Depok Buka TPU Baru untuk Jenazah Covid-19 Seluas 1,2 Hektare di Tapos

Rabu, 3 Februari 2021 00:21 WIB

Pemakaman jenazah dengan protokol pasien Virus Corona. REUTERS/Willy Kurniawan

TEMPO.CO, Depok – Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kota Depok membuka Tempat Pemakaman Umum (TPU) baru bagi jenazah Covid-19 seluas 1,2 hektare. Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kota Depok Ety Suryahati mengatakan, TPU baru itu berada di Kecamatan Tapos.

“Lahan tersebut memiliki kapasitas 5.000 liang lahan yang dapat digunakan untuk pemakaman Covid-19,” kata Ety dalam keterangan resminya, Selasa 2 Februari 2021.

Ety menjelaskan TPU di Kecamatan Tapos tersebut sudah dibuka sejak Oktober 2020 dan lokasinya jauh dari permukiman masyarakat dan dekat Rumah Pemotongan Hewan (RPH). “Untuk itu, kami meminta masyarakat tidak cemas dan khawatir,” kata Ety.

Pembukaan lahan TPU baru tersebut bukan karena Kota Depok kehabisan lahan pemakaman untuk jenazah Covid-19.

"Memang di wilayah timur Kota Depok belum ada TPU, bukan karena sudah kehabisan tempat pemakaman," kata Ety.

Advertising
Advertising

Selain untuk pemakaman Covid-19, TPU tersebut juga dapat digunakan untuk pemakaman umum atau Non-Covid-19.

Kasubag Tata Usaha UPTD Pemakaman Hasudungan mengatakan, dari 4.800 liang lahat, baru 3.800 lubang yang dapat digunakan untuk kuburan.

"Untuk 1.000 lubang lainnya harus dilakukan land clearing karena jenis tanahnya bertebing dan tidak rata," ucap Hasudungan.

Baca juga: TPU Srengseng Sawah 2 Mulai Terima Jenazah Covid-19

Pemerintah Kota Depok telah menyediakan 11 TPU bagi jenazah Covid-19, yakni TPU Kalimulya I, TPU Kalimulia II, TPU Kalimulya III, TPU Pasir Putih, TPU Bedahan, TPU Pondok Petir, TPU Cimpeaun, TPU Kraba Digdaya, TPU Cilangkap, TPU Tirtajaya dan TPU Sukatani. Dari 11 TPU tersebut, total luas lahan sebanyak 26,2 hektare.

ADE RIDWAN YANDWIPUTRA

Berita terkait

Altaf Pembunuh Mahasiswa UI Divonis Penjara Seumur Hidup, Jaksa Ajukan Banding

6 jam lalu

Altaf Pembunuh Mahasiswa UI Divonis Penjara Seumur Hidup, Jaksa Ajukan Banding

JPU akan banding setelah majelis hakim menjatuhkan vonis seumur hidup terhadap Altaf terdakwa pembunuhan mahasiswa UI Muhammad Naufal Zidan.

Baca Selengkapnya

Pencurian Kambing Modus Sisakan Jeroan di Kandang Terjadi Lagi di Depok, 17 Ekor Kambing Hilang Sekaligus

23 jam lalu

Pencurian Kambing Modus Sisakan Jeroan di Kandang Terjadi Lagi di Depok, 17 Ekor Kambing Hilang Sekaligus

Pemilik heran karena tidak mendengar pencurian kambing itu terjadi, padahal dia dan warga lain nongkrong usai nobar timnas U-23 hingga pukul 02.00.

Baca Selengkapnya

Begal Ponsel Siswi di Depok Berdalih Butuh HP untuk Anak Nonton YouTube

1 hari lalu

Begal Ponsel Siswi di Depok Berdalih Butuh HP untuk Anak Nonton YouTube

Bapak satu anak itu nekat merampas ponsel siswi SMP di Depok itu hingga korban jatuh dan terseret, setelah gagal transaksi HP secara COD.

Baca Selengkapnya

Polres Metro Depok Tangkap Begal Ponsel yang Menyebabkan Siswi SMP Terseret

1 hari lalu

Polres Metro Depok Tangkap Begal Ponsel yang Menyebabkan Siswi SMP Terseret

Siswi SMP di Depok itu terjatuh dan terseret beberapa meter hingga luka di lengan dan lutut saat berusaha mempertahankan HP yang dirampas begal.

Baca Selengkapnya

Polres Metro Depok Tangkap 2 Kurir Narkoba Modus Tempel dan Bungkus Permen

3 hari lalu

Polres Metro Depok Tangkap 2 Kurir Narkoba Modus Tempel dan Bungkus Permen

Dari kedua kurir narkoba itu, polisi juga mengamankan 6 botol liquid ganja cair dan alat hisap.

Baca Selengkapnya

Ribuan Warga Penuhi Lapangan Balai Kota Depok Nobar Timnas U-23 Indonesia Vs Uzbekistan

3 hari lalu

Ribuan Warga Penuhi Lapangan Balai Kota Depok Nobar Timnas U-23 Indonesia Vs Uzbekistan

Ribuan warga Depok memenuhi Lapangan Balai Kota Depok untuk nobar semi final Piala Asia U-23 2024 antara Timnas U-23 Indonesia Vs Uzbekistan.

Baca Selengkapnya

Nobar Timnas U-23 Indonesia Vs Uzbekistan di Lapangan Balai Kota Depok, Tersedia 2.500 Porsi Bakso

3 hari lalu

Nobar Timnas U-23 Indonesia Vs Uzbekistan di Lapangan Balai Kota Depok, Tersedia 2.500 Porsi Bakso

Wali Kota Depok menyediakan 2.500 porsi bakso dan doorprize saat nobar Timnas U-23 Indonesia Vs Uzbekistan di Piala Asia U-23.

Baca Selengkapnya

Pengendara Motor di Depok Jadi Korban Tabrak Lari Kendaraan Dinas Polisi

3 hari lalu

Pengendara Motor di Depok Jadi Korban Tabrak Lari Kendaraan Dinas Polisi

Seorang pengendara motor di Depok jadi korban tabrak lari kendaraan dinas polisi. Korban alami luka serius dan harus dirawat di rumah sakit.

Baca Selengkapnya

Pemkot Depok Bakal Gelar Nobar Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di DOS Margonda

4 hari lalu

Pemkot Depok Bakal Gelar Nobar Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di DOS Margonda

Nobar pertandingan timnas Indonesia vs Uzbekistan itu akan digelar mulai pukul 20.00 WIB di Depok Open Space, Jalan Margonda.

Baca Selengkapnya

Desak Polisi Usut Anggota Polda Metro Jaya Pesta Narkoba Secara Terbuka, IPW: Terapkan Jargon Presisi

4 hari lalu

Desak Polisi Usut Anggota Polda Metro Jaya Pesta Narkoba Secara Terbuka, IPW: Terapkan Jargon Presisi

Menurut IPW, polisi pesta narkoba di Depok harus diberi sanksi lebih berat karena mereka tahu mengonsumsi narkoba itu dilarang.

Baca Selengkapnya