Dugaan Kebakaran Bengkel di Tangerang Disengaja: Polisi Temukan Plastik Bensin

Senin, 9 Agustus 2021 10:05 WIB

Ilustrasi Bom Mobil / kebakaran mobil. shutterstock.com

TEMPO.CO, Tangerang-Penyidik Polsek Jatiuwung menemukan plastik berisi bensin di bengkel yang mengalami kebakaran di Jalan Cemara Raya, Kecamatan Cibodas, Kota Tangerang.

"Temuan bensin ini menguatkan dugaan ada kesengajan pembakaran," ujar Kapolsek Jatiuwung Komisaris Zazali Haryono, Senin 9 Agustus 2021 ihwa kasus kebakaran tersebut.

Kantong plastik berisi bensin ditemukan di lantai satu ruko yang dijadikan usaha bengkel. Padahal, bengkel itu tidak menjual bensin eceran.

Temuan barang bukti tersebut merupakan hasil penyelidikan polisi atas dugan adanya pembunuhan dalam peristiwa kebakaran yang menewaskan tiga orang itu.

Bengkel motor sekaligus ruko yang ditempati lima anggota keluarga Edi (63), Lilis (54), Leo (35), Mei (22) dan Nando (21) ludes terbakar pada Jumat malam 6 Agutus, pukul 23.45.

Api yang membakar bengkel di kawasan Pasar Malabar, Kota Tangerang tersebut berkobar hebat yang disertai ledakan-ledakan menyebabkan tewasnya Edi, Lilis dan Leo.

Polisi menyelidiki kemungkinan pembunuhan dalam kasus kebakaran ini. Diduga ketiga korban meninggal karena keracunan asap dari kebakaran tersebut. Mereka pingsan dan tewas terbakar.

Adapun korban lainnya, Mei dan Nando berhasil diselamatkan dan kini masih menjalani perawatan.

"Sumber kebakarannya dari lantai satu, kemudian asapnya itu sampai ke lantai tiga dan empat, tempat tinggal korban. Jadi tiga korban meninggal karena keracunan asap," kata Zazali.

Hingga saat ini, polisi telah memeriksa 5 orang saksi yaitu, 4 warga dan pacar korban. Dari keterangan saksi itu didapatkan informasi jika 30 sampai 40 menit sebelum terjadi kebakaran, terjadi cekcok antara Lionardi (35) anak pemilik bengkel, dengan pacarnya.

"Awalnya cekcok di dalam mobil, lalu berlanjut di depan bengkel. Sampai akhirnya pergi meninggalkan bengkel, enggak lama terjadi kebakaran," kata Zazali.

JONIANSYAH HARDJONO
Baca juga : BRI Otista Klarifikasi Kebakaran Bukan di Bank, tapi Klinik BRIMedika

Berita terkait

Dipicu Balas Dendam, Anggota Geng Motor di Garut Bunuh Kakek 72 tahun

14 jam lalu

Dipicu Balas Dendam, Anggota Geng Motor di Garut Bunuh Kakek 72 tahun

Anggota geng motor di Garut membunuh seorang kakek berusia 72 tahun. Peristiwa itu dipicu sakit hati karena diduga korban menganiaya kembaran pelaku.

Baca Selengkapnya

Mencuri Emas Senilai Rp 100 Juta di Tangerang, Asem Babak Belur Diamuk Massa

1 hari lalu

Mencuri Emas Senilai Rp 100 Juta di Tangerang, Asem Babak Belur Diamuk Massa

Asem, 30 tahun, menjadi bulan bulanan warga yang emosi karena ulahnya mencuri di toko emas di Tangerang.

Baca Selengkapnya

Pembunuhan Pengusaha Kerajinan Tembaga di Boyolali, Korban dan Pelaku Terlibat Hubungan Asmara

2 hari lalu

Pembunuhan Pengusaha Kerajinan Tembaga di Boyolali, Korban dan Pelaku Terlibat Hubungan Asmara

Irwan, tersangka pembunuhan pengusaha kerajinan tembaga di Boyolali terlibat hubungan asmara. Irwan murka karena tak dituruti minta Rp 500 ribu.

Baca Selengkapnya

Jumlah Kematian Akibat Senjata Api di Amerika Serikat Capai Rekor Tertinggi

2 hari lalu

Jumlah Kematian Akibat Senjata Api di Amerika Serikat Capai Rekor Tertinggi

Amerika Serikat tengah menjadi sorotan pasca-penembakan terbaru di Buffalo dan legalisasi senjata api di Tennessee. Bagaimana fakta-faktanya?

Baca Selengkapnya

Sederet Kasus Anggota TNI Bunuh Warga Sipil, Terakhir Terjadi di Nias dan Makassar

2 hari lalu

Sederet Kasus Anggota TNI Bunuh Warga Sipil, Terakhir Terjadi di Nias dan Makassar

Berikut sederet kejadian anggota TNI bunuh warga sipil. Terakhir Kopti SB personel TNI AL menembak pemuda RS, umur 18 tahun, di Kota Makassar.

Baca Selengkapnya

Tak Hanya di STIP Jakarta, Kasus Kematian Mahasiswa Dianiaya Senior Terjadi di Beberapa Kampus Ini

2 hari lalu

Tak Hanya di STIP Jakarta, Kasus Kematian Mahasiswa Dianiaya Senior Terjadi di Beberapa Kampus Ini

Selain di STIP Jakarta, berikut beberapa kasus kematian mahasiswa yang dianiaya seniornya di kampus.

Baca Selengkapnya

Kebakaran Tiga Kapal di Muara Baru, Tiga ABK Tewas

2 hari lalu

Kebakaran Tiga Kapal di Muara Baru, Tiga ABK Tewas

Tiga kapal di Pelabuhan Muara Baru, Jakarta Utara mengalami kebakaran dan menewaskan tiga anak buah kapal yang tak sempat menyelamatkan diri

Baca Selengkapnya

Kasus Mayat dalam Koper Bali, Tersangka Sempat Berupaya Hilangkan Barang Bukti

4 hari lalu

Kasus Mayat dalam Koper Bali, Tersangka Sempat Berupaya Hilangkan Barang Bukti

Tersangka kasus mayat dalam koper di Bali berupaya menghilangkan barang bukti.

Baca Selengkapnya

Pembunuhan Mayat dalam Koper Terjadi Juga di Bali, Saksi Pergoki Pelaku Penuh Bercak Darah

4 hari lalu

Pembunuhan Mayat dalam Koper Terjadi Juga di Bali, Saksi Pergoki Pelaku Penuh Bercak Darah

Selain di Bekasi, kasus pembunuhan mayat dalam koper juga terjadi di Kuta, Bali

Baca Selengkapnya

Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Polisi Siapkan Tim Khusus Periksa Kejiwaan Tarsum

5 hari lalu

Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Polisi Siapkan Tim Khusus Periksa Kejiwaan Tarsum

Tarsum mengakui telah membunuh dan memutilasi istrinya sendiri

Baca Selengkapnya