Ada Anggota Rangkap Jabatan, Anggaran TGUPP Rp 19,8 Miliar Disoal

Senin, 9 Desember 2019 18:32 WIB

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memberikan keterangan di Balai Kota Jakarta, Selasa, 15 Oktober 2019. Dalam konferensi pers tersebut, ia menyampaikan hasil kerja selama 2 tahun menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta. TEMPO/Muhammad Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Tim Gubernur untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP) kembali menjadi sorotan di DPRD DKI. Kali ini tim bentukan Gubernur Anies Baswedan itu dipermasalahkan dalam rapat Badan Anggaran membahas RAPBD 2020, Senin 9 Desember 2019.

Sorotan terbaru datang dari masalah rangkap jabatan, dan karenanya gaji dobel, satu anggota TGUPP Ahmad Hariadi. Ketua Badan Anggaran DPRD DKI Prasetio Edi lalu menyentil perihal alokasi anggaran untuk tim pembantu Gubernur Anies Baswedan tersebut.

Dia menyuplik anggaran untuk TGUPP tahun depan yang dialokasikan sebesar Rp 19,8 miliar. "Saya usulkan pakai dana operasional gubernur saja," ujarnya.

Prasetio membandingkan tim itu dengan yang pernah ada di era Gubernur Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Politikus PDIP itu menyatakan bahwa pada masa Ahok, TGUPP dibiayai menggunakan dana operasional gubernur, bukan dari APBD DKI.

Selain itu, Prasetio menambahkan, DPRD juga kerap mendapat laporan terkait kewenangan TGUPP yang melebihi Satuan Kerja Perangkat Daerah, sehingga ada kegaduhan. Hal itu, menurut dia, berujung kepada minimnya terobosan ditingkat SKPD.

Prasetio tak ketinggalan mempertanyakan soal rangkap jabatan Ahmad Hariadi di Dewan Pengawas Rumah Sakit Umum Daerah dan di TGUPP. "Saya minta Pak Sekda pertanggungjawaban TGUPP ini seperti apa," ujarnya menunjuk Sekretaris Daerah DKI Saefullah yang hadir dalam rapat itu.

Berita terkait

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

1 hari lalu

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

Anies Baswedan mengomentari peluang bergabung dalam pemerintahan Prabowo-Gibran sebagai menteri.

Baca Selengkapnya

Anies soal Peluang Maju di Pilgub Jakarta: Sekarang Rehat Dulu

1 hari lalu

Anies soal Peluang Maju di Pilgub Jakarta: Sekarang Rehat Dulu

Anies Baswedan menanggapi singkat wacana dirinya akan maju kembali sebagai calon gubernur di Pilkada DKI Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Anies Nilai PKS Berada di Persimpangan Jalan usai Putusan MK

1 hari lalu

Anies Nilai PKS Berada di Persimpangan Jalan usai Putusan MK

PKS belum menentukan apakah bergabung dengan pemerintahan presiden terpilih Prabowo Subianto atau berada di luar pemerintahan.

Baca Selengkapnya

NasDem Prioritaskan Anies Baswedan Maju Pilgub Jakarta

1 hari lalu

NasDem Prioritaskan Anies Baswedan Maju Pilgub Jakarta

Ketua Umum partai NasDem, Surya Paloh mengatakan, pencalonan Anies Baswedan di Pilkada DKI masih perlu pengkajian.

Baca Selengkapnya

Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

1 hari lalu

Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

Setelah berakhir Pilpres 2024 dan putusan MK, Anies Baswedan telah melakukan berbagai aktivitas. Ia juga menyampaikan beberapa pesan dan pandangannya

Baca Selengkapnya

Hadiri Halalbihalal, Anies dan Cak Imin Kompak Ucapkan Selamat Ulang Tahun untuk PKS

1 hari lalu

Hadiri Halalbihalal, Anies dan Cak Imin Kompak Ucapkan Selamat Ulang Tahun untuk PKS

Anies dan Cak Imin hadir dalam halalbihalal PKS yang juga mengundang sejumlah elite partai politik.

Baca Selengkapnya

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

1 hari lalu

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

PDIP mulai menjaring empat nama yang akan menjadi calon Gubernur (Cagub) DKI Jakarta. Lantas, siapa saja bakal cagub DKI Jakarta yang diusung PDIP?

Baca Selengkapnya

Rekam Jejak NasDem di Pilpres 2024, Nyatakan Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

2 hari lalu

Rekam Jejak NasDem di Pilpres 2024, Nyatakan Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Partai NasDem menyatakan bakal menjadi bagian dari koalisi pemerintahan Prabowo dan Gibran. Begini jejak politik NasDem dalam Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Gibran Janji Beri Perhatian Khusus Daerah Padat Penduduk: Seperti Muara Baru

2 hari lalu

Gibran Janji Beri Perhatian Khusus Daerah Padat Penduduk: Seperti Muara Baru

Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka menyebut daerah padat penduduk mendapatkan atensi khusus dari pemerintah.

Baca Selengkapnya

Prabowo-Gibran Diminta Penuhi Janji Selamatkan Garuda Indonesia

2 hari lalu

Prabowo-Gibran Diminta Penuhi Janji Selamatkan Garuda Indonesia

Serikat Karyawan Garuda Indonesia meminta Prabowo-Gibran bisa penuhi janjinya untuk menyelamatkan maskapai Garuda Indonesia.

Baca Selengkapnya