Jakarta Timur Gelontorkan Rp 25 Miliar Buat Proyek Atasi Banjir di 11 Lokasi

Reporter

Antara

Editor

Dwi Arjanto

Minggu, 17 Januari 2021 00:41 WIB

Pengendara motor melintas di depan lapak pedagang kaki lima yang berdiri di atas saluran air bantaran Sungai Banjir Kanal Timur, Duren Sawit, Jakarta Timur, Senin, 20 Juli 2020. ANTARA/Andi Firdaus

TEMPO.CO, Jakarta - Suku Dinas Sumber Daya Air Jakarta Timur telah menyelesaikan proyek penanggulangan banjir di 11 lokasi melalui pendanaan APBD 2020 senilai total Rp25 miliar.

"Proses pekerjaan dari 11 lokasi di tahun 2020 ini rampung sekitar 98,98 persen," kata Kasi Pembangunan Sudin Sumber Daya Air Jakarta Timur, Tengku Saugi Zikri di Jakarta, Sabtu, 16 Januari 2021.

Saugi mengatakan pekerjaan saluran air dan sodetan yang belum tuntas pada 2020 berlokasi di Jalan Pinang Ranti Raya, Pinang Ranti, Makasar, sepanjang 983 meter.

Kendala yang dihadapi karena lokasi proyek sepanjang 124 meter terdapat jaringan utilitas seperti pipa air bersih milik PDAM, kabel fiber optik, kabel Telkom dan sebagainya.

"Lokasinya terpotong karena banyaknya jaringan utilitas. Sehingga pembuatan saluran air hanya mencapai 883 meter di lokasi tersebut," katanya.

Namun di lokasi tersebut, kata Saugi, terbantu dengan saluran drainase tetap (eksisting) yang telah dikuras agar kapasitas rampung bisa optimal.

Baca juga : BNPB Salurkan Dana Siap Pakai Rp 1 Miliar Untuk Banjir di Kalsel
Sedangkan pekerjaan yang telah sepenuhnya rampung di antaranya pembuatan dua sodetan air di Jalan DI Panjaitan, Jatinegara, tepatnya di depan kantor Unit Pengelola Penyelidikan, Pengujian dan Pengukuran Dinas SDA DKI sepanjang 46 meter dan di depan kampus IBN hingga Cimory Penas sepanjang 71 meter.

"Masing-masing sodetan itu dibuat dengan menggunakan box culvert berukuran 1,5x1,15 meter," katanya.

Kemudian saluran air sepanjang 632 meter di Jalan Nusa Indah I, Malaka Jaya, Duren Sawit. Saluran air sepanjang 460 meter di Jalan Raya Tengah, Kelurahan Tengah, Kramat Jati. Selanjutnya, saluran air di sisi barat Jalan Raya Penggilingan tepatnya dari Jalan Penggilingan Elok hingga Kali Cakung sepanjang 895,20 meter.

"Kita juga sudah menuntaskan saluran air sepanjang 290 meter di Jalan Cipinang Cempkedak III, Cipinang Cempedak, saluran air sepanjang 281 meter di Jalan Mayjen Soetoyo, Cawang, Jakarta Timur.

Selain itu saluran air sepanjang 496 meter di Jalan Laut Sulawesi, Duren Sawit, saluran air sepanjang 335 meter di Jalan Malaka Country, Pondok Kopi, saluran air sepanjang 2.376 meter di Jalan Tengki, Cipayung dan saluran air sepanjang 461 meter di Jalan Pertengahan, Kelurahan Cijantung.

Saugi mengatakan pekerjaan itu menelan biaya sebesar Rp25 miliar dari APBD 2020 dalam rangka mengatasi genangan air hujan atau banjir lokal yang biasa terjadi di kawasan tersebut.

ANTARA

Berita terkait

Dua Dusun Sempat Terisolir Banjir di Kabupaten Enrekang, BNPB Ingatkan Risiko Longsor Susulan

3 jam lalu

Dua Dusun Sempat Terisolir Banjir di Kabupaten Enrekang, BNPB Ingatkan Risiko Longsor Susulan

Banjir dan longsor melanda Kabupaten Enrekang, Sulawesi Selatan, sejak Jumat dinihari lalu. Diipicu hujan intensitas tinggi pada 04.00 WITA.

Baca Selengkapnya

BNPB: Banjir dan Longsor di Kabupaten Enrekang Sulawesi Selatan, Dua Dusun Masih Terisolir

3 jam lalu

BNPB: Banjir dan Longsor di Kabupaten Enrekang Sulawesi Selatan, Dua Dusun Masih Terisolir

Berdasarkan informasi BNPB, dua desa masih terisolir akibat banjir dan longsor di Kabupaten Enrekang, Provinsi Sulawesi Selatan.

Baca Selengkapnya

Zero Delta Q Akan Jadi Gagasan Indonesia di World Water Forum ke-10, Apa Itu?

3 jam lalu

Zero Delta Q Akan Jadi Gagasan Indonesia di World Water Forum ke-10, Apa Itu?

Indonesia akan mengusulkan penerapan kebijakan Zero Delta Q sebagai solusi pengendalian banjir dalam World Water Forum ke-10.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Perjalanan Bisnis Sepatu Bata hingga Tutup Pabrik, Kawasan IKN Kebanjiran

12 jam lalu

Terpopuler: Perjalanan Bisnis Sepatu Bata hingga Tutup Pabrik, Kawasan IKN Kebanjiran

Terpopuler: Perjalanan bisnis sepatu Bata yang sempat berjaya hingga akhirnya tutup, kawasan IKN kebanjiran.

Baca Selengkapnya

Banjir Selutut Orang Dewasa Menggenangi Sepaku, Begini Penjelasan Otorita IKN

1 hari lalu

Banjir Selutut Orang Dewasa Menggenangi Sepaku, Begini Penjelasan Otorita IKN

Juru Bicara Otorita IKN Troy Pantouw membenarkan banjir menggenangi Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kaltim, Jumat, 3 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Banjir dan Longsor di Kabupaten Luwu Menewaskan 14 Warga

2 hari lalu

Banjir dan Longsor di Kabupaten Luwu Menewaskan 14 Warga

Kabupaten Luwu turut dilanda banjir dan longsor akibat hujan sejak Jumat dinihari, 3 Mei 2024. BNPB melaporkan 14 warga lokal meninggal dunia.

Baca Selengkapnya

33 Desa di Wajo Sulawesi Selatan Terendam Banjir, Listrik Padam di Tengah Evakuasi

2 hari lalu

33 Desa di Wajo Sulawesi Selatan Terendam Banjir, Listrik Padam di Tengah Evakuasi

Banjir merendam 33 desa di Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan pada Jumat, 3 Mei 2024, pukul 03.03 WITA.

Baca Selengkapnya

Dana Pembangunan Masjid di Cakung Diduga Dilarikan Kontraktor, Warga Pilih Diam Tak Mau Ikut Campur

2 hari lalu

Dana Pembangunan Masjid di Cakung Diduga Dilarikan Kontraktor, Warga Pilih Diam Tak Mau Ikut Campur

Dana pembangunan Masjid Al Barkah di Cakung diduga dilarikan oleh kontraktor. Warga geram sekaligus pasrah, tak mau campur tangan.

Baca Selengkapnya

Banjir Rendam Selatan Brasil, 39 Orang Tewas dan 68 Lainnya Hilang

2 hari lalu

Banjir Rendam Selatan Brasil, 39 Orang Tewas dan 68 Lainnya Hilang

Sebanyak 39 orang tewas dan 68 lainnya belum ditemukan akibat hujan lebat dan banjir yang melanda Rio Grande do Sul, Brasil.

Baca Selengkapnya

Tergusur Proyek, Pembangunan Masjid Baru di Cakung Kini Mangkrak

2 hari lalu

Tergusur Proyek, Pembangunan Masjid Baru di Cakung Kini Mangkrak

Uang pembangunan Masjid Al Barkah di Cakung Jakarta Timur diduga dibawa kabur kontraktor sebesar Rp 9,75 miliar.

Baca Selengkapnya