Anies Menata Tanah Abang, Disediakan Parkir Khusus bagi Ojek

Reporter

M Rosseno Aji

Kamis, 21 Desember 2017 15:47 WIB

Pengemudi ojek online mangkal di Jalan Jati Baru, dekat flyover Jati Baru, Tanah Abang, Jakarta Pusat, pada Sabtu, 25 November 2017. FOTO: Tempo/M. Yusuf Manurung

TEMPO.CO, Jakarta – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengumumkan penataan kawasan Tanah Abang tahap pertama di Balai Kota, pada Kamis, 21 Desember 2017. Salah satu hal yang diatur adalah penyediaan tempat parkir bagi pengemudi ojek dan bajaj.

“Jadi bagi ojek pangkalan maupun ojek online disiapkan lahan parkir khusus bagi mereka. Tempatnya tak terlalu jauh. Kalau (penumpang) turun di Stasiun (Tanah Abang) belok kiri, jalan kaki 150 meter sudah sampai," kata Anies.

Baca juga: Temuan Terbaru Sandiaga Uno: 3 Biang Ruwet Tanah Abang

Menurut peta rencana penataan kawasan Tanah Abang, lokasi parkir itu terletak di sebelah utara Stasiun Tanah Abang, sepanjang Jalan Jatibaru Bengkel.

Anies menjelaskan, Jalan Jatibaru yang berada di depan Stasiun Tanah Abang akan ditutup pada pukul 08.00-18.00 WIB. Kendaraan pribadi dan angkutan umum dilarang melintas. Penutupan berlaku untuk kedua jalur, baik yang ke arah Jatibaru maupun Jalan Kebon Jati.

Advertising
Advertising

"Jalur yang ke arah Jalan Kebon Jati akan dipakai bagi sekitar 400 pedagang kaki lima. Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah serta Perdagangan DKI telah menyiapkan tenda gratis bagi PKL," kata dia.

Sedangkan jalur satunya yang semula mengarah ke Jatibaru akan menjadi jalur bus Transjakarta menuju Jalan Kebon Jati. Bus akan mengangkut para penumpang kereta komuter dari Stasiun Tanah Abang yang hendak menuju kawasan Pasar Tanah Abang.

Anies mengatakan PT Transjakarta akan menyiapkan sepuluh bus dengan pintu masuk rendah (low entry) untuk mengangkut para penumpang. Bus akan beroperasi nonstop pada jam operasional yang ditentukan.

Anies mengklaim hampir tidak akan ada jeda waktu tiba antarbus. "Busnya tidak dipungut biaya. Penumpang kereta turun, pindah Transjakarta gratis," kata dia.

Anies memastikan trotoar di kedua jalur di depan Stasiun Tanah Abang seluruhnya diperuntukkan bagi pejalan kaki. Perjalanan para pejalan kaki, kata Anies, tidak lagi terhambat oleh pedagang.

Simak juga: Anies Benahi Tanah Abang, Jalan Stasiun Ditutup untuk Kendaraan

"Semua ini akan diterapkan besok (Jumat, 22 Desember 2017)," kata Anies.

Kepala Dinas Perhubungan DKI Andri Yansyah mengatakan pada luar jam operasional tersebut, kedua jalur akan seperti biasanya.

"Normal kayak biasa. Tenda-tendanya nanti dibongkar dan mobil bisa lewat lagi," kata Andri, yang menjelaskan tentang penataan Tanah Abang.

M. ROSSENO AJI | FRISKI RIANA

Berita terkait

Kata Ahok soal Namanya Muncul di Bursa Pilgub DKI Jakarta

9 jam lalu

Kata Ahok soal Namanya Muncul di Bursa Pilgub DKI Jakarta

Politikus PDIP menyebut empat nama yang berpotensi maju di cagub DKI Jakarta. Ada nama Ahok.

Baca Selengkapnya

Pendukung Sambangi Rumah Anies Baswedan Buntut Undangan Halalbihalal Hoaks

18 jam lalu

Pendukung Sambangi Rumah Anies Baswedan Buntut Undangan Halalbihalal Hoaks

Pendukung menyambangi rumah Anies di Lebak Bulus, Ahad, 5 Mei 2024. Mereka melihat undangan halalbihalal dari pesan berantai yang ternyata hoaks

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

3 hari lalu

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

Anies Baswedan akan tetap berkegiatan mengunjungi masyarakat meski Pilpres telah usai.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

4 hari lalu

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

Bahlil menyebut calon presiden yang menolak IKN sama dengan tidak setuju upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia timur. Sindir Anies Baswedan?

Baca Selengkapnya

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

4 hari lalu

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

Timnas Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) dibubarkan pada 30 April 2024. Kilas balik pembentukan dan siapa tokoh-tokohnya?

Baca Selengkapnya

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

5 hari lalu

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

Ahmad Syaikhu mengatakan PKS telah menyiapkan kader-kader terbaik untuk Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

5 hari lalu

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh absen dalam acara pembubaran Timnas AMIN. Anies dan Sekjen Partai NasDem respons begini.

Baca Selengkapnya

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

6 hari lalu

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

Anies Baswedan mengatakan belum ada rencana untuk membuat ormas, apalagi partai politik pasca kalah di pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Begini Jawaban Anies saat Ditanya Kemungkinan Merapat ke Kubu Prabowo

6 hari lalu

Begini Jawaban Anies saat Ditanya Kemungkinan Merapat ke Kubu Prabowo

Anies Baswedan menanggapi soal kemungkinan dirinya bergabung dengan kubu Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Timnas AMIN Resmi Bubar, Anies: Bukan Mengakhiri Perjuangan

6 hari lalu

Timnas AMIN Resmi Bubar, Anies: Bukan Mengakhiri Perjuangan

Timnas AMIN resmi bubar pada hari ini. Menurut Anies Baswedan, pembubaran ini bukan berarti mengakhiri perjuangan.

Baca Selengkapnya