Reuni 212 Batal Digelar di Monas, Gantinya Dialog Nasional Diikuti Rizieq Shihab

Editor

Dwi Arjanto

Selasa, 17 November 2020 23:17 WIB

Ribuan massa aksi 1310 memadati kawasan sekitar Patung Kuda Monas, Jakarta, Selasa, 13 Oktober 2020. Ketua Media Center Persatuan Alumni atau PA 212 Novel Bamukmin mengklaim jumlah peserta Aksi 1310 Omnibus Law hari ini mencapai 10 ribu orang. TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Jakarta -Front Pembela Islam (FPI), Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Ulama (GNPF-U), dan Persaudaraan Alumni (PA) 212 bakal menggelar Dialog Nasional pada 2 Desember 2020, sebagai pengganti Reuni 212.

Acara ini merupakan pengganti dari Reuni 212 yang bakal dihelat di Monumen Nasional atau Monas, Jakarta Pusat.

Dialog Nasional rencananya turut mengundang 100 tokoh dan ulama. "Yang akan dihadiri oleh IB HRS (Rizieq) sebagai narasumber dengan tetap menerapkan protokol Covid-19," demikian bunyi keterangan pers bersama FPI, GNPF-U, dan PA 212, Selasa, 17 November 2020.

Reuni 212 dibatalkan lantaran permohonan penggunaan Monas ditolak pengelola. Namun, reuni tetap digelar apabila pemerintah dianggap membiarkan kerumunan terjadi saat pelaksanaan pemilihan kepala daerah atau Pilkada serentak 2020.

Baca juga : DKI Tolak Penggunaan Monas Buat Reuni 212, Panitia Gelar Silaturahmi

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria sebelumnya menyebut Reuni 212 tak mungkin dihelat di Monas lantaran belum dibuka, imbas dari pandemi Covid-19.

FPI, GNPF-U dan PA 212 mengimbau mujahid dan mujahidah, sebutan untuk pembela Islam, di Indonesia mengadakan doa bersama agar pandemi segera berakhir. Tiga kelompok Islam ini menyarankan doa bersama dilaksanakan di masjid, musala, pondok pesantren, dan majelis taklim.

"Dengan wajib melaksanakan protokol Covid-19 dengan memakai masker, menjaga jarak, serta tidak dilaksanakan di ruang terbuka seperti lapangan," begitulah imbauan FPI, GNPF-U dan PA 212.

Keterangan pers ini ditandatangai Ketua Umum FPI Ahmad Shobri Lubis, Ketua Umum GNPF-U Yusuf M. Martak, dan Ketua Umum PA 212 Slamet Ma'arif.

Berita terkait

3.454 Personel Polisi Dikerahkan Amankan Demo Hari Buruh di Depan Monas, Siagakan Water Cannon

6 hari lalu

3.454 Personel Polisi Dikerahkan Amankan Demo Hari Buruh di Depan Monas, Siagakan Water Cannon

Usai orasi di depan Monas, para buruh akan menuju ke Stadion Madya GBK untuk memperingati Hari Buruh Internasional 2024.

Baca Selengkapnya

Bambang Widjojanto Beri Respons Banjir Amicus Curiae dalam Sengketa Pilpres di MK

19 hari lalu

Bambang Widjojanto Beri Respons Banjir Amicus Curiae dalam Sengketa Pilpres di MK

Bambang Widjojanto tim hukum Anies-Muhaimin beri respons banjir amicus curiae ke MK dalam sidang sengketa Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

4 Poin Amicus Curiae Rizieq Shihab Cs ke Mahkamah Konstitusi

20 hari lalu

4 Poin Amicus Curiae Rizieq Shihab Cs ke Mahkamah Konstitusi

Rizieq Shihab Cs mengajukan Amicus Curiae terkait sidang sengketa Pilpres 2024 ke MK. Berikut empat poin isinya.

Baca Selengkapnya

Rizieq Shihab dan Din Syamsuddin Cs Ajukan Amicus Curiae ke MK

20 hari lalu

Rizieq Shihab dan Din Syamsuddin Cs Ajukan Amicus Curiae ke MK

Rizieq Shihab dkk menyampaikan empat poin dalam amicus curiae mereka.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Maut Terjadi di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek, Pernah Terjadi Pula Tragedi Unlawful Killing di KM 50

21 hari lalu

Kecelakaan Maut Terjadi di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek, Pernah Terjadi Pula Tragedi Unlawful Killing di KM 50

Tol Cikampek Kilometer atau KM 50-an kembali menjadi lokasi tragedi. Sebuah kecelakaan maut terjadi di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek pada arus mudik lalu

Baca Selengkapnya

Jumlah Pengunjung Beberapa Destinasi Wisata selama Libur Lebaran 2024

25 hari lalu

Jumlah Pengunjung Beberapa Destinasi Wisata selama Libur Lebaran 2024

Beberapa destinasi wisata mengalami kepadatan pengunjung selama libur Lebaran 2024. Berikut rincian jumlah pengunjungnya.

Baca Selengkapnya

Besok Kawasan Wisata Monas Gelar Special Show Lebaran, Hadirkan Musisi Hingga Komedian

25 hari lalu

Besok Kawasan Wisata Monas Gelar Special Show Lebaran, Hadirkan Musisi Hingga Komedian

Selama pekan lebaran khususnya tanggal 13 April 2024, Monas mengadakan special show bagi pengunjung, mulai dari aktor, musisi, dan komedian.

Baca Selengkapnya

H+1 Lebaran, Lebih dari 5.000 Pengunjung Datangi Monas

26 hari lalu

H+1 Lebaran, Lebih dari 5.000 Pengunjung Datangi Monas

Lebih dari 5 ribu pengunjung mendatangi Monas, Jakarta Pusat, pada H+1 Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

RUU DKJ Disahkan DPR, Berikut Poin-Poin Penting UU DKJ Berikut Status Monas dan GBK Kemudian

39 hari lalu

RUU DKJ Disahkan DPR, Berikut Poin-Poin Penting UU DKJ Berikut Status Monas dan GBK Kemudian

RUU DKJ telah disahkan DPR menjadi UU DKJ. Apa saja poin-poin penting dari Daerah Khusus Jakarta setelah Ibu Kota pindah ke IKN?

Baca Selengkapnya

Hari Arsitektur Indonesia: Friederich Silaban dan 7 Arsitek Ternama

51 hari lalu

Hari Arsitektur Indonesia: Friederich Silaban dan 7 Arsitek Ternama

Hari Arsitektur Indonesia diperingati setiap 18 Maret. Berikut 8 arsitek ternama nasional dari Friederich Silaban hingga YB Mangunwijaya

Baca Selengkapnya