Transjakarta Tembus Rekor 500 Ribu Pengguna

Jumat, 2 Maret 2018 10:05 WIB

Calon penumpang bus wisata Transjakarta membludak di Halte Bus Wisata Transjakarta Istiqlal, 1 September 2017. TEMPO/Dewi

TEMPO.CO, Jakarta - Jumlah pengguna PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) menembus rekor baru. Pada Kamis, 1 Maret 2018, moda transportasi ini melayani 507.909 pengguna.

Direktur Utama PT Transjakarta Budi Kaliwono mengatakan pencapaian ini disumbang oleh jumlah bus yang beroperasi, perluasan rute, dan implementasi program Pemerintah Provinsi DKI Jakarta OK Otrip.

"Kami berterima kasih atas kepercayaan masyarakat yang mengandalkan layanan Transjakarta,” ucap Budi melalui keterangan tertulis yang diterima Tempo pada Jumat, 2 Maret 2018.

Baca: Nama Halte 12 Mei Reformasi Diubah? Ini Bantahan Transjakarta

Menurut Budi, pencapaian ini memotivasi lembaganya untuk meningkatkan pelayanan melalui pembukaan rute baru, integrasi moda transportasi, dan konektivitas. Adapun saat ini Transjakarta memiliki 13 koridor, 113 rute, dan 5 rute OK Otrip. Jumlah bus yang beroperasi setiap harinya berkisar 1.300 unit. Khusus koridor 13, ujar Budi, jumlah pengguna Transjakarta mencapai 15 ribu orang setiap hari.

"Kehadiran jalan layang khusus Transjakarta memberikan solusi untuk mengatasi kemacetan dan mobilitas masyarakat," tuturnya.

Advertising
Advertising

Pada periode Januari-Februari 2018, Transjakarta telah melayani 26 juta pelanggan. Transjakarta mengangkut 144,86 juta penumpang pada 2017, naik 17,09 persen ketimbang tahun sebelumnya sebanyak 123,71 juta penumpang. Budi memperkirakan angka ini terus meningkat.

Berita terkait

Didesain sebagai Kota Cerdas, IKN Bakal Hadirkan Smart Transportation and Mobility

11 jam lalu

Didesain sebagai Kota Cerdas, IKN Bakal Hadirkan Smart Transportation and Mobility

OIKN bakal mengembangkan sistem transportasi cerdas di IKN.

Baca Selengkapnya

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

3 hari lalu

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

Menhub Budi Karya membahas rencana pengembangan jaringan transportasi di Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara dengan Jepang.

Baca Selengkapnya

Pengeluaran Militer Global Capai Rekor Tertinggi pada 2023, Israel Naik 24 Persen

6 hari lalu

Pengeluaran Militer Global Capai Rekor Tertinggi pada 2023, Israel Naik 24 Persen

Pengeluaran militer global pada 2023 mencapai rekor tertinggi dengan angka US$2.443 miliar atau sekitar Rp39,66 kuadriliun.

Baca Selengkapnya

Mudik Lebaran Dibayangi Masalah Kemacetan dan Infrastruktur, Dosen ITS Jelaskan Perspektif Perencana Transportasi

10 hari lalu

Mudik Lebaran Dibayangi Masalah Kemacetan dan Infrastruktur, Dosen ITS Jelaskan Perspektif Perencana Transportasi

Momentum mudik kali ini kembali diiringi oleh permasalahan yang terjadi dari tahun ke tahun.

Baca Selengkapnya

PLN Jamin Pasokan Listrik di Sejumlah Titik Transportasi Publik di Jakarta Selama Arus Balik Lebaran

13 hari lalu

PLN Jamin Pasokan Listrik di Sejumlah Titik Transportasi Publik di Jakarta Selama Arus Balik Lebaran

PLN menjamin ketersediaan listrik di sejumlah titik transportasi umum.

Baca Selengkapnya

Hingga H+2 Lebaran, Airnav Indonesia Telah Layani Hampir 37 Ribu Penerbangan

15 hari lalu

Hingga H+2 Lebaran, Airnav Indonesia Telah Layani Hampir 37 Ribu Penerbangan

AirNav Indonesia telah melayani 36.994 penerbangan sejak tanggal 3 April sampai dengan 11 April 2024 atau H+2 Lebaran.

Baca Selengkapnya

8 Cara Mengatasi Kesemutan pada Kaki Saat Mudik

19 hari lalu

8 Cara Mengatasi Kesemutan pada Kaki Saat Mudik

Saat mudik, risiko mengalami kesemutan bisa terjadi. Perjalaan jauh dan duduk berjam-jam bisa menjadi pemicunya.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Mudik lebaran 2024 Paling Meriah Sepanjang Sejarah, Dilakukan 193,6 Juta Orang

20 hari lalu

Fakta-fakta Mudik lebaran 2024 Paling Meriah Sepanjang Sejarah, Dilakukan 193,6 Juta Orang

Mudik lebaran 2024 diprediksi menjadi mudik terbesar dan termeriah sepanjang sejarah.

Baca Selengkapnya

Transportasi Inklusif Bikin Penyandang Disabilitas Kini Bisa Mudik dengan Nyaman

21 hari lalu

Transportasi Inklusif Bikin Penyandang Disabilitas Kini Bisa Mudik dengan Nyaman

Kementerian Perhubungan dan BSI memfasilitasi penyandang disabilitas untuk mudik dengan nyaman.

Baca Selengkapnya

Tiket Mudik Gratis Diperjualbelikan, Respons Kemenhub dan Kritik Masyarakat Transportasi Indonesia

24 hari lalu

Tiket Mudik Gratis Diperjualbelikan, Respons Kemenhub dan Kritik Masyarakat Transportasi Indonesia

Masyarakat menyoroti tiket mudik gratis yang diperjualbelikan, bagaimana respons Kemenhub? MTI pun memberikan kritik terhadap mudik gratis ini.

Baca Selengkapnya