Rumah Sakit Jiwa Grogol Siap Tampung Caleg Tak Siap Gagal

Sabtu, 13 April 2019 03:00 WIB

Ilustrasi rumah sakit jiwa. TEMPO/ Subekti

TEMPO.CO, Jakarta - Rumah Sakit Jiwa Soeharto Heerdjan di Grogol, Jakarta Barat, siap menampung pasien dari antara calon anggota legislatif atau caleg gagal. Kesiapan merujuk kepada pengalaman saat pemilu 2014 lalu.

Baca:
Kisah Caleg DPRD DKI: Tak Bagikan Amplop Dibilang Pelit

"Caleg kan masyarakat. Jadi welcome saja kalau membutuhkan," ucap Direktur RSJ Soeharto Heerdjan, Laurentius Panggabean, saat ditemui di kantornya di rumah sakit itu yang berlokasi di Jalan Latumenten, Grogol Petamburan, Jakarta Barat, Kamis sore, 11 April 2019.

Laurentius menerangkan, masih ada kemungkinan kejiwaan caleg terganggu setelah tak terpilih nanti. Laurentius memperhitungkannya sekalipun menurutnya, telah ada tes kejiwaan sebagai syarat pendaftaran para caleg dalam pemilu kali ini yang memastikan mereka sehat dan bisa beradaptasi.

Untuk itulah, dia menambahkan, RS Jiwa Soeharto Heerdjan siap menampung caleg. Hingga Jumat itu, sebanyak 72,3 persen dari 300 kuota pasien sudah terisi. Artinya, sekitar 216 orang gangguan jiwa dirawat di RS Jiwa Soeharto Heerdjan.

Advertising
Advertising

Baca:
Caleg DPRD DKI Dicoret Karena Cara Kampanye, Siapa Saja Mereka?

Pemilu tahun ini, 17 April mendatang, akan digelar serentak pemilihan presiden, anggota DPR RI, DPD RI, DPRD Tingkat I dan II. Khusus di DKI, KPU setempat mencatat 1615 politikus dari 14 partai politik bakal bersaing dalam pemilihan legislatif DPRD DKI.

Penetapan itu tertuang dalam Keputusan KPU DKI Nomor 177/PL.01.4-Kpt/31/IX/2018 tentang Penetapan Daftar Calon Tetap Anggota DPRD DKI Pada Pemilu 2019.

Berita terkait

Demokrat Minta Kapolri dan Jaksa Agung Hentikan Kasus Dugaan Politik Uang Kadernya

10 hari lalu

Demokrat Minta Kapolri dan Jaksa Agung Hentikan Kasus Dugaan Politik Uang Kadernya

Salah satu caleg Demokrat dilaporkan atas dugaan politik uang.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Pelaksanaan Pemilu 2019, Pertama Kalinya Pilpres dan Pileg Serentak

12 hari lalu

Kilas Balik Pelaksanaan Pemilu 2019, Pertama Kalinya Pilpres dan Pileg Serentak

Hari ini, 17 April 2019 atau Pemilu 2019 pertama kali Pemilihan Presiden (Pilpres) dan Pemilihan Legislatif (Pileg) dilakukan secara serentak.

Baca Selengkapnya

Para Caleg Populer PDIP Kehilangan Kursi di DPR: Arteria Dahlan, Johan Budi sampai Kris Dayanti

31 hari lalu

Para Caleg Populer PDIP Kehilangan Kursi di DPR: Arteria Dahlan, Johan Budi sampai Kris Dayanti

Beberapa caleg petahana dari PDIP gagal lolos ke Senayan, padahal nama mereka begitu populer. Selain Kris Dayanti dan Arteria Dahlan, siapa lagi?

Baca Selengkapnya

Deretan Caleg Kritis PDIP yang Gagal Lolos ke Senayan

37 hari lalu

Deretan Caleg Kritis PDIP yang Gagal Lolos ke Senayan

Hasto mengatakan partainya akan pasang badan guna memperjuangkan para caleg kritis PDIP untuk tetap masuk menduduki kursi parlemen.

Baca Selengkapnya

PSI Gagal Masuk Senayan, Raihan Suara Partai Bro dan Sis dalam Pemilu 2019 dan Pemilu 2024

37 hari lalu

PSI Gagal Masuk Senayan, Raihan Suara Partai Bro dan Sis dalam Pemilu 2019 dan Pemilu 2024

PSI kembali gagal masuk Senayan selama dua periode Pemilu, 2019 dan 2024. Perolehan suara partai bro dan sis pada Pemilu 2019 dan Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Pertama Kali PPP Gagal Masuk Senayan, Ini Profil Partai dengan Tagline Rumah Besar Umat Islam

38 hari lalu

Pertama Kali PPP Gagal Masuk Senayan, Ini Profil Partai dengan Tagline Rumah Besar Umat Islam

PPP salah satu partai terlama sejak Orde Baru, selain PDIP dan Golkar. Ini profil dan perolehan suara sejak Pemilu 1999, 2004, 2009, 2014, 2019, 2024

Baca Selengkapnya

PDIP Siap Pasang Badan soal Suara Caleg Hilang yang Kritik Jokowi

38 hari lalu

PDIP Siap Pasang Badan soal Suara Caleg Hilang yang Kritik Jokowi

Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto mengatakan partainya tidak akan tinggal diam untuk membela caleg yang kehilangan suara dalam Pileg 2024.

Baca Selengkapnya

Pidato Prabowo Usai KPU Umumkan Hasil Rekapitulasi Pemilu 2024, Ini Beda Pidatonya di Pemilu 2019

38 hari lalu

Pidato Prabowo Usai KPU Umumkan Hasil Rekapitulasi Pemilu 2024, Ini Beda Pidatonya di Pemilu 2019

Prabowo tampak menjadi sosok rutin yang hadir dalam 4 pemilu terakhir. Ini beda pidato politiknya di Pemilu 2024 dan Pemilu 2019?

Baca Selengkapnya

PSI Gagal ke Senayan, Ini Respons Kaesang Pangarep dan Nasib 5 Caleg yang Diprediksi Lolos

39 hari lalu

PSI Gagal ke Senayan, Ini Respons Kaesang Pangarep dan Nasib 5 Caleg yang Diprediksi Lolos

PSI belum mampu melampaui ambang batas parlemen atau parliamentary threshold 4 persen di Pileg 2024.

Baca Selengkapnya

MK Sebut Belum Ada Caleg dan Parpol yang Daftar Gugatan Sengketa Pileg

39 hari lalu

MK Sebut Belum Ada Caleg dan Parpol yang Daftar Gugatan Sengketa Pileg

MK mengungkapkan belum ada caleg dan parpol yang mendaftarkan sengketa hasil Pileg.

Baca Selengkapnya