Dilaporkan Hilang, Petugas Avsec Bandara Soekarno-Hatta Ditemukan di Bali

Sabtu, 9 Januari 2021 14:45 WIB

Ilustrasi orang hilang. Cretedoc.gr

TEMPO.CO, Jakarta - Fajar Maulana, Petugas Aviation Security, PT Angkasa Pura II yang dilaporkan hilang sejak 20 Desember 2020 akhirnya ditemukan.

Ternyata, petugas Avsec di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta sengaja menghilang untuk menghindar tagihan pinjaman online. "Dia menghilang dikarenakan banyaknya tagihan online yang dimiliki sehingga takut dan tidak tahu harus berbuat apa," ujar Kepala Satuan Reserse dan Kriminal Polres Bandara Soekarno-Hatta Komisaris Akhmad Alexander Yurikho, Sabtu 9 Januari 2021.

Polisi menemukan Fajar Maulana di Pantai Kuta Bali pada Kamis, 7 Januari 2021 setelah dua pekan lebih dilaporkan hilang. Fajar dinyatakan hilang sejak 20 Desember lalu setelah berangkat bekerja dari rumah tak pulang-pulang. Setelah mencari kemana mana istrinya melapor ke Polres Bandara Soekarno-Hatta.

Alexander mengatakan Reskrim dari Unit 4 PPA dan Unit 5 Resmob Polres Bandara Soekarno-Hatta melakukan penyelidikan dan pada Kamis, 7 Januari mendapatkan informasi jika Fajar di Kuta Bali. "Tim penyidik berangkat ke Denpasar, Bali," katanya.

Esoknya, Fajar Maulana ditemukan berada di Tempat Penginapan Puri Ganesh Inn, Jl. Dewi Sri No 14, Kuta, Badung, Bali dalam kondisi sehat. "Dia ditemukan sedang bersama 2 orang yang baru dikenal di Badung, Bali," kata Alexander.

Advertising
Advertising

Fajar mengaku ke Bali mengendarai Honda Beat F 2528 tanpa tujuan yang jelas. Ia melakukan hal itu karena bingung menghadapi tagihan pinjaman online. Kini, Fajar telah dipertemukan dengan istrinya yang sedang hamil.

Berita terkait

Polres Bandara Soekarno-Hatta Selidiki Kasus Petugas PT JAS Jatuh dari Pintu Pesawat

1 hari lalu

Polres Bandara Soekarno-Hatta Selidiki Kasus Petugas PT JAS Jatuh dari Pintu Pesawat

Polres Bandara Soekarno-Hatta menyelidiki peristiwa terjatuhnya seorang petugas PT Jasa Angkasa Semesta (JAS) dari pintu pesawat Trans Nusa

Baca Selengkapnya

Viral Petugas Jatuh dari Pintu Pesawat TransNusa di Bandara Soekarno-Hatta

2 hari lalu

Viral Petugas Jatuh dari Pintu Pesawat TransNusa di Bandara Soekarno-Hatta

Seorang petugas terjatuh dari pintu pesawat Transnusa di Bandara Soekarno-Hatta saat persiapan terbang menuju Bali.

Baca Selengkapnya

Satgas PASTI Hentikan 915 Entitas Keuangan Ilegal hingga April 2024

4 hari lalu

Satgas PASTI Hentikan 915 Entitas Keuangan Ilegal hingga April 2024

Satgas PASTI menutup aktivitas 915 entitas keuangan ilegal, yang terdiri 19 investasi ilegal dan dan 896 pinjol ilegal selama 1 Januari-30 April 2024.

Baca Selengkapnya

OJK Ungkap Sejumlah Modus Penipuan Baru

5 hari lalu

OJK Ungkap Sejumlah Modus Penipuan Baru

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) ungkap sejumlah modus penipuan baru.

Baca Selengkapnya

Apakah Orang yang Terlilit Pinjol Sulit Mengajukan Pinjaman di Bank?

5 hari lalu

Apakah Orang yang Terlilit Pinjol Sulit Mengajukan Pinjaman di Bank?

OJK melaporkan banyak orang terlilit pinjol dan paylater. Lantas, apakah orang terlilit pinjol masih bisa mengajukan pinjaman di bank?

Baca Selengkapnya

Izin TaniFund Dicabut, ICT Ingatkan Lender agar Hati-Hati Berinvestasi di Fintech P2P Lending

8 hari lalu

Izin TaniFund Dicabut, ICT Ingatkan Lender agar Hati-Hati Berinvestasi di Fintech P2P Lending

ICT ingatkan para pemberi dana yang ingin berinvestasi di platform pinjaman online berbasis peer to peer lebih berhati-hati.

Baca Selengkapnya

Terima Berbagai Aduan Jumat Curhat, Kapolres Bandara Soekarno-Hatta: Kalau Pecah Ban Telpon Hotline 110

8 hari lalu

Terima Berbagai Aduan Jumat Curhat, Kapolres Bandara Soekarno-Hatta: Kalau Pecah Ban Telpon Hotline 110

Kapolres menyampaikan kepolisian juga menyediakan layanan kesehatan di Klinik Pratama Polresta Bandara Soekarno-Hatta untuk berobat dan cek.

Baca Selengkapnya

Bandara Internasional Soekarno-Hatta Siapkan 12 Konter Makkah Route

9 hari lalu

Bandara Internasional Soekarno-Hatta Siapkan 12 Konter Makkah Route

Bandara Internasional Soekarno-Hatta telah mempersiapkan fasilitas dan pelayanan untuk memudahkan calon jemaah haji melakukan penerbangan ke Mekah

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Menteri Bahlil Soal Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, 3 Pemicu Pinjol Makin Marak

16 hari lalu

Terkini Bisnis: Menteri Bahlil Soal Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, 3 Pemicu Pinjol Makin Marak

Menteri Investasi Bahlil Lahadalia mengatakan pemerintah bakal memperpanjang kontrak PT Freeport Indonesia hingga 2061.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Putuskan Hanya 17 Bandara Internasional dan 17 Bandara Domestik di Indonesia, Apa Beda Keduanya?

16 hari lalu

Kemenhub Putuskan Hanya 17 Bandara Internasional dan 17 Bandara Domestik di Indonesia, Apa Beda Keduanya?

Kemenhub tetapkan 17 bandara internasional dan 17 bandara domestik di Indonesia. Kenapa?

Baca Selengkapnya