Ini 5 Wilayah Rawan pada Malam Takbiran di Jakarta Selatan

Selasa, 4 Juni 2019 19:06 WIB

Polisi menertibkan peserta pawai malam takbiran yang berada di atas atap bus metromini, di Jakarta, (19/9). TEMPO/Dwianto Wibowo

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Kepolisian Resor Jakarta Selatan Komisaris Besar Indra Jafar mengatakan telah mengidentifikasi sejumlah wilayah rawan terjadi tindak kriminal pada malam takbiran Lebaran 2019. Sejumlah pos pengamanan pun telah didirikan di wilayah-wilayah tersebut.

Baca:
Edarkan Surat, Wali Kota Bekasi Imbau Tak Ada Takbiran Keliling

“Di setiap polsek ada pos pengamanan. Pasukan juga akan ditempatkan di situ,” ujar Indra di kantornya, Selasa 4 Juni 2019.

Adapun wilayah yang ia maksud adalah Setiabudi, Pasar Rumput, Manggarai, Kebayoran Lama, dan Jagakarsa. Menurut Indra, berkaca dari tahun-tahun sebelumnya, perkelahian antar kelompok pada malam takbiran rawan terjadi di wilayah-wilayah tersebut.

Untuk menghindari hal itu, Indra mengimbau masyarakat merayakan takbiran di masjid terdekat. Ia tak menganjurkan masyarakat melakukan takbir keliling. “Karena jika ada pertemuan kelompok-kelompok tertentu, berpotensi konflik," ucap dia.

Advertising
Advertising

Selain itu, Indra juga meminta masyarakat tak menggunakan mercon atau petasan saat merayakan malam takbiran. Soalnya, ia menyebut hal itu seringkali menjadi pemicu terjadinya tawuran.

Baca:
Polisi Imbau Peserta Takbiran Tak Menyeberang Antar Wilayah

Dalam rangka pengamanan malam takbiran Lebaran 2019, Polres Jakarta Selatan menerjunkan 1.090 personel. Mereka akan tersebar ke jajaran Kepolisian Sektor. Indra menyebut polisi juga akan dibantu oleh unsur Tentara Nasional Indonesia (TNI), serta pemerintah kota setempat.

Selain kejahatan konvensional seperti tawuran, begal, dan pencurian, polisi juga mengantisipasi adanya serangan terorisme pada malam takbiran. Antisipasi ini berkaca ke kejadian peledakan diri di Pos Polisi di Simpang Tiga Tugu Kartasura, Sukaharho, Jawa Tengah, pada Senin malam.

Berita terkait

BNPT Apresiasi Kerja Sama Penanggulangan Terorisme dengan Uni Eropa

2 hari lalu

BNPT Apresiasi Kerja Sama Penanggulangan Terorisme dengan Uni Eropa

Indonesia menjadi role model upaya penanggulangan terorisme. Uni Eropa sangat ingin belajar dari Indonesia.

Baca Selengkapnya

Remaja Penikam Uskup di Sydney Didakwa Terorisme, Terancam Penjara Seumur Hidup

8 hari lalu

Remaja Penikam Uskup di Sydney Didakwa Terorisme, Terancam Penjara Seumur Hidup

Remaja laki-laki berusia 16 tahun telah didakwa melakukan pelanggaran terorisme setelah menikam uskup gereja Asyur di Sydney saat kebaktian gereja.

Baca Selengkapnya

Densus 88 Tangkap Tujuh Orang Terduga Teroris Anggota Jamaah Islamiyah di Sulawesi Tengah

8 hari lalu

Densus 88 Tangkap Tujuh Orang Terduga Teroris Anggota Jamaah Islamiyah di Sulawesi Tengah

Tim Densus 88 Antiteror Polri menangkap tujuh orang diduga terafiliasi sebagai anggota kelompok teroris Jamaah Islamiyah

Baca Selengkapnya

Timur Tengah Memanas, Polri Diminta Waspadai Kebangkitan Sel Terorisme di Indonesia

11 hari lalu

Timur Tengah Memanas, Polri Diminta Waspadai Kebangkitan Sel Terorisme di Indonesia

Institute for Security and Strategic Studies (ISESS) meminta Polri mewaspadai aktifnya sel terorisme di Indonesia saat konflik Timur Tengah memanas

Baca Selengkapnya

Penemuan Mayat Bocah di Sungai Ciujung Serang, Hilang Saat Malam Takbiran

12 hari lalu

Penemuan Mayat Bocah di Sungai Ciujung Serang, Hilang Saat Malam Takbiran

Untuk penyelidikan kasus penemuan mayat itu, Polres Serang mengevakuasi jasad korban ke RS Bhayangkara.

Baca Selengkapnya

Polisi Sebut 6 Pemuda Konvoi Saat Malam Takbiran di Tomang Positif Narkoba

16 hari lalu

Polisi Sebut 6 Pemuda Konvoi Saat Malam Takbiran di Tomang Positif Narkoba

Polisi mendapati enam pemuda yang konvoi saat malam takbiran di kawasan Jakarta Barat positif mengonsumsi narkoba.

Baca Selengkapnya

Wali Kota Depok Ganti Nama Pasar Tumpah Takbiran Kampung Lio, Ini Alasannya

17 hari lalu

Wali Kota Depok Ganti Nama Pasar Tumpah Takbiran Kampung Lio, Ini Alasannya

Pasar Rakyat Takbiran di Kampung Lio Depok itu diharapkan menjadi pilot project untuk menggelar event serupa di wilayah lain.

Baca Selengkapnya

Meriahnya Malam Takbiran di Kota Batam, Ada Pawai Kendaraan Hias

17 hari lalu

Meriahnya Malam Takbiran di Kota Batam, Ada Pawai Kendaraan Hias

Kendaraan hias yang dibuat para peserta pawai Kota Batam berbagai macam bentuk, mulai dari bentuk tanjak Melayu, masjid, hingga kapal.

Baca Selengkapnya

Idul Fitri 1445 H, Kapolri Singgung soal Toleransi

17 hari lalu

Idul Fitri 1445 H, Kapolri Singgung soal Toleransi

Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo mengucapkan selamat Idul Fitri 1445 H. Ia menyinggung tentang toleransi.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap 124 Remaja Konvoi Saat Malam Takbiran di Jakarta Utara

17 hari lalu

Polisi Tangkap 124 Remaja Konvoi Saat Malam Takbiran di Jakarta Utara

Polisi menangkap 124 remaja yang konvoi saat malam takbiran Idul Fitri 1445 Hijriah di kawasan Jakarta Utara kemarin.

Baca Selengkapnya