Beredar Informasi Razia Gabungan Polres Depok dan TNI, Polisi : Itu Hoax

Kamis, 27 September 2018 00:59 WIB

Ilustrasi Razia pengendara motor/antisipasi begal. ANTARA/Rivan Awal Lingga

TEMPO.CO, Depok - Kepolisian Resor Kota Depok mengimbau masyarakat tidak mempercayai informasi hoax terkait dengan rencana razia gabungan antara polisi dengan TNI. Pesan yang beredar di media sosial itu menyebutkan razia bakal digelar pada pukul 00.00-04.00, Kamis, 27 September 2018.

Baca: Polda Metro Jaya Antisipasi Terorisme dan Hoax di Pilpres 2019

"Informasi itu hoax. Kami tidak memberitahukan jika mau mengadakan razia," kata Kepala Bagian Operasional Polres Depok Komisaris Hari Agung melalui pesan singkat, Rabu malam, 26 September 2018.

Dalam informasi yang beredar secara berantai melalui media sosial itu, polisi bakal melakukan operasi gabungan bersama Kodim Depok dan Polisi Militer Depok. Adapun sejumlah wilayah yang bakal di razia di antaranya Jalan Margonda, Juanda, Tole Iskandar, Sawangan, Beji dan kawasan lainya.

Bahkan, dalam informasi yang beredar itu juga menyebutkan bahwa Tim Jaguar Polres Depok juga bakal menyisir sejumlah kawasan yang dianggap rawan. Adapun sasaran tim gabungan tersebut adalah merazia warga yang diduga membawa senjata tajam dan narkoba.

Selain itu, pesan berantai tersebut juga menginformasikan agar warga membawa surat kendaraan yang lengkap, mengosongkan bagasi kendaraan dari barang-barang, dan tidak meminum minuman beralkohol. "Usahakan udara mulut dalam kondisi baik tidak berbau alkohol," tulis pesan tersebut.

Baca: 3 Panti Pijat di Daerahnya Digerebek, Ini Pengakuan Camat Tebet

Advertising
Advertising

Informasi itu pun meminta agar pengendara tidak gugup jika diberhentikan polisi dan bicara apa adanya. "Informasi razia ini bohong. Setiap hari kami melakukan razia, tanpa membuat informasi seperti ini dan menyebarkannya kepada masyarakat," ucapnya.

Berita terkait

PKS Sebut NasDem Bakal Bergabung Usung Imam Budi Hartono-Ririn A Rafiq di Pilkada Depok

1 hari lalu

PKS Sebut NasDem Bakal Bergabung Usung Imam Budi Hartono-Ririn A Rafiq di Pilkada Depok

PKS dan Golkar akan berkoalisi di Pilkada Depok dengan mengusung pasangan Imam Budi Hartono - Ririn Farabi A Rafiq. NasDem dikabarkan akan bergabung.

Baca Selengkapnya

Hilangkan Praktik Calo SIM, Satlantas Polres Metro Depok Imbau Masyarakat Ikuti Prosedur

1 hari lalu

Hilangkan Praktik Calo SIM, Satlantas Polres Metro Depok Imbau Masyarakat Ikuti Prosedur

Kasatlantas Polres Metro Depok mengimbau masyarakat percaya kemampuan sendiri dan ikut prosedur dan tidak meminta bantuan ke calo SIM.

Baca Selengkapnya

Pihak Kampus Akui Pengemudi HR-V yang Tabrak Bis Kuning Mahasiswa Universitas indonesia

3 hari lalu

Pihak Kampus Akui Pengemudi HR-V yang Tabrak Bis Kuning Mahasiswa Universitas indonesia

Kepala Biro Humas Universitas Indonesia membenarkan pengemudi Honda HR-V yang menabrak bis kuning atau Bikun merupakan mahasiswa UI.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan di Universitas Indonesia Honda HR-V vs Bikun, Satu Korban Patah Kaki

4 hari lalu

Kecelakaan di Universitas Indonesia Honda HR-V vs Bikun, Satu Korban Patah Kaki

Kecelakaan terjadi di lingkungan Universitas Indonesia. Mobil Honda HR-V milik mahasiswa kampus itu menabrak bis kuning.

Baca Selengkapnya

Analis Politik Sebut Depok Krisis Tokoh Hadapi Dominasi PKS

4 hari lalu

Analis Politik Sebut Depok Krisis Tokoh Hadapi Dominasi PKS

Kota Depok sampai saat ini dinilai masih krisis calon pemimpin. Apalagi untuk melawan dominasi PKS dalam Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Penemuan Mayat di Kosan Depok, Kepala Tertutup Bantal di Atas Kloset

4 hari lalu

Penemuan Mayat di Kosan Depok, Kepala Tertutup Bantal di Atas Kloset

Polisi telah mengamankan TKP, mencari dan menggali informasi penemuan mayat tersebut.

Baca Selengkapnya

Altaf Pembunuh Mahasiswa UI Divonis Penjara Seumur Hidup, Jaksa Ajukan Banding

5 hari lalu

Altaf Pembunuh Mahasiswa UI Divonis Penjara Seumur Hidup, Jaksa Ajukan Banding

JPU akan banding setelah majelis hakim menjatuhkan vonis seumur hidup terhadap Altaf terdakwa pembunuhan mahasiswa UI Muhammad Naufal Zidan.

Baca Selengkapnya

Pencurian Kambing Modus Sisakan Jeroan di Kandang Terjadi Lagi di Depok, 17 Ekor Kambing Hilang Sekaligus

6 hari lalu

Pencurian Kambing Modus Sisakan Jeroan di Kandang Terjadi Lagi di Depok, 17 Ekor Kambing Hilang Sekaligus

Pemilik heran karena tidak mendengar pencurian kambing itu terjadi, padahal dia dan warga lain nongkrong usai nobar timnas U-23 hingga pukul 02.00.

Baca Selengkapnya

Begal Ponsel Siswi di Depok Berdalih Butuh HP untuk Anak Nonton YouTube

6 hari lalu

Begal Ponsel Siswi di Depok Berdalih Butuh HP untuk Anak Nonton YouTube

Bapak satu anak itu nekat merampas ponsel siswi SMP di Depok itu hingga korban jatuh dan terseret, setelah gagal transaksi HP secara COD.

Baca Selengkapnya

Polres Metro Depok Tangkap Begal Ponsel yang Menyebabkan Siswi SMP Terseret

6 hari lalu

Polres Metro Depok Tangkap Begal Ponsel yang Menyebabkan Siswi SMP Terseret

Siswi SMP di Depok itu terjatuh dan terseret beberapa meter hingga luka di lengan dan lutut saat berusaha mempertahankan HP yang dirampas begal.

Baca Selengkapnya