Hari Ini DKI Semprot Disinfektan Pakai Drone di 3 Wilayah

Reporter

Taufiq Siddiq

Editor

Dwi Arjanto

Minggu, 29 Maret 2020 12:13 WIB

TNI AU dan Federasi Aerosport Indonesia (FASI) melaksanakan uji coba proses penyemprotan disinfektan menggunakan drone, Jumat 27 Maret 2020. Adapun kapasitas drone bervariasi, antara 10 liter dan 16 liter cairan disinfektan. Diharapkan, penyemprotan disinfektan dengan drone ini akan menjangkau lokasi yang sulit dijangkau. Tempo/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta -Pemerintah DKI kembali melakukan penyemprotan disinfektan di sejumlah wilayah dalam upaya pencegahan wabah COVID-19 atau virus Corona.

Plh Kepala Bandan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD DKI) Sabdo Kurnianto mengatakan penyemprotan disinfektan hari ini dilakukan di pemukiman warga menggunakan menggunakan drone dan spray darat di permukiman.

"Kali ini dalam pelaksanaan penyemprotan disinfektan kami menggunakan media drone. Meskipun demikian, tim penyemprotan dan pendamping pilot drone tetap menggunakan Alat Pelindung Diri," ujar Sabdo dalam keterangan tertulisnya, Minggu 29 Maret 2020.

Sabdo menyebutkan penyemprotan disinfektan untuk hari dilaksanakan wilayah Jakarta Utara di Bukit Golf Mediterania, Muara Karang, dan Pluit Timur. Wilayah Jakarta Barat di Taman Kedoya Permai dan Jl. Duri Mas.

Lalu wilayah Jakarta Selatan disekitar Jl. Bintaro Melati dan Jl. Pesanggrahan Permai. Wilayah Jakarta Timur: Di sekitar Jl. Pendidikan, Jl. Kelapa Hijau, dan Jl. Mayang.

Sabdo menambahkan untuk wilayaj Jakarta Pusat akan dilakukan penyemprotan disinfektan pada Senin besok yaitu di sekitar Jl. Kebon Kosong dan Jl. Sudirman - Thamrin.

Pada Minggu lalu, Pemerintah DKI juga melakukan penyemprotan disinfektan di sejumlah jalan-jalan protokol di Jakarta dengan mengerahkan mobil pemadam kebakaran.

Berita terkait

Eks Diplomat Inggris: AS Panik Drone Rusia Hancurkan Tank Abrams Ukraina

1 hari lalu

Eks Diplomat Inggris: AS Panik Drone Rusia Hancurkan Tank Abrams Ukraina

Percepatan bantuan militer senilai US$6 miliar ke Ukraina mencerminkan kepanikan yang dirasakan oleh pemerintahan Joe Biden dan Kongres AS

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

1 hari lalu

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.

Baca Selengkapnya

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

2 hari lalu

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

Langkah ini untuk menghindari kebingungan penularan wabah yang terjadi di awal pandemi COVID-19, yang menyebabkan korban jiwa yang cukup signifikan.

Baca Selengkapnya

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

3 hari lalu

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

Perum Peruri mencatat lonjakan permintaan pembuatan paspor dalam negeri hingga tiga kali lipat usai pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya

Jumlah dan Jenis Senjata Iran yang Digunakan Saat Serang Israel

4 hari lalu

Jumlah dan Jenis Senjata Iran yang Digunakan Saat Serang Israel

Iran meluncurkan 320 hingga 350 senjata yang membawa bahan peledak seberat total 85 ton ke Israel pada Sabtu dinihari, 13 April 2024.

Baca Selengkapnya

Presiden Ebrahim Raisi Janji Akan Balas Jika Diserang Israel

4 hari lalu

Presiden Ebrahim Raisi Janji Akan Balas Jika Diserang Israel

Ebrahim Raisi tidak akan diam jika negaranya diserang Israel, bahkan akan melakukan pemusnahan.

Baca Selengkapnya

Wartawan Perang Semyon Yeryomin Dapat Penghargaan dari Moskow

4 hari lalu

Wartawan Perang Semyon Yeryomin Dapat Penghargaan dari Moskow

Wartawan Semyon Yeryomin gugur akibat serangan drone Ukraina pada akhir pekan lalu. Dia mendapat penghargaan dari Moskow

Baca Selengkapnya

Persenjataan Komplet Militer Iran, Punya Rudal Balistik hingga Drone Tempur

5 hari lalu

Persenjataan Komplet Militer Iran, Punya Rudal Balistik hingga Drone Tempur

Iran belum memperlihat semua senjata tempur udaranya ketika membalas serangan Israel. Apa saja alat tempur canggih Iran?

Baca Selengkapnya

Ali Khamenei Perintahkan Pasukan Iran Pelajari Taktik Musuh

5 hari lalu

Ali Khamenei Perintahkan Pasukan Iran Pelajari Taktik Musuh

Pemimpin tertinggi Iran Ali Khamenei meminta tentara mempelajari taktik musuh. Pernyataan itu tak lama setelah serangan Israel ke Iran.

Baca Selengkapnya

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

6 hari lalu

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

Fungsi utama antibodi itu untuk mencegah infeksi virus SARS-CoV-2 yang menyebabkan pandemi Covid-19 pada 2020.

Baca Selengkapnya