Anies Baswedan Melayat Suporter Persija yang Tewas Dikeroyok

Reporter

Zara Amelia

Editor

Suseno

Senin, 24 September 2018 09:56 WIB

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyambut kedatangan para pemain Persija Jakarta di Balai Kota Jakarta, 18 Februari 2018. Persija menjuarai Piala Presiden setelah mengalahkan Bali United 3-0. TEMPO/Fakhri Hermansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melayat ke rumah Haringga Sirilla di Jalan Bangunusa RT 13 RW 03 Kelurahan Cengkareng Timur Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat, Senin, 24 September 2018. Haringga adalah suporter tim Persija Jakarta yang tewas dikeroyok sekelompok pemuda di Bandung, Jawa Barat.

Baca: Pengeroyokan Suporter Laga Persib Vs Persija, Anies: Kita Marah

"Tadi pagi saya mampir ke rumah keluarga almarhum di Cengkareng Timur," kata Anies di Lapangan IRTI, Monas, Jakarta Pusat pada Senin, 24 September 2018. "Kita semua berduka atas kejadian pengeroyokan ini, hingga tewas seorang suporter.”

Di kediaman almarhum, Anies hanya bertemu para tetangga. Sebab keluarga Haringga telah pulang ke kampung halamannya di Indramayu untuk pemakaman pemuda berumur 23 tahun itu.

Dari para tetangga, Anies mengetahui bahwa Haringga memang dikenal sebagai pendukung berat Persija. "Dari cerita, mereka memang keluarga yang sangat sederhana, tapi anaknya sangat suka dengan Persija dan kemanapun Persija bertanding selalu ikut," kata Anies.

Haringga datang ke Bandung untuk menyaksikan pertandingan tim Persija melawan Persib Bandung di stadion Gelora Bandung Lautan Api pada Ahad lalu. Namun sebelum masuk ke stadion, ia dikeroyok sekelompok pemuda yang diduga pendukung tim Persib. Video pengeroyokan itu beredar dan menjadi viral di media sosial.

Baca: Suporter Tewas Dikeroyok Sebelum Persija Vs Persib Berlaga

Polisi sudah menangkap sejumlah pemuda yang diduga menjadi pelaku. Anies meminta pengeroyokan itu diselidiki dan para pelaku diberi ganjaran sesuai aturan yang berlaku. “Kita harap pengusutan lengkap hingga tuntas semua pelaku-pelaku nya dan hukum ditegakkan seadil-adilnya," kata Anies Baswedan.

Berita terkait

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

21 jam lalu

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

Anies Baswedan mengomentari peluang bergabung dalam pemerintahan Prabowo-Gibran sebagai menteri.

Baca Selengkapnya

NasDem Prioritaskan Anies Baswedan Maju Pilgub Jakarta

22 jam lalu

NasDem Prioritaskan Anies Baswedan Maju Pilgub Jakarta

Ketua Umum partai NasDem, Surya Paloh mengatakan, pencalonan Anies Baswedan di Pilkada DKI masih perlu pengkajian.

Baca Selengkapnya

Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

23 jam lalu

Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

Setelah berakhir Pilpres 2024 dan putusan MK, Anies Baswedan telah melakukan berbagai aktivitas. Ia juga menyampaikan beberapa pesan dan pandangannya

Baca Selengkapnya

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

1 hari lalu

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

Fernando Morientes singgung bagaimana kegilaan penggemar sepak bola Indonesia yang rela menonton Laga Liga Champions tengah malam.

Baca Selengkapnya

Rekam Jejak NasDem di Pilpres 2024, Nyatakan Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

1 hari lalu

Rekam Jejak NasDem di Pilpres 2024, Nyatakan Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Partai NasDem menyatakan bakal menjadi bagian dari koalisi pemerintahan Prabowo dan Gibran. Begini jejak politik NasDem dalam Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Gibran Janji Beri Perhatian Khusus Daerah Padat Penduduk: Seperti Muara Baru

2 hari lalu

Gibran Janji Beri Perhatian Khusus Daerah Padat Penduduk: Seperti Muara Baru

Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka menyebut daerah padat penduduk mendapatkan atensi khusus dari pemerintah.

Baca Selengkapnya

Prabowo-Gibran Diminta Penuhi Janji Selamatkan Garuda Indonesia

2 hari lalu

Prabowo-Gibran Diminta Penuhi Janji Selamatkan Garuda Indonesia

Serikat Karyawan Garuda Indonesia meminta Prabowo-Gibran bisa penuhi janjinya untuk menyelamatkan maskapai Garuda Indonesia.

Baca Selengkapnya

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

2 hari lalu

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

Di Bandung, Sheila on 7 akan mangung di Stadion Siliwangi. Awalnya stadion itu bernama lapangan SPARTA, markas tim sepak bola militer Hindia Belanda.

Baca Selengkapnya

KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Pemenang Pilpres 2024, Ini Tanggapan PBNU, PP Muhammadiyah hingga Kadin

2 hari lalu

KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Pemenang Pilpres 2024, Ini Tanggapan PBNU, PP Muhammadiyah hingga Kadin

Reaksi PBNU, PP MUhammadiyah, Kadin Terhadap Penetapan Prabowo - Gibran Pemenang Pilpres 2024 oleh KPU

Baca Selengkapnya

Apa Kabar Hak Angket Kecurangan Pemilu 2024? Ini Komentar Mereka yang Dulu Berniat Mengusungnya

2 hari lalu

Apa Kabar Hak Angket Kecurangan Pemilu 2024? Ini Komentar Mereka yang Dulu Berniat Mengusungnya

Apakah hak angket soal kecurangan Pemilu 2024 akan bergulir? Berikut pernyataan tokoh dan partai yang dulu getol akan mengusungnya.

Baca Selengkapnya