Positif Corona, Petugas Isolasi Klaster Bethel di Petamburan

Reporter

Antara

Kamis, 16 April 2020 14:07 WIB

Petugas medis menunjukan sampel darah saat rapid test atau pemeriksaan cepat COVID-19 di DPP Golkar, Slipi, Jakarta, Selasa, 7 April 2020. Kasus positif virus Corona di Indonesia semakin bertambah. Jumlah pasien positif terinfeksi virus Corona di Indonesia per Rabu (15/4) secara kumulatif mencapai 5.136 kasus. ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta - Lurah Petamburan Setyanto mengatakan klaster Bethel yang menjadi tempat penyebaran virus Corona dan menginfeksi 34 orang saat ini sudah diisolasi dan dijaga ketat petugas keamanan dari TNI dan Polri.

"Infonya sekitar 34 mahasiswa yang positif. Semua penghuni tidak diperkenankan keluar dengan alasan agar tidak menularkan ke orang lain. Asrama Bethel saat ini dijaga oleh TNI dan Polri," kata Setyanto, Kamis, 16 April 2020.

Setyanto mengatakan sebanyak 180 orang penghuni asrama Sekolah Tinggi Teknologi Bethel Indonesia diharuskan menjalani karantina mandiri setelah 34 penghuninya dinyatakan positif Corona.

Setiap orang yang ada di asrama tersebut dipastikan akan menjalani pemeriksaan kesehatan berkala termasuk pemeriksaan cepat atau rapid test untuk memastikan ada penambahan kasus positif atau tidak. "Seluruh mahasiswa sudah melakukan rapid test, untuk makan (sehari-hari) mereka punya dapur sendiri," kata Setyanto.

Sebelumnya, Kepala Suku Dinas Kesehatan Jakarta Pusat Erizon Safari membenarkan ada 34 orang di Kelurahan Petamburan, Tanah Abang, Jakarta Pusat positif terinfeksi Corona. "Iya ada peningkatan kasus di Petamburan (dengan jumlah 34 orang). Kemungkinan dari satu klaster. Kita sebut klaster Bethel ya," kata Erizon saat dihubungi, Kamis.

Peningkatan data positif Corona yang terjadi di Kelurahan Petamburan memang baru dilaporkan sekitar satu hingga dua hari yang lalu. "Belum lama. Saya juga baru pantau itu. Terjadi peningkatan kasus,"kata Erizon.

Sebanyak 34 orang yang positif Corona dari klaster Bethel di Petamburan ini termasuk dalam 2.670 kasus positif COVID-19 di wilayah DKI Jakarta. Kasus positif Corona di Kelurahan Petamburan saat ini mencapai 46 hingga Kamis, 16 April 2020 pukul 12.30 WIB.

Berita terkait

Profil Habib Hasan bin Ja'far Assegaf yang Meninggal Usai Salat Dhuha

13 Maret 2024

Profil Habib Hasan bin Ja'far Assegaf yang Meninggal Usai Salat Dhuha

Habib Hasan bin Ja'far Assegaf disebut lahir dan dibesarkan di keluarga ulama Betawi, namun ia memiliki gen Arab yang berasal dari kedua oarang tuanya

Baca Selengkapnya

Prabowo-Gibran Menang di TPS Petamburan Tempat Rizieq Shihab Mencoblos

14 Februari 2024

Prabowo-Gibran Menang di TPS Petamburan Tempat Rizieq Shihab Mencoblos

Prabowo-Gibran unggul di TPS Petamburan tempat Rizieq Shihab mencoblos.

Baca Selengkapnya

Menantu Rizieq Shihab Datang ke TPS di Jalan Petamburan, Doakan Anies Menang

14 Februari 2024

Menantu Rizieq Shihab Datang ke TPS di Jalan Petamburan, Doakan Anies Menang

Menantu Rizieq Shihab, Muhammad Hanif Alatas menyatakan dukungannya kepada calon pasangan nomor urut 1, Anies Baswedan dan Cak Imin di TPS.

Baca Selengkapnya

Transjakarta Umumkan Halte Petamburan Sudah Kembali Beroperasi, Kini Berubah Nama

3 Januari 2024

Transjakarta Umumkan Halte Petamburan Sudah Kembali Beroperasi, Kini Berubah Nama

Halte Transjakarta Petamburan sedang diuji coba melayani pelanggan mulai Sabtu, 30 Desember 2023.

Baca Selengkapnya

Belum Pernah Bertemu, Fery Anies Baswedan Sebut Istri Rizieq Shihab Perempuan Luar Biasa

16 Desember 2023

Belum Pernah Bertemu, Fery Anies Baswedan Sebut Istri Rizieq Shihab Perempuan Luar Biasa

Fery Anies Baswedan melayat istri Rizieq Shihab di Petamburan, Tanah Abang, Jakarta Pusat, sendiri.

Baca Selengkapnya

Istri Rizieq Shihab Meninggal, Pelayat Padati Rumah di Petamburan

16 Desember 2023

Istri Rizieq Shihab Meninggal, Pelayat Padati Rumah di Petamburan

Rumah pribadi Rizieq Shihab di Petamburan, Tanah Abang, Jakarta Pusat, terpantau dipadati oleh para pelayat pada Sabtu malam ini, 16 Desember 2023.

Baca Selengkapnya

Istri Rizieq Shihab Meninggal, Ini Rencana Salat dan Pemakamannya

16 Desember 2023

Istri Rizieq Shihab Meninggal, Ini Rencana Salat dan Pemakamannya

Istri dari Muhammad Rizieq Shihab, Syarifah Fadhlun binti Fadhil bin Yahya, meninggal pada hari ini, Sabtu 16 Desember 2023.

Baca Selengkapnya

Dampak Pipa PAM Bocor di Petamburan: Rumah Warga Kebanjiran Air Kotor, Dagangan Terendam

25 September 2023

Dampak Pipa PAM Bocor di Petamburan: Rumah Warga Kebanjiran Air Kotor, Dagangan Terendam

Sejumlah warga merasakan dampak dari pipa PAM bocor pada pekan lalu. Begini cerita mereka.

Baca Selengkapnya

Pipa PAM Bocor di Petamburan Selesai Diperbaiki, Pemulihan Debit Air Menyusul

24 September 2023

Pipa PAM Bocor di Petamburan Selesai Diperbaiki, Pemulihan Debit Air Menyusul

Pipa PAM bocor diduga karena retakan sepanjang dua meter.

Baca Selengkapnya

PAM Jaya Pastikan Penyaluran Air di Petamburan Kembali Normal

24 September 2023

PAM Jaya Pastikan Penyaluran Air di Petamburan Kembali Normal

PAM Jaya juga sedang melakukan rehab pipa di 6 zona yang dideteksi ada kebocoran pipa air di Jakarta Timur dan Jakarta Barat.

Baca Selengkapnya