Banjir Jabodetabek, Damkar: Titik Terparah Tangerang Selatan di Villa Mutiara

Sabtu, 20 Februari 2021 10:26 WIB

Ilustrasi banjir. REUTERS/Enny Nuraheni

Tangerang Selatan- Hujan lebat yang mengguyur sejumlah wilayah DKI dan sekitarnya tadi malam hingga diniahari menimbulkan genangan banjir Jabodetabek, termasuk di beberapa wilayah Tangerang Selatan.

"Tim kita sudah di Alam Sutera, perumahan Villa Mutiara, perumahan BPI, dan perumahan Kayu Gede, sementara itu yang terpantau," kata Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan kota Tangerang Selatan Uci Sanusi saat dihubungi," Sabtu 20 Februari 2021.

Menurut Uci pihaknya juga berbagi tugas dengan OPD terkait serta dikoordinir langsung oleh BPBD kota Tangsel dalam penanganan banjir.

"Karena kita berbagi tugas dan dikoordinir dengan BPBD mungkin ada Satpol PP dan opd terkait lainnya," ujarnya.

Untuk pantauan tim Damkar di titik banjir terparah berada di perumahan Villa Mutiara, dibagian jalan raya, air setinggi 60 sentimeter sedangkan diperumahan sudah lebih dari satu meter.

"Kita ditugaskan hanya dibeberapa titik, dari yang kita tangani yang parah di Villa Mutiara. Dijalan rayanya sampai 60 sentimeter, kalau yang di dalam perumahan apalagi yang mendekati kali bisa sampai satu meter lebih," ungkapnya.

Uci juga mengatakan bahwa pihaknya menerjunkan 30 personil yang ditempatkan di beberapa titik banjir, selain itu tim Damkar Tangerang Selatan juga menurunkan satu perahu karet serta mesin penyedot air.

"Karena kita ada satu perahu ya kita turunkan satu perahu, kalau personil mencapai 30 orang, dan pompa penyedot air saat ini kita sedang menyedot air di perumahan Magnolia Alam Sutera," imbuhnya.

Baca juga :

Untuk diperumahan Magnolia, lanjut Uci pihaknya baru menyedot air pagi ini, karena tadi malam air di jalan raya dan di komplek perumahan masih sejajar.

"Karena malam tadi belum memungkinkan untuk disedot karena buangannya susah, karena air di dalam perumahan dan di jalan masih sama rata, baru pagi ini yang kita lakukan karena di jalan sudah mulai surut," demikian Uci terkait banjir Jabodetabek termasuk di Tangerang Selatan.

MUHAMMAD KURNIANTO

Berita terkait

Kasus Bullying di Binus School Serpong Dilimpahkan ke Kejaksaan, Pelaku tidak Ditahan

3 menit lalu

Kasus Bullying di Binus School Serpong Dilimpahkan ke Kejaksaan, Pelaku tidak Ditahan

Kasus bullying atau perundungan di sekolah Internasional Binus School Serpong segera memasuki babak baru.

Baca Selengkapnya

BMKG Prakirakan Hujan Lebat Disertai Petir di Sejumlah Wilayah di Jawa Barat Sepekan Ini

12 jam lalu

BMKG Prakirakan Hujan Lebat Disertai Petir di Sejumlah Wilayah di Jawa Barat Sepekan Ini

BMKG memprakirakan adanya potensi hujan lebat disertai petir 29 April - 5 Mei 2024 di wilayah Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno: UTBK dan Tips Lolos Seleksi Mandiri, Gempa dan BMKG

1 hari lalu

Top 3 Tekno: UTBK dan Tips Lolos Seleksi Mandiri, Gempa dan BMKG

Sejak 2023 seleksi masuk perguruan tinggi negeri di Indonesia jalur atau seleksi mandiri dipermudah dengan menggunakan nilai UTBK saja.

Baca Selengkapnya

Bencana Tanah Longsor di Toraja Utara, BNPB Peringatkan Masih Ada Retakan Tanah

1 hari lalu

Bencana Tanah Longsor di Toraja Utara, BNPB Peringatkan Masih Ada Retakan Tanah

Dua kali tanah longsor yang terjadi pada Jumat pagi lalu menimbun sembilan warga. Tiga di antaranya tewas.

Baca Selengkapnya

Gempa Bermagnitudo 4,8 Guncang Banten, BMKG: Belum Ada Laporan Kerusakan

1 hari lalu

Gempa Bermagnitudo 4,8 Guncang Banten, BMKG: Belum Ada Laporan Kerusakan

Gempa tektonik bermagnitudo 4,8 mengguncang wilayah Banten dan sekitarnya. BMKG mencatat waktu kejadiannya pada Sabtu, 27 April 2024 pukul 15.27 WIB.

Baca Selengkapnya

BMKG: Mayoritas Wilayah Indonesia Berpotensi Hujan Lebat Disertai Petir dan Angin Kencang

2 hari lalu

BMKG: Mayoritas Wilayah Indonesia Berpotensi Hujan Lebat Disertai Petir dan Angin Kencang

Potensi hujan sedang hingga hujan lebat disertai petir dan angin kencang dipengaruhi oleh Madden Julian Oscillation.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

2 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

Topik tentang BMKG mengimbau warga Jawa Tengah waspada potensi banjir dan tanah longsor menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Polisi Gadungan Ditangkap Polsek Ciputat Timur, Tipu Korban Untuk Merampas Motor

2 hari lalu

Polisi Gadungan Ditangkap Polsek Ciputat Timur, Tipu Korban Untuk Merampas Motor

Unit Reskrim Polsek Ciputat Timur menangkap dua polisi gadungan. Sempat membawa kabur motor korban.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

2 hari lalu

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

Pada 2024, Kota Surabaya menjadi salah satu wilayah di Jawa Timur yang merasakan langsung dampak banjir. Walhi Jatim beri tanggapan.

Baca Selengkapnya

BMKG Imbau Masyarakat Jawa Tengah Waspadai Banjir Meski Jelang Kemarau

3 hari lalu

BMKG Imbau Masyarakat Jawa Tengah Waspadai Banjir Meski Jelang Kemarau

BMKG imbau masyarakat Jawa Tengah mewaspadai potensi banjir dan longsor. Jawa Tengah diperkirakan mulai masuk kemarau bulan April ini.

Baca Selengkapnya