Klaster Lebaran di Perumnas II Parungpanjang, 128 Penduduk Tes Swab Antigen

Jumat, 28 Mei 2021 09:47 WIB

Pelaksanaan tes usap antigen secara massal terhadap warga Perumnas II Parungpanjang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. ANTARA/HO-Dinkes Kab Bogor

TEMPO.CO, Cibinong - Empat warga Perumnas II, Parungpanjang, Kabupaten Bogor, menunjukkan hasil reaktif Covid-19 akibat penularan klaster Lebaran. Sebelumnya, 128 warga Perumnas II mengikuti tes swab antigen usai kegiatan halalbihalal di perumahan itu.

"Dari 143 orang sasaran, yang hadir 128 orang," kata Kepala Puskesmas Parungpanjang Susi Juniar Simanjuntak di Bogor, Kamis 27 Mei 2021.

Dari hasil pemeriksaan massal di Perumnas II Parungpanjang itu, 25 orang terkonfirmasi positif dalam klaster Lebaran tersebut.

Klaster Covid-19 usai halalbihalal itu terungkap setelah 20 warga Perumnas II dinyatakan positif Covid-19 pada 24 Mei 2021.

Akibatnya, karantina wilayah diberlakukan terhadap warga perumahan di utara Kabupaten Bogor itu. Pemerintah Kabupaten Bogor juga melakukan tes swab antigen massal terhadap warga Perumnas II.

"Perumahan itu lockdown sambil menunggu hasil swab warga yang terkena tracing," tambahnya.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor Mike Kaltarina menyatakan 20 warga yang positif Covid-19 secara berbarengan itu adalah hasil pemeriksaan terhadap 43 warga.

"Saat itu ada 20 orang positif Covid-19 setelah puskesmas melakukan rapid test antigen dan PCR. Satu dirawat di rumah sakit di Tangerang, 19 lainnya dievakuasi ke tempat isolasi di Kemang," kata dia.

Baca juga: Klaster Lebaran di Cilangkap Bertambah, 104 Orang Positif Covid-19

Berita terkait

Alasan Prabowo Tak Hadiri Halalbihalal PKS Meski Sudah Disiapkan Karpet Merah

4 jam lalu

Alasan Prabowo Tak Hadiri Halalbihalal PKS Meski Sudah Disiapkan Karpet Merah

Sekjen PKS Aboe Bakar Alhabsyi mengungkap alasan presiden terpilih Prabowo Subianto tak bisa hadir dalam acara halalbihalal partainya.

Baca Selengkapnya

Tunggu Jawaban BRIN, Ratusan Warga Tangsel dan Kabupaten Bogor Kembali Gelar Unjuk Rasa

4 hari lalu

Tunggu Jawaban BRIN, Ratusan Warga Tangsel dan Kabupaten Bogor Kembali Gelar Unjuk Rasa

Warga berencana tetap menggelar unjuk rasa, bila BRIN tak memenuhi permintaan mereka.

Baca Selengkapnya

Penutupan Jalan BRIN, Ratusan Petugas Gabungan Dikerahkan Antisipasi Unjuk Rasa Warga

4 hari lalu

Penutupan Jalan BRIN, Ratusan Petugas Gabungan Dikerahkan Antisipasi Unjuk Rasa Warga

Perwakilan warga yang menolak penutupan jalan BRIN, Rojit mengatakan unjuk rasa ketiga kalinya ini akan digelar di depan kantor BRIN.

Baca Selengkapnya

Halalbihalal Golkar Dihadiri Kaesang, Luhut, hingga Relawan Jokowi

11 hari lalu

Halalbihalal Golkar Dihadiri Kaesang, Luhut, hingga Relawan Jokowi

Sederet petinggi Koalisi Indonesia Maju (KIM) ikut hadir dalam acara halalbihalal Golkar tersebut.

Baca Selengkapnya

2 Ribu WNI di Inggris Rayakan Idulfitri di KBRI London

16 hari lalu

2 Ribu WNI di Inggris Rayakan Idulfitri di KBRI London

Meski cuaca terasa dingin dengan kisaran 7C, WNI di Inggris dan Irlandia tetap antusias merayakan Idulfitri.

Baca Selengkapnya

Ahmad Basarah Urai Kekusutan Bernegara untuk Keselamatan Bangsa

17 hari lalu

Ahmad Basarah Urai Kekusutan Bernegara untuk Keselamatan Bangsa

Wakil Ketua MPR Ahmad Basarah mengajak semua elemen bangsa terutama Presiden Joko Widodo untuk mengambil hikmah semangat halalbilhalal yang pernah dipraktikkan oleh Presiden Soekarno di Istana Negara pada 1948.

Baca Selengkapnya

Asal-usul Halalbihalal di Indonesia dan Hikmahnya

20 hari lalu

Asal-usul Halalbihalal di Indonesia dan Hikmahnya

Berikut ini asal-usul halalbihalal di Indonesia menurut berbagai versi dan hikmahnya dalam perspektif ajaran agama Islam.

Baca Selengkapnya

Pj Bupati Bogor: 31 Rumah Rusak Akibat Ledakan Gudang Amunisi TNI

26 hari lalu

Pj Bupati Bogor: 31 Rumah Rusak Akibat Ledakan Gudang Amunisi TNI

31 rumah mengalami kerusakan terdampak ledakan Gudang Amunisi Daerah (Gudmurah) Kodam Jaya, Desa Ciangsana,

Baca Selengkapnya

Longsor di Desa Sentul Bogor Akibat Hujan Lebat, Satu Orang Tertimbun

33 hari lalu

Longsor di Desa Sentul Bogor Akibat Hujan Lebat, Satu Orang Tertimbun

Tim gabungan masih mencari warga yang tertimbun longsor di Desa Sentul, Bogor. Pencarian sempat terganggu hujan ekstrem.

Baca Selengkapnya

Polsek Bojonggede Tangkap Tiga Pengedar Sabu di Perum Villa Asia Bogor

37 hari lalu

Polsek Bojonggede Tangkap Tiga Pengedar Sabu di Perum Villa Asia Bogor

Barang bukti yang diperoleh dalam penggeledahan rumah tempat penyimpanan narkoba para pengedar sabu itu adalah 76,71 gram, satu unit HP dan timbangan

Baca Selengkapnya