Penyebab Polisi Tembak Mati 1 Pengedar Sabu 2 Kilogram di Cawang

Senin, 20 Januari 2020 18:16 WIB

Polda Metro Jaya saat merilis kasus narkoba sabu seberat 2 kilogram di Ditresnarkoba Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin, 20 Januari 2020. TEMPO/M Julnis Firmansyah

TEMPO.CO, Jakarta -Jajaran Kepolisian Polda Metro Jaya tembak mati seorang pengedar sabu berinisial SPT di kawasan Cawang, Jakarta Timur pada 14 Januari 2020.

Polisi tembak mati pelaku karena berusaha kabur saat diminta polisi berpura-pura menunggu rekannya yang akan melakukan transaksi narkoba.

"Lalu dia minta agar borgolnya dilepas, biar kelihatan natural dan temannya ga curiga," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Yusri Yunus di kantornya, Senin, 20 Januari 2020.

Saat borgol dilepas dan polisi memantau dari jauh, teman tersangka tak kunjung datang. Di saat polisi lengah, pelaku berusaha kabur.

"Kami lalu melakukan tindakan tegas terukur (ditembak) seusai SOP. Dua kali ke atas sebagai peringatan, lalu langsung ke tersangka," ujar Yusri.

SPT pun langsung tersungkur akibat timah panas petugas. Ia sempat dilarikan ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati namun nyawanya tak tertolong

Advertising
Advertising

SPT merupakan pengedar narkoba kelas kakap. Polisi menangkap dia bersama rekannya SP di Apartemen Green Bay, Pademangan, Jakarta Utara pada 12 Januari 2020. Dari tangan mereka, polisi menyita 2 kilogram narkotika jenis sabu.

Dari pengakuan kedua tersangka, mereka mengaku narkoba didapatkan dari seseorang yang mereka panggil bos.

Polisi pun meminta salah satu dari mereka untuk berpura-pura mengatur pertemuan dengan bos di Cawang, namun justru berakhir dengan usaha pelarian SPT. Polisi lantas tembak mati SPT. Adapun tersangka SP saat ini dijerat dengan Pasal 114 dan 111 UU RI 35 tentang narkotika. Ia terancam dengan hukuman penjara maksimal 20 tahun.

Berita terkait

Polres Metro Depok Tangkap 2 Kurir Narkoba Modus Tempel dan Bungkus Permen

1 jam lalu

Polres Metro Depok Tangkap 2 Kurir Narkoba Modus Tempel dan Bungkus Permen

Dari kedua kurir narkoba itu, polisi juga mengamankan 6 botol liquid ganja cair dan alat hisap.

Baca Selengkapnya

Rio Reifan Lima Kali Ditangkap karena Narkoba, Polisi: Dia Masih Bilang Khilaf

1 hari lalu

Rio Reifan Lima Kali Ditangkap karena Narkoba, Polisi: Dia Masih Bilang Khilaf

Polisi menyita sejumlah barang bukti dari rumah Rio Reifan berupa narkoba jenis sabu, ekstasi dan obat keras.

Baca Selengkapnya

Rio Reifan Kembali Ditangkap atas Kasus Narkoba, Polisi Sita Sabu, Ekstasi hingga Obat Keras

1 hari lalu

Rio Reifan Kembali Ditangkap atas Kasus Narkoba, Polisi Sita Sabu, Ekstasi hingga Obat Keras

Polres Metro Jakarta Barat menangkap aktor Rio Reifan dalam kasus penyalagunaan narkotika di kediamannya di Jakarta Barat pada Jumat, 26 April 2024.

Baca Selengkapnya

Berkas Kasus Firli Bahuri Mandek di Polda Metro, Penyidik Tak Kunjung Penuhi Permintaan Jaksa Penuntut Umum

1 hari lalu

Berkas Kasus Firli Bahuri Mandek di Polda Metro, Penyidik Tak Kunjung Penuhi Permintaan Jaksa Penuntut Umum

Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta merasa tak ada kedala menangani kasus dugaan pemerasan oleh eks Ketua KPK Firli Bahuri.

Baca Selengkapnya

Lima Polisi Pesta Narkoba, Kompolnas: Tak Layak Dipercaya Jadi Anggota Polri

1 hari lalu

Lima Polisi Pesta Narkoba, Kompolnas: Tak Layak Dipercaya Jadi Anggota Polri

Kompolnas minta Polda Metro Jaya melakukan pemeriksaan secara transparan dan profesional terhadap lima polisi diduga pesta narkoba

Baca Selengkapnya

Dua Tersangka Tewasnya Remaja di Hotel Senopati Buka Jasa Open BO, Korban Diberi Inex dan Sabu

1 hari lalu

Dua Tersangka Tewasnya Remaja di Hotel Senopati Buka Jasa Open BO, Korban Diberi Inex dan Sabu

Polisi menangkap dua tersangka tewasnya seorang remaja di sebuah hotel di Senopati. Mereka membawa dua remaja ke hotel itu untuk open BO.

Baca Selengkapnya

Kompolnas Minta Atasan Lima Polisi Terduga Pesta Narkoba Harus Diperiksa

1 hari lalu

Kompolnas Minta Atasan Lima Polisi Terduga Pesta Narkoba Harus Diperiksa

Lima polisi digerebek saat pesta narkoba di sebuah rumah di Depok. Kompolnas minta atasan lima polisi itu juga harus diperiksa.

Baca Selengkapnya

Seleb TikTok Galih Loss Tampak Gundul Setelah Jadi Tahanan, Adakah Aturan Menggunduli Tahanan?

1 hari lalu

Seleb TikTok Galih Loss Tampak Gundul Setelah Jadi Tahanan, Adakah Aturan Menggunduli Tahanan?

Setelah ditangkap karena kasus penistaan agama, seleb TikTok Galih Loss tampak tampil gundul. Bagaimana aturan menggunduli tahanan?

Baca Selengkapnya

IM57 Nilai Tak Ada Lagi Alasan Penyidik Polda Metro Jaya Tidak Menahan Firli Bahuri

2 hari lalu

IM57 Nilai Tak Ada Lagi Alasan Penyidik Polda Metro Jaya Tidak Menahan Firli Bahuri

Sebaiknya, kata IM57, persidangan SYL dan Firli Bahuri itu berjalan bersamaan sehingga masalah pemerasan ini bisa saling terkonfirmasi.

Baca Selengkapnya

Polres Jayapura Tangkap Ceria yang Jual Sabu di Diaper MamyPoko

2 hari lalu

Polres Jayapura Tangkap Ceria yang Jual Sabu di Diaper MamyPoko

Polisi menangkap perempuan berinisial SJ alias Ceria, 43 tahun, karena menjual narkotika jenis sabu.

Baca Selengkapnya