Sandiaga Uno ke Bantargebang, Sopir Truk Sampah Teriak Minta Gaji

Jumat, 9 Maret 2018 18:08 WIB

Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno berkunjung ke TPST Bantargebang usai berolahraga, Jumat 9 Maret 2018. TEMPO/Budiarti Utami Putri

TEMPO.CO, Jakarta - Di Bantargebang, Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno diteriaki seorang sopir truk pengangkut sampah Dinas Kebersihan DKI yang meminta kenaikan gaji. Hari ini, Jumat, 9 Maret 2018, Sandiaga berolahraga sekaligus mengunjungi Tempat Pengelolaan Sampah Terpadu (TPST) Bantargebang, Bekasi.

Sopir truk tersebut berteriak ihwal kenaikan gaji kepada Sandiaga yang tengah diwawancara sejumlah wartawan. "Gaji enggak naik gaji," ucap sopir tersebut sembari mengendarai truk melintasi tempat Sandiaga berdiri.

Sandiaga pun menghentikan kalimatnya sejenak. "Nah, itu salah satunya langsung mendengarkan keluhan dari masyarakat," kata Sandiaga.

Baca: Beda Pandang Sandiaga Uno dan Anies Baswedan Soal Bantargebang

Kendati begitu, Sandiaga tak merinci apa yang akan dilakukan untuk merespons keluhan itu. Dia juga irit bicara soal kompensasi "uang bau" dari Pemerintah Provinsi DKI kepada warga Bantargebang yang saat ini sebesar Rp 600 ribu per tiga bulan.

"Kami ada kerja sama dan teknisnya ditangani Bu Premi (Premi Lasari, Kepala Biro Tata Pemerintahan DKI Jakarta)," ujarnya.

Sandiaga hanya mengatakan pengelolaan sampah di Bantargebang masih memerlukan sejumlah pembenahan, terutama dari sisi teknologi. Dia berujar ada sejumlah teknologi yang mulai diperkenalkan untuk pengelolaan sampah yang lebih sustainable.

Advertising
Advertising

Selain waste to energy, Sandiaga menyebut ihwal Black Soldier Fly (BSF)Composting sebagai alternatif pengelolaan sampah di Bantargebang. BSF Composting merupakan teknologi pengolahan kompos dengan larva dari lalat dari jenis tertentu. Sandiaga menuturkan larva itu dapat dimanfaatkan untuk pakan ternak atau ikan.

Berita terkait

Resmi Perpanjang Kontrak di Red Sparks, Berapa Gaji Megawati Hangestri?

10 jam lalu

Resmi Perpanjang Kontrak di Red Sparks, Berapa Gaji Megawati Hangestri?

Dalam kontrak barunya di Red Sparks, Megawati Hangestri bakal mendapat kenaikan gaji menjadi US$ 150 ribu per musim.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

11 jam lalu

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

Kemenhub tetapkan Bandara Adi Soemarmo turun status dari bandara internasional menjadi bandara domestik. Ini kekhawatiran Sandiaga Uno,

Baca Selengkapnya

Disebut Tukang Palak Berseragam, Berapa Pendapatan Pegawai Bea Cukai?

1 hari lalu

Disebut Tukang Palak Berseragam, Berapa Pendapatan Pegawai Bea Cukai?

Direktorat Jenderal Bea dan Cukai sedang menjadi sorotan publik karena sejumlah kasus dan disebut tukang palak. Berapa pendapatan pegawai Bea Cukai?

Baca Selengkapnya

Tinjau Rumah Dinas Menteri di IKN, Sandiaga Uno: Tidak Terlalu Besar, Tapi...

1 hari lalu

Tinjau Rumah Dinas Menteri di IKN, Sandiaga Uno: Tidak Terlalu Besar, Tapi...

Menparekraf Sandiaga Uno meninjau rumah tapak jabatan menteri di IKN pada Selasa sore, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

2 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

Bandara Adi Soemarmo turun status dari internasional ke domestik. Bagaimana nasib pariwisata di Solo? Ini tanggapan Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno dan Gibran Dijadwalkan Hadiri Solo Menari 2024, Masyarakat Antusias Ikuti Pre-event

3 hari lalu

Sandiaga Uno dan Gibran Dijadwalkan Hadiri Solo Menari 2024, Masyarakat Antusias Ikuti Pre-event

Solo Menari 2024 digelar di tiga tempat, Taman Sriwedari, Solo Safari, dan Balai Kota Solo. Rencananya akan dihadiri Sandiaga Uno dan Gibran.

Baca Selengkapnya

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

5 hari lalu

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

Pelaksana Tugas Ketua Umum PPP, Mardiono mengungkap alasan partainya belum memutuskan sikap terhadapan pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Mengenal Kain Tenun Bima, Ada Tembe Mee yang Dipercaya Bisa untuk Pengobatan Penyakit Kulit

5 hari lalu

Mengenal Kain Tenun Bima, Ada Tembe Mee yang Dipercaya Bisa untuk Pengobatan Penyakit Kulit

Kain tenun Bima yang sudah ada sejak sebelum Islam masuk ke Bima ini memiliki ciri khas, misalnya warna hitam pada tenun Donggo.

Baca Selengkapnya

PPP Ajak Semua Pihak Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ada Peran Sandiaga Uno?

6 hari lalu

PPP Ajak Semua Pihak Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ada Peran Sandiaga Uno?

Sandiaga Uno mengucapkan selamat kepada Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Accor Live Limitless (ALL) Kembali sebagai Sponsor Utama Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2024

6 hari lalu

Accor Live Limitless (ALL) Kembali sebagai Sponsor Utama Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2024

Pengunjung Java Jazz Festival 2024 juga diundang untuk terlibat dalam pertunjukan musik di ALL.com Hall.

Baca Selengkapnya