Menegur Pelanggar Lalu Lintas, Polantas Malah Diseruduk

Editor

Ali Anwar

Rabu, 7 Februari 2018 17:24 WIB

Seortang sopir menyerudukkan kepala pelontos ke dada Polisi Lalu Lintas, Ajun Inspektur Satu Rumo Orbo di Matraman, Jakarta, Selasa, 6 Februari 2018. Foto/Instagram Polantasindonesia

TEMPO.CO, Jakarta - Sebuah video tentang anggota polisi lalu lintas, yang sedang bertugas di persimpangan Matraman, Jakarta Timur, viral. Dalam video itu, seorang polisi yang sedang bertugas diseruduk seorang sopir berkepala plontos.

Bukannya marah, polisi itu malah tersenyum menyaksikan ulah pengendara mobil jenis Honda Brio bernomor polisi F-1034-PF itu. "Itu Aiptu Rumahorbo. Dia anggota polisi lantas Jakarta Timur," ujar Ajun Inspektur Satu Ardiansyah, anggota polisi lalu lintas yang sedang bertugas di pertigaan Matraman, kepada Tempo, Rabu, 7 Februari 2018.

Menurut Ardiansyah, kejadian itu berlangsung pada Selasa, 6 Februari 2018. Saat itu Rumahorbo sedang berjaga dan mengamankan lalu lintas di kawasan Matraman. Tiba-tiba, ada mobil dari arah Jalan Pramuka, yang tidak diketahui identitas pengemudinya, melaju langsung ke arah Manggarai.

Padahal, kata Ardiansyah, kondisi lalu lintas saat itu direkayasa polisi karena sedang ada proyek pengerjaan underpass Matraman. Semua kendaraan tidak boleh melintas langsung, kecuali bus Transjakarta. Semua kendaraan pribadi diarahkan memutar balik di lampu merah Jatinegara.

Merasa tidak terima dengan arahan Rumahorbo, pengendara mobil berkepala plontos itu justru turun dari mobil dan berdebat dengan anggota polisi itu. Puncaknya, pengendara mobil menyerudukkan kepalanya ke arah bagian dada Rumahorbo hingga mundur beberapa meter.

Advertising
Advertising

Bukannya marah, polisi lalu lintas itu hanya tertawa melihat aksi pengendara yang memakai kemeja ungu dan celana bahan tersebut. "Ayo, lagi. Pukul saya, pukul," ujar Rumahorbo di dalam video itu sambil tersenyum. Pengendara yang terlihat kesal lalu kembali masuk ke mobil dan pergi meninggalkan lokasi. Tempo mencoba menemui Rumahorbo di lokasi, tapi dia sedang tidak bertugas di sana. “Beliau sedang ditugaskan di lokasi lain,” kata Ardiansyah.

Berita terkait

5 Hari Lebaran, Polisi Catat Ada 1.370 Kecelakaan dan 200 Orang Tewas

10 hari lalu

5 Hari Lebaran, Polisi Catat Ada 1.370 Kecelakaan dan 200 Orang Tewas

Korlantas Polri mencatat ada ribuan kecelakaan lalu lintas selama 5 hari Lebaran. Dari jumlah total itu ada ratusan nyawa terenggut.

Baca Selengkapnya

One Way Arah Jakarta Berakhir, Polda Jabar: Arus Lalu Lintas Kami Paksa Normal

14 hari lalu

One Way Arah Jakarta Berakhir, Polda Jabar: Arus Lalu Lintas Kami Paksa Normal

Wadir Lantas Polda Jabar AKBP Edwin Affandi, mengatakan sistem satu arah atau one way arah Jakarta berakhir seusai 11 jam diterapkan di Puncak.

Baca Selengkapnya

Puncak Arus Balik Lebaran, 275.026 Kendaraan Melintas di Tol Trans Sumatera

14 hari lalu

Puncak Arus Balik Lebaran, 275.026 Kendaraan Melintas di Tol Trans Sumatera

Jumlah kendaraan yang melintas pada masa puncak arus balik Lebaran tersebut melonjak 101 persen dari VLL Normal.

Baca Selengkapnya

Kisah Penemuan Traffic Cone, Kerucut Pembatas Jalur Contraflow saat Mudik dan Arus Balik

16 hari lalu

Kisah Penemuan Traffic Cone, Kerucut Pembatas Jalur Contraflow saat Mudik dan Arus Balik

Jalur contraflow saat mudik dan arus balik lebaran hanya dipisahkan menggunakan traffic cone. Begini kisah penemuannya.

Baca Selengkapnya

Jasa Marga: Ada 1,2 Juta Kendaraan Meninggalkan Jabotabek hingga H-2 Lebaran

19 hari lalu

Jasa Marga: Ada 1,2 Juta Kendaraan Meninggalkan Jabotabek hingga H-2 Lebaran

Jasa Marga mencatat sebanyak 1.233.793 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek pada H-7 hingga H-2 Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

100.776 Kendaraan Tinggalkan Jakarta pada Mudik Lebaran 2024

19 hari lalu

100.776 Kendaraan Tinggalkan Jakarta pada Mudik Lebaran 2024

Polri mencatat total 100.776 kendaraan telah meninggalkan Jakarta lewat berbagai pintu tol pada mudik Lebaran 2024

Baca Selengkapnya

Terkini: ASDP Sebut Arus Mudik Laut dari Jawa ke Sumatera Mulai Landai, Sekjen PWI Pusat Klarifikasi Rilis Dewan Kehormatan PWI Pusat

19 hari lalu

Terkini: ASDP Sebut Arus Mudik Laut dari Jawa ke Sumatera Mulai Landai, Sekjen PWI Pusat Klarifikasi Rilis Dewan Kehormatan PWI Pusat

PT Angkutan Sungai, Danau, dan Penyeberangan Indonesia Ferry (Persero) atau ASDP Indonesia Ferry mencatat arus mudik dari Jawa menuju Sumatera mulai

Baca Selengkapnya

One Way di Tol Trans Jawa Berakhir, Jasa Marga: Lalu Lintas Normal

19 hari lalu

One Way di Tol Trans Jawa Berakhir, Jasa Marga: Lalu Lintas Normal

Rekayasa lalu lintas one way di Jalan Tol Trans Jawa dari Cipali sampai Semarang ditutup pada siang hari ini pukul 12.00 WIB. Bagaimana dampaknya?

Baca Selengkapnya

Pantau Arus Lalu Lintas Saat Mudik, Ini 3 Cara Melihat CCTV Jalan

20 hari lalu

Pantau Arus Lalu Lintas Saat Mudik, Ini 3 Cara Melihat CCTV Jalan

Untuk mengecek kemacetan di jalur mudik, masyarakat bisa mengecek streaming CCTV melalui cara berikut ini

Baca Selengkapnya

Cara Menggunakan Aplikasi Waze untuk Memantau Arus Lalu Lintas

20 hari lalu

Cara Menggunakan Aplikasi Waze untuk Memantau Arus Lalu Lintas

Waze telah terbukti menjadi salah satu alat yang sangat berguna untuk pemudik dalam menghadapi tantangan arus lalu lintas saat musim mudik.

Baca Selengkapnya