Juni 2019, Tol Becakayu Beroperasi Sampai Ahmad Yani Bekasi

Senin, 7 Mei 2018 05:50 WIB

Pekerja tengah menyelesaikan pembangunan tol Becakayu di kawasan Kalimalang, Jakarta, 5 April 2018. Tol Becakayu terdiri atas dua seksi yaitu Seksi I Kasablanka-Jakasampurna sepanjang 11 kilometer dan Seksi II Jakasampurna-Duren Jaya sepanjang 10,04 kilometer. Tempo/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Bekasi - Pemerintah menargetkan tol Bekasi-Cawang-Kampung Melayu atau Tol Becakayu beroperasi lebih panjang pada Juni 2019. Pada saat ini, ruas jalan tol layang itu baru sampai Jakasampurna.

"Pertengahan tahun depan sampai Jalan Ahmad Yani, Bekasi," kata Kepala Lapangan Proyek Tol Becakayu Seksi 2D, Sujarwo, Jumat 4 Mei 2018.

Seksi 2D yang nantinya akan diadendum menjadi seksi 2A meliputi Jakasampurna-Ahmad Yani sepanjang tiga kilometer untuk mengarah ke Bekasi, dan satu kilometer yang mengarah ke Jakarta. "Progress sudah 30 persen lebih," kata Sujarwo.

Sejauh ini tol Becakayu yang akan dikerjakan baru sampai Jalan Ahmad Yani. Namun, rencananya jalan tol ini akan terhubung hingga ke Tambun sejajar dengan Kalimalang. "Dari Jalan Ahmad Yani ke timur masih dikaji melalui studi kelayakan, karena harus melintas di atas bendungan," kata dia.

Kepala Bidang Perencanaan pada Dinas Tata Ruang, Kota Bekasi, Erwin Gwinda mengatakan, trase tol Becakayu berubah dari rencana awal sampai Ganda Agung, Bekasi Timur menutup Jalan Ahmad Yani. "Kami menolak jika menggunakan Jalan Ahmad Yani, kami menyarankan lewat Jalan Kemakmuran," kata dia.

Rupanya pemerintah pusat berkata lain. Dengan alasan lebih efisien, maka trase tol Becakayu seksi 2 diteruskan sampai ke Tambun. Lebih panjang tiga kilometer dibanding jika ke Ganda Agung, Bekasi Timur sepanjang 9 kilometer.

Advertising
Advertising

Berita terkait

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

9 hari lalu

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

BTN mengusulkan skema dana abadi untuk membiayai program 3 juta rumah yang dicanangkan oleh pasangan Capres-cawapres terpilih Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Tol Tangerang Merak dari Serang Barat - Cilegon Timur Dilebarkan Jadi 3 Lajur, Ditargetkan Selesai Awal 2025

9 hari lalu

Tol Tangerang Merak dari Serang Barat - Cilegon Timur Dilebarkan Jadi 3 Lajur, Ditargetkan Selesai Awal 2025

Astra Infra Toll Road Tangerang-Merak pada tahun ini memulai pekerjaan proyek konstruksi penambahan lajur ketiga pada segmen Serang Barat (KM 77+375) sampai dengan Cilegon Timur (KM 87+150).

Baca Selengkapnya

Terkini: Strategi Sri Mulyani Antisipasi Dampak Ekonomi Serangan Iran ke Israel, Rupiah dan IHSG Melemah Dampak Geopolitik Timur Tengah

18 hari lalu

Terkini: Strategi Sri Mulyani Antisipasi Dampak Ekonomi Serangan Iran ke Israel, Rupiah dan IHSG Melemah Dampak Geopolitik Timur Tengah

Ketegangan situasi geopolitik Timur Tengah dapat berdampak kepada Indonesia di berbagai indikator ekonomi.

Baca Selengkapnya

Cara Isi Saldo e-Toll via Tokopedia, BRI, BCA, BNI, dan Mandiri

20 hari lalu

Cara Isi Saldo e-Toll via Tokopedia, BRI, BCA, BNI, dan Mandiri

Bagi Anda yang berencana bepergian menggunakan mobil, pastikan sudah mengisi e-toll atau uang elektronik. Ini cara isi saldo e-Toll.

Baca Selengkapnya

Arus Balik Lebaran, Menhub Minta Truk 3 Sumbu atau Lebih Tak Beroperasi

22 hari lalu

Arus Balik Lebaran, Menhub Minta Truk 3 Sumbu atau Lebih Tak Beroperasi

Menhub Budi Karya Sumadi meminta truk tiga sumbu atau lebih agar tidak beroperasi selama arus balik Lebaran berlangsung.

Baca Selengkapnya

KNKT Soroti 3 Isu Keselamatan di Insiden Kecelakaan Tol KM 58 Cikampek

23 hari lalu

KNKT Soroti 3 Isu Keselamatan di Insiden Kecelakaan Tol KM 58 Cikampek

KNKT menyimpulkan setidaknya ada tiga isu keselamatan yang dilanggar dalam kecelakaan di Tol KM 58 Cikampek hingga menyebabkan 12 orang meninggal.

Baca Selengkapnya

Golkar Ajukan Nofel Saleh Hilabi Maju Pilkada Kota Bekasi

24 hari lalu

Golkar Ajukan Nofel Saleh Hilabi Maju Pilkada Kota Bekasi

Golkar mengajukan tiga nama di Pilkada Kota Bekasi.

Baca Selengkapnya

H-1 Lebaran, 415.451 Kendaraan Melintasi Tol Trans Sumatera

25 hari lalu

H-1 Lebaran, 415.451 Kendaraan Melintasi Tol Trans Sumatera

Hingga H-1 Lebaran tahun 2024, masih terjadi lonjakan trafik kendaraan di Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS).

Baca Selengkapnya

Puncak Arus Mudik Lebaran 2024 Lebih Rendah Ketimbang Tahun Kemarin, Jasa Marga: Lalu Lintas Terdistribusi Merata

25 hari lalu

Puncak Arus Mudik Lebaran 2024 Lebih Rendah Ketimbang Tahun Kemarin, Jasa Marga: Lalu Lintas Terdistribusi Merata

Jasa Marga menyebut puncak arus mudik Lebaran 2024 ini lebih rendah dibanding tahun kemarin.

Baca Selengkapnya

Mudik Menggunakan Tol Trans Jawa? Segini Perkiraan Biayanya

26 hari lalu

Mudik Menggunakan Tol Trans Jawa? Segini Perkiraan Biayanya

Bagi para pemudik yang ingin melewati jalan tol Trans Jawa, mengetahui tarif tol merupakan informasi penting.

Baca Selengkapnya