Berita Terpopuler: Heboh 153 WNA India Masuk, Polisi Tangkap Pengemudi Porsche

Reporter

Antara

Editor

Dwi Arjanto

Minggu, 25 April 2021 09:07 WIB

Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abdurachman foto bersama dengan artis Chika Jessica, komedian Narji dan penyanyi Intan RJ di Kodam Jaya, Cililitan, Jakarta, Senin, 23 November 2020. Ketiganya menyampaikan apresiasi kepada Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abdurachman atas tindakan pengamanan yang telah dilakukan dengan tegas di Ibukota Jakarta. TEMPO/Nurdiansah

TEMPO.CO, Jakarta -Berita terpopuler di Metro diawali dengan pernyataan Pangdam Jaya Mayor Jenderal Dudung Abdurachman soal masuknya 153 WNA asal India ke Tanah Air.

Mereka saat ini dalam pengawasan ketat dalam melakukan isolasi mandiri di sebuah hotel.

1. Pangdam Jaya Soal 153 Warga India Masuk Indonesia

Pangdam Jaya Mayor Jenderal Dudung Abdurachman menjelaskan sebanyak 12 dari 153 warga negara asing atau WNA asal India yang masuk ke Indonesia positif Covid-19.

Mereka kini tengah dalam pengawasan ketat dalam melakukan isolasi mandiri.

"12 ini langsung diisolasi mandiri di Hotel Cariston," ujar Dudung di Hotel Holiday Inn, Taman Sari, Jakarta Barat, Sabtu, 24 April 2021.

Sedangkan untuk 141 WNA India yang tidak positif, Dudung mengatakan pihaknya tetap mewajibkan isolasi mandiri selama 14 hari di Hotel Holiday Inn Gajah Mada, Jakarta Barat. Namun, sampai saat ini baru 90 orang dari 141 yang menjalani isolasi mandiri.l terpusat di hotel tersebut.

Advertising
Advertising

"Sisanya 51 orang dalam proses pindah dari hotel yang sudah kita data dan cari," ujar Dudung.

Dudung berharap langkah pemerintah melakukan isolasi mandiri secara terpusat ini mampu mencegah penularan Covid-19 lebih luas. Apa lagi, saat ini India tengah digempur varian virus Covid-19 baru yang menewaskan ratusan orang.

"Sekali lagi, saya imbau kepada masyarakat untuk tidak khawatir dengan kedatangan dari saudara-saudara kita dari negara India," ujar Dudung.

Pada Rabu kemarin sebanyak 160 orang dari India menggunakan pesawat carter dan mendarat di Bandara Soekarno-Hatta. Dari hasil pendataan, sebanyak 153 orang merupakan WNA India dan 7 orang merupakan WNI.

Sementara itu, Juru Bicara Kementerian Luar Negeri, Teuku Faizasyah menyebut para WNA memang dimungkinkan masuk untuk pemegang Kartu Izin Tinggal Terbatas (KITAS).

"Aturan pembatasan (WNA) masuk Indonesia terkait Covid-19 belum dicabut. Mereka yang memang dimungkinkan masuk untuk pemegang KITAS dan diplomat," ujar Faizasyah.

2. Pengemudi Porsche Terobos Jalur Transjakarta Ditangkap

Kabid Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Yusri Yunus mengatakan pihaknya telah melakukan penangkapan terhadap pengemudi mobil Porsche yang menerobos jalur Transjakarta di Gandaria pada Jumat, 23 April 2021. Pengemudi ditangkap berkat rekaman di kamera E-TLE.

"Diamankan sore ini, kendaraannya di Direktorat Lantas Polda Metro Jaya," ujar Yusri saat dihubungi, Sabtu, 24 April 2021.

Dari informasi yang Tempo dapatkan, kendaraan Porsche yang ditangkap itu bernomor polisi B 2204 MA. Adapun pengendara yang ditangkap tersebut berjenis kelamin perempuan.

Dalam video yang viral di media sosial, pengendara mobil Porsche menerobos jalur Transjakarta pada Jumat siang kemarin. Tak cuma menerobos, pengemudi juga menghalangi jalannya bus. Ia bahkan meminta sopir bus TransJakarta untuk mundur agar mobil mewahnya itu dapat keluar dari jalur.

Demikian penangkapan polisi terhadap pengemudi mobil Porsche yang menerobos jalur Transjakarta mendampingi kabar WNA India sebagai berita paling banyak dibaca kemarin siang hingga pagi hari ini.

M. JULNIS FIRMANSYAH
Baca juga : Viral Porsche Terobos Jalur Busway, Dirut Transjakarta: Sanksinya ya Cabut SIM

Berita terkait

Top 3 Hukum: Kronologi Pembubaran Mahasiswa Katolik UNPAM Saat Doa Rosario, 4 Warga Tangsel Jadi Tersangka

16 jam lalu

Top 3 Hukum: Kronologi Pembubaran Mahasiswa Katolik UNPAM Saat Doa Rosario, 4 Warga Tangsel Jadi Tersangka

Polisi menetapkan empat orang sebagai tersangka kasus pembubaran dan penganiayaan mahasiswa Universitas Pamulang (UNPAM) yang sedang doa Rosario.

Baca Selengkapnya

Turis India ke Maladewa Turun 42 Persen gegara Aksi Boikot

17 jam lalu

Turis India ke Maladewa Turun 42 Persen gegara Aksi Boikot

India adalah pangsa pasar pariwisata terbesar Maladewa pada 2023, dengan lebih dari 11 persen dari 1,8 juta kunjungan wisatawan

Baca Selengkapnya

Top 3 Hukum: Penjelasan Ketua RW Soal Pengeroyokan Mahasiswa Universitas Pamulang, TPNPB-OPM Rampas Ponsel dan Laptop

1 hari lalu

Top 3 Hukum: Penjelasan Ketua RW Soal Pengeroyokan Mahasiswa Universitas Pamulang, TPNPB-OPM Rampas Ponsel dan Laptop

Pengeroyokan terhadap sekelompok mahasiswa Universitas Pamulang itu terjadi ketika mereka beribadah doa rosario.

Baca Selengkapnya

4 Heboh Pernyataan Xenophobia Joe Biden ke Cina, Jepang, dan India

1 hari lalu

4 Heboh Pernyataan Xenophobia Joe Biden ke Cina, Jepang, dan India

Joe Biden menyebut xenophobia menjadi faktor penghambat pertumbuhan ekonomi di tiga negara ekonomi terbesar di Asia tersebut.

Baca Selengkapnya

India Sangkal Pernyataan Xenophobia Joe Biden, Ini Sebabnya

2 hari lalu

India Sangkal Pernyataan Xenophobia Joe Biden, Ini Sebabnya

Joe Biden mengatakan xenophobia di Cina, Jepang dan India menghambat pertumbuhan di masing-masing negara, sementara migrasi berefek baik bagi ekonomi.

Baca Selengkapnya

10 Negara dengan Jumah Penduduk Terbanyak di Dunia

2 hari lalu

10 Negara dengan Jumah Penduduk Terbanyak di Dunia

Dilansir dari World Population by Country, ada 10 negara dengan jumlah penduduk terbanyak di dunia. Indonesia termasuk ke dalam 5 besar.

Baca Selengkapnya

6 Tips Solo Traveling ke India, Keselamatan jadi Prioritas

3 hari lalu

6 Tips Solo Traveling ke India, Keselamatan jadi Prioritas

Pemberitaan tentang tingkat kriminalitas di India membuat banyak pelancong yang berpikir ulang untuk melakukan solo traveling ke sana.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: India Tak Terima Tuduhan Xenofobia Biden Hingga Gencatan Senjata Gaza

3 hari lalu

Top 3 Dunia: India Tak Terima Tuduhan Xenofobia Biden Hingga Gencatan Senjata Gaza

Berita Top 3 Dunia pada Sabtu 4 Mei 2024 diawali penolakan India soal tudingan xenofobia oleh Presiden AS Joe Biden

Baca Selengkapnya

Tak Hanya India, Jepang Juga Kecewa Atas Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

4 hari lalu

Tak Hanya India, Jepang Juga Kecewa Atas Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

Pemerintah Jepang menanggapi komentar Presiden AS Joe Biden bahwa xenofobia menjadi faktor penghambat pertumbuhan ekonomi di Cina, India dan Jepang.

Baca Selengkapnya

Menlu India Tak Terima Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

4 hari lalu

Menlu India Tak Terima Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

Menteri Luar Negeri India menolak komentar Presiden AS Joe Biden bahwa xenofobia menjadi faktor yang menghambat pertumbuhan ekonomi negaranya.

Baca Selengkapnya