Jakpro: 10 Agustus 2018 LRT Rute Velodrome Baru Akan Uji Operasi

Reporter

M Yusuf Manurung

Editor

Dwi Arjanto

Selasa, 7 Agustus 2018 08:18 WIB

Kondisi pembangunan di Stasiun Depo LRT Kelapa Gading, Jakarta Utara, Senin, 6 Agustus 2018. TEMPO/M Yusuf Manurung

TEMPO.CO, Jakarta -Direktur Utama PT Jakarta Propertindo (Jakpro) Dwi Wahyu Daryoto mengatakan, light rail transit disingkat LRT rute Velodrome-Kelapa Gading hanya akan uji operasi pada 10 Agustus 2018 mendatang, bukan memulai operasi komersial. Rencana uji operasi itu juga masih menunggu izin dari Kementerian Perhubungan.

"Intinya kita ready uji operasi," kata Dwi kepada Tempo, Senin, 6 Agustus 2018. "Penumpangnya nanti dengan sistem undangan, anak sekolah, PNS, para pamong desa dan lain-lain," Dwi melanjutkan terkait uji operasi LRT itu.
Baca : Sandiaga Uno Klaim Konstruksi LRT 100 Persen, Ini Kondisi Deponya

Menurut Dwi, setelah mendapat izin uji operasi, LRT baru akan mengurus izin lain. Seperti, ujar Dwi, izin usaha prasarana perkeretaapian dan izin usaha sarana perkeretaapian. "Beberapa hal yang harus diselesaikan misalnya skema kerjasamanya BOT atau BTO, karena ini nanti ada hubungannya dengan besaran tarif," kata Dwi.

Pekerja beraktivitas di dalam gerbong light rail transit (LRT) rute Kelapa Gading-Velodrome saat akan diuji coba di Kelapa Gading, Jakarta, Kamis, 14 Juni 2018. Sandiaga Uno ikut menguji gerbong yang berangkat dari Stasiun Boulevard Selatan ke Stasiun Boulevard Utara tersebut. ANTARA/Galih Pradipta

Project Director LRT Jakarta, Allan Tandiono optimis akan segera mendapatkan izin uji operasi dari Kementerian Perhubungan. Terlebih, izin uji operasi hanya sebagai jalan untuk sosialisasi dan edukasi LRT pada warga.

Mengenai izin-izin selanjutnya, Allan mengatakan masih menunggu arahan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Menurut Allan, harus ada konsesi terlebih dahulu mengenai status aset, berada di Jakpro atau Pemprov DKI. Menggunakan bentuk kerja sama Build Operate Transfer (BOT) atau Built Transfer Operate (BTO).
Simak juga :


"Besok pagi (hari ini) infonya akan dibahas bersama Gubernur," demikian Allan.

Sebelumnya, Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengklaim pengerjaan kontruksi proyek light rail transit (LRT) rute Velodrome-Kelapa Gading sudah 100 persen. Klaim itu juga mencakup pembangunan Depo LRT Kelapa Gading, Jakarta Utara. LRT disebut-sebut rencananya digunakan untuk Asian Games 2018.

Berita terkait

Pengguna LRT Jabodebek Mencapai 1,4 Juta di April 2024

1 hari lalu

Pengguna LRT Jabodebek Mencapai 1,4 Juta di April 2024

Jumlah penumpang Light Rail Transit atau LRT Jakarta, Bogor, Depok, dan Bekasi (Jabodebek) selama April 2024 sebanyak 1.402.933 orang.

Baca Selengkapnya

MRT Bakal Perbarui Mesin Pembaca Kartu

2 hari lalu

MRT Bakal Perbarui Mesin Pembaca Kartu

PT MRT Jakarta (Perseroda) berencana memperbarui mesin pembaca kartunya dalam waktu dekat.

Baca Selengkapnya

LRT Jabodebek Layani 3,8 Juta Penumpang pada Triwulan I Tahun Ini

5 hari lalu

LRT Jabodebek Layani 3,8 Juta Penumpang pada Triwulan I Tahun Ini

Light Rail Transit atau LRT Jabodebek mencatat jumlah pengguna selama Triwulan pertama 2024 mencapai 3.841.554 orang.

Baca Selengkapnya

Pengangkatan Girder Pertama Proyek Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B

7 hari lalu

Pengangkatan Girder Pertama Proyek Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B

Light Rail Transit (LRT) Jakarta Fase 1B sebagai salah satu solusi untuk mengatasi masalah transportasi yang kronis di ibu kota.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Bersama Jakpro Siap kembangkan KEK Otomotif Pulomas

10 hari lalu

Bamsoet Bersama Jakpro Siap kembangkan KEK Otomotif Pulomas

Ikatan Motor Indonesia (IMI) bersama JakPro tengah mempersiapkan pemanfaatan kawasan Pulomas, Jakarta untuk dikembangkan menjadi Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) otomotif.

Baca Selengkapnya

Akan ada Pungutan untuk Dana Abadi Pariwisata? Ini Penjelasan Sandiaga

11 hari lalu

Akan ada Pungutan untuk Dana Abadi Pariwisata? Ini Penjelasan Sandiaga

Jika dikenakan Rp1 ribu saja per penumpang pesawat untuk Dana Abadi pariwisata, pemerintah bisa mengantongi Rp80 miliar setahun.

Baca Selengkapnya

Libur Lebaran, Jumlah Penumpang LRT Jabodebek Mencapai 151 Ribu Orang

20 hari lalu

Libur Lebaran, Jumlah Penumpang LRT Jabodebek Mencapai 151 Ribu Orang

LRT Jabodebek mencatat jumlah pengguna selama libur panjang Lebaran periode 6 hingga 12 April 2024 mencapai 151.871 orang.

Baca Selengkapnya

Warga Kampung Bayam Dipenjara, Furqon: Psikis Saya Terganggu

21 hari lalu

Warga Kampung Bayam Dipenjara, Furqon: Psikis Saya Terganggu

Ketua Kelompok Tani Kampung Bayam Madani, Muhammad Furqon, menyatakan terganggu secara mental setelah ditangkap Kepolisian Resor Metro Jakarta Utara.

Baca Selengkapnya

Ketua Kampung Bayam Dipenjara, Kuasa Hukum: Furqon Bukan Sekadar Ingin Bebas

21 hari lalu

Ketua Kampung Bayam Dipenjara, Kuasa Hukum: Furqon Bukan Sekadar Ingin Bebas

Muhammad Furqon, warga Kampung Bayam, Tanjung Priok, Jakarta Utara, berharap dirinya bisa dibebaskan dari tahanan.

Baca Selengkapnya

Kapolres Jakut Bantah Minta Eks Warga Kampung Bayam Keluar dari KSB Jika Ingin Furqon Bebas

21 hari lalu

Kapolres Jakut Bantah Minta Eks Warga Kampung Bayam Keluar dari KSB Jika Ingin Furqon Bebas

Ketua Kelompok Tani Kampung Bayam Madani, Muhammad Furqon, ditahan di Polres Jakarta Utara seusai dilaporkan oleh PT Jakpro

Baca Selengkapnya