Video tentang Antrean Ambulans Viral, Berikut Penjelasan Rumah Sakit Wisma Atlet

Rabu, 16 September 2020 11:53 WIB

Suasana pintu masuk jalur 1 RSD Wisma Atlet Kemayoran Jakarta Pusat, Rabu 16 September 2020. Tempo/Taufiq Siddiq

TEMPO.CO, Jakarta - Sebuah video berdurasi 30 detik beredar di media sosial menayangkan antrean ambulans memasuki Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta. Salah satu yang menayangkannya adalah akun Twitter @dr_koko28.

Wakil Komando Tugas Gabungan Terpadu Rumah Sakit Darurat Covid-19 Wisma Atlet Brigen TNI Muhamad Saleh membenarkan adanya antrean mobil ambulans yang akan memasuki Wisma Atlet Selasa malam, 15 September 2020. Antrean disebabkan karena pintu masuk yang dibuka hanya satu jalur. "Ini masalah pintu masuk yang hanya satu jalur," ujar Saleh saat dikonfirmasi, Rabu 16 September 2020.

Salah satu petugas kepolisian di pintu masuk RSD Wisma Atlet membenarkan bahwa tadi malam ada antrean ambulans di pintu masuk. "Iya, (ada) di sini (antrean ambulans)," kata dia.

Untuk mengantisipasi, pihak RSD Wisma Atlet mebuka dua jalur pintu masuk, jalur 1 ke Tower 6 dan Tower 7 untuk ambulans yang membawa pasien Covid-19 dengan gejala dan jalur 2 ke Tower 5 untuk ambulans yang membawa pasien tanpa gejala.

Saleh enggan menjawab saat ditanya mengenai pertambahan jumlah ambulans yang membawa pasien Covid-19 ke Wisma Atlet. Laporan tambahan jumlah pasien Covid-19 di Wisma Atlet pagi ini tercatat 112 orang sejak kemarin.

Advertising
Advertising

Pagi tadi, tidak ada antrean ambulans menuju pintu masuk Rumah Sakit Wisma Atlet. Hanya sesekali ambulans masuk ke rumah sakit melewati jalur satu itu.

Berita terkait

Delegasi PBB Evakuasi Pasien dari Rumah Sakit di Gaza Utara

1 hari lalu

Delegasi PBB Evakuasi Pasien dari Rumah Sakit di Gaza Utara

Delegasi PBB mengevakuasi sejumlah pasien dan korban luka dari Rumah Sakit Kamal Adwan di Jalur Gaza utara

Baca Selengkapnya

Dokter Bedah Ternama Gaza Tewas di Penjara Israel, Diduga Disiksa

2 hari lalu

Dokter Bedah Ternama Gaza Tewas di Penjara Israel, Diduga Disiksa

Seorang dokter bedah Palestina terkemuka dari Rumah Sakit al-Shifa di Gaza meninggal di penjara Israel setelah lebih dari empat bulan ditahan.

Baca Selengkapnya

Upaya Kemenkes Atasi Banyaknya Warga Indonesia yang Pilih Berobat ke Luar Negeri

8 hari lalu

Upaya Kemenkes Atasi Banyaknya Warga Indonesia yang Pilih Berobat ke Luar Negeri

Ada sejumlah persoalan yang membuat banyak warga Indonesia lebih memilih berobat ke luar negeri.

Baca Selengkapnya

1 Juta Warga Indonesia Berobat ke Luar Negeri, Kemenkes: Layanan Kesehatan Belum Merata

8 hari lalu

1 Juta Warga Indonesia Berobat ke Luar Negeri, Kemenkes: Layanan Kesehatan Belum Merata

Jokowi sebelumnya kembali menyinggung banyaknya masyarakat Indonesia yang berobat ke luar negeri dalam rapat kerja Kemenkes.

Baca Selengkapnya

PBB: Butuh 14 Tahun untuk Bersihkan Puing-puing di Gaza

8 hari lalu

PBB: Butuh 14 Tahun untuk Bersihkan Puing-puing di Gaza

Serangan Israel ke Gaza telah meninggalkan sekitar 37 juta ton puing di wilayah padat penduduk, menurut Layanan Pekerjaan Ranjau PBB

Baca Selengkapnya

Kisah Kardinah, Adik RA Kartini yang Berjasa namun Dipersekusi di Tegal

14 hari lalu

Kisah Kardinah, Adik RA Kartini yang Berjasa namun Dipersekusi di Tegal

Meski dari kalangan bangsawan, keluarga Kartini ini kerap membantu masyarakat. Namun adik Kartini dipersekusi dan darak keliling kota hingga trauma.

Baca Selengkapnya

8 Amal Jariyah Sadio Mane untuk Desanya di Senegal, Dirikan Masjid hingga Bagi Makan Gratis Saat Ramadan

26 hari lalu

8 Amal Jariyah Sadio Mane untuk Desanya di Senegal, Dirikan Masjid hingga Bagi Makan Gratis Saat Ramadan

Sadio Mane bintang Al Nassr dikenal kedermawanannya untuk kampung halamannya, Bambali, Senegal. Berikut 8 amal jariyah Mane untuk kampungnya.

Baca Selengkapnya

Blokade Mulai Dibuka, Tiga Truk Bantuan Tiba di Rumah Sakit di Utara Gaza

28 hari lalu

Blokade Mulai Dibuka, Tiga Truk Bantuan Tiba di Rumah Sakit di Utara Gaza

Sebanyak tiga truk bantuan berisi bahan bakar, obat-obatan, dan pasokan medis pada Sabtu memasuki Gaza utara yang sebelumnya menghadapi blokade Israel

Baca Selengkapnya

Mudik Lebaran 2024, Polri Siapkan 2 Helikopter Ambulans Udara

31 hari lalu

Mudik Lebaran 2024, Polri Siapkan 2 Helikopter Ambulans Udara

Polri menyiapkan 2 helikopter yang akan beroperasi sebagai ambulans udara guna menghadapi arus mudik dan balik Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Tentara Israel Masih Menggempur Seluruh Wilayah Gaza

36 hari lalu

Tentara Israel Masih Menggempur Seluruh Wilayah Gaza

Tentara Israel masih melancarkan serangan ke sejumlah wilayah di Gaza. Korban jiwa pun terus berjatuhan.

Baca Selengkapnya