Coblosan Ulang di Jakarta, Prabowo Menangi 7 dari 11 TPS Tapi ..

Reporter

Antara

Minggu, 28 April 2019 12:41 WIB

Warga menunjukkan jarinya usai melakukan Pemungutan Suara Ulang (PSU) di Sawah Besar, Jakarta Pusat, Sabtu, 27 April 2019. Pemilu dilakukan kembali karena pada pemungutan suara 17 April lalu terdapat pemilih luar daerah hanya menggunakan EKTP tidak disertakan formulir A5 saat melakukan pencoblosan. TEMPO/Hilman Fathurrahman W

TEMPO.CO, Jakarta - Pasangan capres dan cawapres nomor urut 02 Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno unggul dalam perolehan suara di tujuh TPS pada pemungutan suara ulang di wilayah DKI Jakarta, Sabtu 27 April 2019. Sebanyak enam di antaranya disapu dari wilayah Jakarta Timur meski dengan selisih suara yang tak lagi mencolok seperti saat 17 April lalu.

Baca:
Coblosan Ulang di TPS Pulo Gadung, Kemenangan Prabowo Merosot

Sebaliknya dengan pasangan calon 01 Joko Widodo dan Ma'ruf Amin. Pasangan ini hanya mendulang kemenangan di empat TPS dalam coblosan ulang tersebut, namun dengan selisih suara di sebagian TPS yang lebih signifikan. Dua TPS kemenangan Jokowi-Ma'ruf juga didapat dari wilayah Jakarta Timur yang didominasi suara untuk Prabowo-Sandi.

Data KPU Kota Administrasi Jakarta Timur menunjukkan, di TPS 018 Kelurahan Malaka Sari, Kecamatan Duren Sawit, Prabowo-Sandi memperoleh 95 suara berbanding 85 suara yang didapat Jokowi-Ma'ruf. Coblosan ulang di TPS 018 diikuti 183 pemilih dari total 296 yang tercantum dalam daftar pemilih tetap (DPT).

Suasana Pemungutan Suara Ulang (PSU) di TPS 046, Jalan Waru. No.6, RT04/RW07, Rawamangun, Pulogadung, Jakarta Timur, Sabtu 27 April 2019. TEMPO/Wira Utama

Advertising
Advertising

Di TPS 014, Kelurahan Cilangkap, Kecamatan Cipayung, Prabowo-Sandi memperoleh 72 suara, sementara Jokowi-Ma'ruf memperoleh 60 suara. Di sini juga hanya 132 pemilih yang datang dari total 269 pemilih yang tercantum dalam DPT.

Baca:
Pemungutan Suara Ulang Hari Ini, Warga Ingin Pemilu Cepat Usai

Di TPS 116, Kelurahan Rawamangun, Kecamatan Pulo Gadung, Prabowo-Sandi memperoleh 90 suara, sedang Jokowi-Ma'ruf 72 suara. Dari total 310 pemilih dalam DPT, hanya 164 yang memberikan hak pilihnya.

Di TPS 002, Kelurahan Cipinang, Kecamatan Pulo Gadung, Prabowo-Sandi juga unggul tipis 96 suara berbanding 88 dari Jokowi-Ma'ruf. Coblosan ulang diikuti 185 pemilih dari 291 yang ada dalam DPT.

<!--more-->

Di TPS 064, Kelurahan Rawamangun, Kecamatan Pulo Gadung, Prabowo-Sandi memperoleh 84 suara, sementara Jokowi-Ma'ruf memperoleh 62 suara. Sebanyak 148 pemilih memberikan suaranya dari total 293 pemilih yang tercantum dalam DPT.

Baca juga:
TPS Kepulauan Seribu: Jokowi Unggul di Utara, Prabowo di Selatan

Di TPS 163, Kelurahan Pulo Gebang, Kecamatan Cakung, Prabowo-Sandi juga menang 74:63 suara. Pemungutan suara ulang di TPS ini diikuti 139 pemilih dari total 218 yang tercantum dalam DPT.

Lalu di TPS 172 Pademangan Barat, Jakarta Utara, Prabowo-Sandi lagi-lagi unggul tipis dari Jokowi-Ma'ruf. Perolehan suara mereka 80:77 dari total 274 pemilih yang tercantum dalam DPT.

Suasana pemungutan suara ulang di TPS 002, Cipinang, Pulogadung, Jakarta Timur, Sabtu 27 April 2019. Wira Utama/Tempo

Kemenangan Jokowi-Ma'ruf dicetak di empat TPS. Dua di antaranya di Jakarta Timur dan sisanya di Jakarta Barat. Mereka adalah TPS 034, Kelurahan Bambu Apus, Kecamatan Cipayung. Jokowi-Ma'ruf dapat 95 suara, sedangkan Prabowo-Sandi 84 suara. Di TPS ini ada 189 pemilih yang memberikan suaranya dari total 244 yang tercantum dalam DPT.

Baca:
Ini Daftar TPS di Jakarta Gelar Pemilihan Ulang dan Sebabnya

Di TPS 101, Kelurahan Gedong, Kecamatan Pasar Rebo, Jokowi-Ma'ruf juga mampu 'mencuri' kemenangan dengan 106 suara berbanding 97 yang didapat Prabowo-Sandi. Seluruhnya ada 207 pemilih yang berpartisipasi dari total 294 pemilih yang tercantum dalam DPT.

Jokowi-Ma'ruf juga unggul di coblosan ulang di dua TPS wilayah Jakarta Pusat, yakni di TPS 02, Kelurahan Pasar Baru, Kecamatan Sawah Besar, dan TPS 069, Kelurahan Sumur Batu, Kecamatan Kemayoran. Komposisi suara di dua TPS itu masing masing 103:53 dan 76:54 dengan tingkat partisipasi pemilih sekitar 50 persen.

ANTARA

Berita terkait

PSI Sambut Baik Partai Luar Koalisi Gabung di Pemerintahan Prabowo-Gibran

10 jam lalu

PSI Sambut Baik Partai Luar Koalisi Gabung di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menyambut baik partai-partai non-Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang ingin bergabung pasca penetapan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden terpilih. Menurut Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie, sikap tersebut mencontoh Presiden Joko Widodo alias Jokowi.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Singgung Peluang Masuk Kabinet Prabowo-Gibran

10 jam lalu

Anies Baswedan Singgung Peluang Masuk Kabinet Prabowo-Gibran

Anies Baswedan mengakui dirinya masih kerap ditanya apakah akan masuk kabinet pemerintahan Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka.

Baca Selengkapnya

Prabowo Ungkap Restu Jokowi Jadi Alasan Dia Maju Pilpres 2024

12 jam lalu

Prabowo Ungkap Restu Jokowi Jadi Alasan Dia Maju Pilpres 2024

Prabowo menjelaskan alasan mengapa dia maju dalam Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Halalbihalal di PBNU, Gus Yahya: Kehadiran Prabowo-Gibran Ada Konteks Khusus

13 jam lalu

Halalbihalal di PBNU, Gus Yahya: Kehadiran Prabowo-Gibran Ada Konteks Khusus

Ketua PBNU mengatakan kehadiran Prabowo dan Gibran ada konteks khusus.

Baca Selengkapnya

Prabowo Mengaku Disiapkan Jokowi dengan Matang untuk Jadi Presiden

13 jam lalu

Prabowo Mengaku Disiapkan Jokowi dengan Matang untuk Jadi Presiden

Prabowo mengungkapkan hal itu di acara PBNU.

Baca Selengkapnya

PBNU Pastikan Kerja Sama dengan Pemerintah Prabowo-Gibran, Yahya Staquf: Ini Soal Politik

14 jam lalu

PBNU Pastikan Kerja Sama dengan Pemerintah Prabowo-Gibran, Yahya Staquf: Ini Soal Politik

Ketua Umum PBNU, Yahya Cholil Staquf, memastikan, PBNU akan bekerja sama dengan pemerintah Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Golkar Klaim Tak Ada Penolakan untuk PKS Jika Ingin Gabung Kubu Prabowo

16 jam lalu

Golkar Klaim Tak Ada Penolakan untuk PKS Jika Ingin Gabung Kubu Prabowo

Golkar bilang KIM tidak pernah membahas penolakan terhadap PKS jika ingin bergabung dengan pemerintahan Prabowo.

Baca Selengkapnya

Prabowo Tiba di Kantor PBNU, Karpet Merah Digelar

17 jam lalu

Prabowo Tiba di Kantor PBNU, Karpet Merah Digelar

Prabowo disambut oleh Ketua Umum PBNU, Yahya Cholil Staquf dan Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas.

Baca Selengkapnya

Gibran Tiba di PBNU, Disambut Yahya Cholil dengan Karpet Merah

17 jam lalu

Gibran Tiba di PBNU, Disambut Yahya Cholil dengan Karpet Merah

Gibran lalu disambut Ketua Umum PBNU, Yahya Cholil Staquf dan Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas.

Baca Selengkapnya

Respons Gerindra soal Keinginan PKS Dikunjungi Prabowo seperti PKB dan NasDem

18 jam lalu

Respons Gerindra soal Keinginan PKS Dikunjungi Prabowo seperti PKB dan NasDem

Dasco mengatakan Gerindra terbuka untuk melakukan dialog mengenai keinginan PKS bergabung ke kubu Prabowo.

Baca Selengkapnya