Baru Dibuka, Mal Pelayanan Publik Diserbu Warga Kota Bekasi

Senin, 12 Februari 2018 12:18 WIB

Mal pelayanan publik di Bekasi Junction diserbu warga Kota Bekasi,, 12 Februari 2018. Tempo/Adi Warsono

TEMPO.CO, Bekasi - Pemerintah Kota Bekasi membuka mal pelayanan publik di Bekasi Junction atau Proyek Trade Center di Kelurahan Margahayu, Kecamatan Bekasi Timur, Senin, 12 Februari 2018. Kendati baru dibuka, mal pelayanan publik Bekasi itu langsung dipadati masyarakat.

Kepala Dinas Penanaman Modal dan Perizinan Terpadu Satu Pintu Kota Bekasi Amit Riyadi mengatakan ada sejumlah pelayanan yang dapat dilayani, seperti kependudukan, perizinan, dan lainnya. "Ada juga pelayanan dari kepolisian," katanya, Senin, 12 Februari 2018.

Menurut dia, mal pelayanan publik di Kota Bekasi merupakan yang pertama di Jawa Barat. Sedangkan, secara nasional, Kota Bekasi merupakan yang kelima. "Ini bagian dari percepatan pelayanan kepada masyarakat," ucapnya.

Baca: Pelayanan Terpadu Satu Pintu Jakarta Raih Predikat Sangat Baik

Meski baru dibuka hari ini, mal pelayanan publik Pemerintah Kota Bekasi langsung diserbu ratusan masyarakat. Paling banyak mengurus dokumen kependudukan dan perpanjangan surat izin mengemudi (SIM).

Seorang pengunjung, Dahlia, 27 tahun, mengatakan datang ke mal tersebut ingin memperpanjang SIM C. Sebelum ke lokasi ini, dia mengaku datang ke Markas Kepolisian Resor Metro Bekasi Kota di Jalan Pramuka, Bekasi Selatan. "Di sana, tadi diarahkan ke sini," ujarnya.

Berdasarkan pengamatan Tempo, mal pelayanan publik melayani hampir semua perizinan yang di pemerintah dan semua dokumen kependudukan, seperti kartu keluarga, kartu tanda penduduk elektronik, juga akta kelahiran. Selain itu, ditempat ini bisa membayar pajak bumi dan bangunan dan tagihan PDAM Tirta Patriot. Sedangkan, untuk layanan kepolisian, melayani izin keramaian, surat keterangan catatan kepolisian, SIM, dan surat tanda nomor kendaraan.

Berita terkait

Golkar Ajukan Nofel Saleh Hilabi Maju Pilkada Kota Bekasi

25 hari lalu

Golkar Ajukan Nofel Saleh Hilabi Maju Pilkada Kota Bekasi

Golkar mengajukan tiga nama di Pilkada Kota Bekasi.

Baca Selengkapnya

50 Persen Warga Kota Bekasi Mudik

28 hari lalu

50 Persen Warga Kota Bekasi Mudik

Pj Wali Kota Bekasi, Raden Gani Muhammad, mengatakan 50 persen lebih warganya mudik ke kampung halaman

Baca Selengkapnya

PKB Kota Bekasi Luncurkan PKB Call, Buka Penjaringan Bakal Calon Wali Kota

28 hari lalu

PKB Kota Bekasi Luncurkan PKB Call, Buka Penjaringan Bakal Calon Wali Kota

Sudah ada tiga tokoh yang mendaftar untuk maju di Pilkada Kota Bekasi 2024 lewat PKB

Baca Selengkapnya

Kapolri Tinjau Pelabuhan Gilimanuk, Begini Berdirinya Pelabuhan yang Hubungkan Bali - Jawa

30 hari lalu

Kapolri Tinjau Pelabuhan Gilimanuk, Begini Berdirinya Pelabuhan yang Hubungkan Bali - Jawa

Kapolri meninjau Pelabuhan Gilimanuk di masa arus mudik. Ini profil pelabuhan penyeberangan menghubungkan Bali - Jawa.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Kasus Pertalite yang Dicampur Air di SPBU di Kota Bekasi

37 hari lalu

Fakta-fakta Kasus Pertalite yang Dicampur Air di SPBU di Kota Bekasi

Para tersangka pelaku pencampur BBM jenis Pertalite dengan air yang dikirim ke sebuah SPBU Kota Bekasi tersebut akan diancam pidana 6 tahun penjara.

Baca Selengkapnya

Eskalator Stasiun Bekasi Rusak Lagi, Cuma Beroperasi 2 Jam

7 Februari 2024

Eskalator Stasiun Bekasi Rusak Lagi, Cuma Beroperasi 2 Jam

Pengguna KRL berharap PT KAI serius memperbaiki fasilitas publik di stasiun Bekasi itu.

Baca Selengkapnya

Relawan Mahfud MD, Komunitas Peluru Tak Terkendali Kunjungi Atlet Kalangan Disabilitas di Bekasi

29 Januari 2024

Relawan Mahfud MD, Komunitas Peluru Tak Terkendali Kunjungi Atlet Kalangan Disabilitas di Bekasi

Dalam pertemuan tersebut para relawan cawapres Mahfud MD tersebut menemui Ketua Pengurus GOR Bulu Tangkis Smesh, Sugeng.

Baca Selengkapnya

Prabowo ke Pendukungnya: Ada yang Kasih Duit Terima Saja, Itu Uangmu, Hasil Korupsi

22 Januari 2024

Prabowo ke Pendukungnya: Ada yang Kasih Duit Terima Saja, Itu Uangmu, Hasil Korupsi

Prabowo Subianto mengatakan, masyarakat boleh menerima money politics atau serangan fajar saat hari pencoblosan Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Pemkot Bekasi Bangun 10 Halte Bus Smart Modern, Fasilitas Lengkap Tapi Makan Jalur Pedestrian

18 Januari 2024

Pemkot Bekasi Bangun 10 Halte Bus Smart Modern, Fasilitas Lengkap Tapi Makan Jalur Pedestrian

Pemkot Bekasi membangun 10 halte bus dengan konsep smart modern, dilengkapi sejumlah fasilitas. Tapi ada yang memakan jalur pedestrian.

Baca Selengkapnya

Soal ASN Bekasi Pamer Jersey Nomor Dua, Camat Jatisampurna Sebut Disuruh Panitia

14 Januari 2024

Soal ASN Bekasi Pamer Jersey Nomor Dua, Camat Jatisampurna Sebut Disuruh Panitia

Bawaslu memiliki waktu 14 hari kerja atau hingga 23 Januari 2024 untuk menentukan apakah ada atau tidak pelanggaran netralitas ASN dalam kasus itu.

Baca Selengkapnya