Pilkada Tangerang, Ini Alasan Warga Perumahan Mewah Malas ke TPS

Kamis, 28 Juni 2018 14:00 WIB

Ilustrasi TPS Pilkada. Dok TEMPO

TEMPO.CO, Tangerang - Tingkat partisipasi dalam pilkada Tangerang di klaster perumahan mewah rendah. Hal ini seperti didapati di tempat pemungutan suara yang mencakup dua klaster Kompleks Perumahan Foresta, Bumi Serpong Damai, Kabupaten Tangerang.

Wilayah Kabupaten Tangerang termasuk yang menggelar pemilihan kepala daerah. Pasangan calon Ahmed Zaki Iskandar dan Mad Romli, yang didukung semua partai politik, bersaing dengan kotak kosong di wilayah ini. Terbatasnya pilihan dijadikan alasan sebagian warga perumahan mewah itu.

Baca:
Pilkada Serentak 2018, Kotak Kosong Jadi Ancaman di Tangerang

“Kemarin saya ngobrol-ngobrol dengan warga, setelah mereka berkomunikasi melalui grup chat, katanya mereka tidak datang karena calon bupati tidak ada lawannya,” kata Budi Pratama, Ketua Kelompok Panitia Pemungutan Suara di TPS 10 Desa Sampora, Kecamatan Cisauk, Kabupaten Tangerang, Kamis, 28 Juni 2018.

Baca juga:
Kasus Herman Hery, Polisi Rahasiakan Siapa Memukul Pertama
Belum Ditemukan, Pencarian Buaya di Pondok Dayung Dihentikan

Dua klaster Perumahan Foresta yang didatangi Tempo adalah Giardina dan Allevare. Keduanya memang termasuk Desa Sampora. Semuanya ada lima klaster di perumahan itu yang ikut pemilihan.

Budi mencatat, total yang datang ke TPS 10 hanya 72 dari 167 orang yang ada dalam daftar pemilih tetap Kabupaten Tangerang. Angka ini jauh lebih rendah daripada ketika digelar pemilihan gubernur pada tahun lalu, yang diklaim sebesar 70 persen.

Adapun perolehan hasil pemilihan Bupati Tangerang tahun ini, kata Budi, 64 suara untuk pasangan calon Zaki-Mad Romli. Sisanya 7 suara memilih kotak kosong dan 1 suara tidak sah.

Berita terkait

Daftar 16 Partai Politik yang Gugat Sengketa Pileg ke MK, dari PDIP hingga PKN

2 hari lalu

Daftar 16 Partai Politik yang Gugat Sengketa Pileg ke MK, dari PDIP hingga PKN

Sejumlah partai politik mengajukan sengketa Pileg ke MK. Partai Nasdem mendaftarkan 20 permohonan.

Baca Selengkapnya

Laba Bersih BTN Kuartal I 2024 Tumbuh 7,4 Persen, Tembus Rp 860 M

3 hari lalu

Laba Bersih BTN Kuartal I 2024 Tumbuh 7,4 Persen, Tembus Rp 860 M

BTN mencatat pertumbuhan laba bersih sebesar 7,4 persen menjadi Rp 860 miliar pada kuartal I 2024.

Baca Selengkapnya

Mendekati Pilkada 2024, Begini Riuh Kandidat Kuat Sejumlah Parpol

4 hari lalu

Mendekati Pilkada 2024, Begini Riuh Kandidat Kuat Sejumlah Parpol

Mendekati Pilkada 2024, partai-partai politik mulai menyiapkan kandidat yang akan diusung. Beberapa nama telah diisukan akan maju dalam pilkgub.

Baca Selengkapnya

Pria Bermobil Kepergok Curi Bra Wanita di Perumahan Discovery Bintaro Tangerang Selatan

23 hari lalu

Pria Bermobil Kepergok Curi Bra Wanita di Perumahan Discovery Bintaro Tangerang Selatan

Seorang pria pengendara minibus berwarna putih kepergok mencuri pakaian dalam atau bra milik warga. Aksi tersebut dilakukan di Perumahan Discovery Bintaro.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Ingatkan Pentingnya Pembenahan Partai Politik

29 hari lalu

Bamsoet Ingatkan Pentingnya Pembenahan Partai Politik

Partai politik memegang peran penting dalam menentukan arah kebijakan negara.

Baca Selengkapnya

Pilihan Amerika Serikat Hanya Punya 2 Partai Politik, Ini Penjelasannya

30 hari lalu

Pilihan Amerika Serikat Hanya Punya 2 Partai Politik, Ini Penjelasannya

Amerika Serikat sebagai negara demokrasi terbesar di dunia memilih dominasi hanya dua partai politik yaiutu Partai Republik dan Partai Demokrat.

Baca Selengkapnya

Harga Rumah Naik Terus, Bagaimana Cara Belinya? Simak Tipsnya

31 hari lalu

Harga Rumah Naik Terus, Bagaimana Cara Belinya? Simak Tipsnya

Seperti yang diketahui, kini harga rumah naik terus. Lalu, bagaimana cara membelinya? Simak beberapa tipsnya berikut ini.

Baca Selengkapnya

Koneksikan Akses ke PIK 2 dengan Jalan Pesisir Utara, Kabupaten Tangerang Gelontorkan Dana Rp 40 Miliar

32 hari lalu

Koneksikan Akses ke PIK 2 dengan Jalan Pesisir Utara, Kabupaten Tangerang Gelontorkan Dana Rp 40 Miliar

Pada 2023, anggaran Rp 30 miliar telah digelontorkan untuk peningkatan kapasitas jalan penghubung wilayah Utara Kabupaten Tangerang dengan PIK 2.

Baca Selengkapnya

PIK 2 Jadi Proyek Strategis Nasional, Kabupaten Tangerang Siapkan Sistem Jaringan Jalan Baru

33 hari lalu

PIK 2 Jadi Proyek Strategis Nasional, Kabupaten Tangerang Siapkan Sistem Jaringan Jalan Baru

PIK 2 merupakan pengembang yang akan membangun kawasan reklamasi seluas 9.000 hektar di wilayah Kabupaten Tangerang.

Baca Selengkapnya

Prabowo Dinilai Butuh Koalisi Raksasa Usai Penetapan Pemilu 2024, Berikut Jenis-jenis Koalisi

35 hari lalu

Prabowo Dinilai Butuh Koalisi Raksasa Usai Penetapan Pemilu 2024, Berikut Jenis-jenis Koalisi

LSI Denny JA menyatakan Prabowo-Gibran membutuhkan koalisi semipermanen, apa maksudnya? Berikut beberapa jenis koalisi.

Baca Selengkapnya