkapan sang kepala desa pemakai sabu itu berawal dari banyaknya laporan masyarakat tentang Adra’i yang hobi mengonsumsi sabu. Berbekal informasi tersebut, kata Bambang Supeno, "Polisi langsung melakukan pengintaian dan menngkap basah sang kepala desa saat hendak berpesta sabu."


Advertising
Advertising

Polisi pun kemudian mengembangkan penangkapan tersebut, hingga akhirnya menangkap kedua pelaku lainnya yang merupakan pemakai sekaligus pengedar sabu.


DARMA WIJAYA

Berita terkait

Polres Metro Jakarta Barat Sita 5,1 Kilogram Narkoba Jenis Sabu Sejak Maret-April 2024

9 jam lalu

Polres Metro Jakarta Barat Sita 5,1 Kilogram Narkoba Jenis Sabu Sejak Maret-April 2024

Dari total sabu yang berhasil diamankan, Polres Metro Jakarta Barat berhasil menyelamatkan sebanyak 51.480 jiwa dari dampak buruk narkoba.

Baca Selengkapnya

Bareskrim Polri Bongkar Pabrik Narkoba di Bali, 3 WNA Ditangkap

18 jam lalu

Bareskrim Polri Bongkar Pabrik Narkoba di Bali, 3 WNA Ditangkap

Polisi kembali membongkar pabrik narkoba.

Baca Selengkapnya

Polisi Masih Buru Penyuplai Narkoba Rio Reifan

1 hari lalu

Polisi Masih Buru Penyuplai Narkoba Rio Reifan

Polisi telah memasukkan BB penyuplai narkoba ke Rio Reifan sebagai DPO.

Baca Selengkapnya

Rio Reifan Tidak Dapat Rehabilitasi karena Terjerat Kasus Narkoba 5 Kali

2 hari lalu

Rio Reifan Tidak Dapat Rehabilitasi karena Terjerat Kasus Narkoba 5 Kali

Polisi tak akan melepas Rio Reifan untuk menjalani rehabilitasi karena sudah lima kali terjerat kasus narkoba.

Baca Selengkapnya

Kurir Pabrik Ganja Sintetis Pinaca Mengaku Dijanjikan akan Dibayar Rp 80-Rp 100 Juta

3 hari lalu

Kurir Pabrik Ganja Sintetis Pinaca Mengaku Dijanjikan akan Dibayar Rp 80-Rp 100 Juta

GBH, kurir tempat produksi ganja sintetis di Sentul, Babakan Madang, Kabupaten Bogor, mengaku dijanjikan oleh pengendali imbalan Rp 80-100 juta.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Tempat Produksi Ganja Sintetis 'Pinaca' di Sentul, Bahan Baku Dibeli dari Cina Pakai Crypto

3 hari lalu

Polisi Ungkap Tempat Produksi Ganja Sintetis 'Pinaca' di Sentul, Bahan Baku Dibeli dari Cina Pakai Crypto

Polda Metro Jaya mengungkap laboratorium terselubung narkoba jenis cannabinoid/MDMB-4en-Pinaca atau ganja sintetis di Sentul, Bogor.

Baca Selengkapnya

Bahaya Konsumsi Paracetamol Sembarangan, Perlu Perhatikan Dosis yang Tepat

3 hari lalu

Bahaya Konsumsi Paracetamol Sembarangan, Perlu Perhatikan Dosis yang Tepat

Paracetamol tidak dapat dikonsumsi sembarangan karena memiliki efek dan bahaya bagi kesehatan. Perhatikan dosis yang disarankan.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Gelar Olah TKP Industri Rumahan Narkoba di Sentul Hari Ini

5 hari lalu

Polda Metro Jaya Gelar Olah TKP Industri Rumahan Narkoba di Sentul Hari Ini

Rumah yang menjadi tempat industri narkoba ini terdiri atas dua lantai, dengan cat berwarna kuning keemasan.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Rio Reifan 5 Kali karena Narkoba, Sederet Bahaya Konsumsi Sabu

5 hari lalu

Polisi Tangkap Rio Reifan 5 Kali karena Narkoba, Sederet Bahaya Konsumsi Sabu

Artis Rio Reifan kelima kali ditangkap polisi karena kasus narkoba. Apa itu sabu dan bahaya menggunakannya?

Baca Selengkapnya

Polres Metro Depok Tangkap 2 Kurir Narkoba Modus Tempel dan Bungkus Permen

6 hari lalu

Polres Metro Depok Tangkap 2 Kurir Narkoba Modus Tempel dan Bungkus Permen

Dari kedua kurir narkoba itu, polisi juga mengamankan 6 botol liquid ganja cair dan alat hisap.

Baca Selengkapnya