Timnas Kalah dari Malaysia, Kerusuhan Pecah di Stadion GBK

Kamis, 5 September 2019 22:44 WIB

Suporter Indonesia mencoba menerobos masuk ke lokasi ruang ganti pemain pasca Timnas kalah dari Malaysia dengan skor 2-3 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Kamis, 5 September 2019. TEMPO/Irsyan Hasyim

TEMPO.CO, Jakarta - Ratusan suporter menggedor-gedor kaca pintu utama Stadion Utama Gelora Bung Karno Senayan. Mereka melampiaskan kekecewaan setelah Timnas Indonesia kalah dari Malaysia dengan skor 2-3 dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2022, Kamis 5 September 2019.

Sambil bernyanyi sebagian suporter mencoba masuk ke lokasi tempat ruang ganti pemain. "Kami rindu Garuda yang dulu, ditakuti lawan-lawan," kata mereka berseru mencoba melakukan provokasi supaya suporter yang lain bergabung dengan mereka.
Sekitar lima menit, pasukan polisi anti huru hara yang kemudian mendatangi kerumunan suporter itu. Bentrokan pun pecah dengan lemparan benda keras mengarah ke pasukan polisi itu. Polisi membalas dengan memukul dengan tongkat.
Begitu suporter dipukul mundur ke arah Stadion Madya Senayan. Polisi lalu membentuk formasi dengan menumpukkan tameng. Lemparan batu terus beterbangan dari arah suporter.
Polisi membalas dengan tembakan gas air mata. Dua mobil meriam air ikut membantu memukul mundur suporter yang terus melempar ke arah SUGBK.
Kepala Kepolisian Resor Jakarta Pusat, Komisaris Besar Harry Kurniawan meminta suporter untuk mundur. Ia di antaranya mengingatkan jangan melakukan kerusuhan karena masih ada pertandingan melawan Thailand, 10 September mendatang.
"Kalau rusuh bisa ada sanksi dari FIFA," ujar Harry meminta suporter menghentikan lemparan.
Harry pun minta kepada pasukan Brimob untuk menahan tembakan gas air mata. Polisi, kata dia harus dalam kondisi bertahan. "Jangan menyerang, tahan tembakan," katanya.

Berita terkait

Desain Unik Skywalk Terpanjang di Dunia yang Baru Dibuka di Langkawi

10 jam lalu

Desain Unik Skywalk Terpanjang di Dunia yang Baru Dibuka di Langkawi

Langkawi menyuguhkan objek wisata baru berupa skywalk dengan desain untuk

Baca Selengkapnya

Sorotan terhadap Timnas U-23 Indonesia, Warganet hingga Anak Shin Tae-yong

23 jam lalu

Sorotan terhadap Timnas U-23 Indonesia, Warganet hingga Anak Shin Tae-yong

Timnas U-23 Indonesia melaju ke babak semifinal Piala Asia U-23 setelah mengalahkan Korea Selatan, pada Jumat, 26 April 2024, terus mendapat sorotan

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia Jadi Satu-satunya Negara Asia Tenggara yang Melaju ke Semifinal

1 hari lalu

Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia Jadi Satu-satunya Negara Asia Tenggara yang Melaju ke Semifinal

Timnas U-23 Indonesia akan berduel melawan Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024 pada senin malam WIB, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

Polisi Gagalkan Penyelundupan Pekerja Migran di Badau Perbatasan Indonesia-Malaysia

1 hari lalu

Polisi Gagalkan Penyelundupan Pekerja Migran di Badau Perbatasan Indonesia-Malaysia

Supriyanto mengatakan puluhan pekerja migran tersebut rata-rata berasal dari Provinsi Sulawesi Selatan dan Nusa Tenggara Barat (NTB).

Baca Selengkapnya

Giliran KKP Tangkap Kapal Asing Malaysia yang Menangkap Ikan di Selat Malaka

2 hari lalu

Giliran KKP Tangkap Kapal Asing Malaysia yang Menangkap Ikan di Selat Malaka

KKP meringkus satu kapal ikan asing ilegal berbendera Malaysia saat kedapatan menangkap ikan di Selat Malaka.

Baca Selengkapnya

KKP Tangkap Kapal Malaysia Pencuri Ikan yang Tercatat sudah Dimusnahkan tapi Masih Beroperasi

2 hari lalu

KKP Tangkap Kapal Malaysia Pencuri Ikan yang Tercatat sudah Dimusnahkan tapi Masih Beroperasi

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menangkap kapal pencuri ikan berbendera Malaysia. Kapal itu tercatat sudah dimusnahkan tapi masih beroperasi

Baca Selengkapnya

Jokowi Keluhkan Banyak Masyarakat Berobat ke Luar Negeri, Ini 3 Negara Populer Tujuan Wisata Medis WNI

2 hari lalu

Jokowi Keluhkan Banyak Masyarakat Berobat ke Luar Negeri, Ini 3 Negara Populer Tujuan Wisata Medis WNI

Presiden Jokowi mengeluhkan hilangnya Rp 180 triliun devisa karena masih banyak masyarakat berobat ke luar negeri.

Baca Selengkapnya

Mahathir Mohamad Diselidiki KPK Malaysia Atas Tuduhan Korupsi

2 hari lalu

Mahathir Mohamad Diselidiki KPK Malaysia Atas Tuduhan Korupsi

KPK Malaysia menyelidiki Mahathir Mohamad dan anak-anaknya atas dugaan korupsi.

Baca Selengkapnya

KJRI Kuching Minta Malaysia Bebaskan 8 Nelayan Natuna yang Ditangkap

3 hari lalu

KJRI Kuching Minta Malaysia Bebaskan 8 Nelayan Natuna yang Ditangkap

KJRI mengatakan, APPM mengatakan 3 kapal nelayan Natuna ditangkap karena melaut di dalam perairan Malaysia sejauh 13 batu dari batas perairan.

Baca Selengkapnya

Ini Penyebab WNI Berobat ke Luar Negeri, yang Dikeluhkan Jokowi Sedot Devisa Rp180 T

3 hari lalu

Ini Penyebab WNI Berobat ke Luar Negeri, yang Dikeluhkan Jokowi Sedot Devisa Rp180 T

Presiden Jokowi menyoroti kebiasaan sejumlah WNI yang berobat ke luar negeri sehingga berpotensi menyedot devisa Rp 180 triliun, apa sebabnya?

Baca Selengkapnya