Peringati Hari Pramuka, Wakil Wali Kota Bogor Ajak Warga Donor Darah

Reporter

Antara

Minggu, 15 Agustus 2021 13:49 WIB

Ilustrasi Donor Darah. Tempo/Aditia Noviansyah

TEMPO.CO, Bogor- Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kota Bogor yang juga Wakil Wali Kota Bogor Dedie A Rachim mengajak warga Kota Bogor agar semakin banyak menjadi pendonor darah. "Di Kota Bogor saat ini ada sekitar 400 penderita thalasemia yang membutuhkan transfusi darah yang cocok dari para pendonor," kata Dedie A Rachim, di Kota Bogor, Ahad, 15 Agustus 2021.

Menurut Dedie, pendonor darah di Kota Bogor saat ini minim sehingga stok darah segar di PMI Kota Bogor juga terbatas.

Memperingati Hari Pramuka ke60, pada Sabtu, 14 Agustus 2021, Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Bogor menyelenggarakan kegiatan "Karya Bakti Pramuka Peduli Donor Darah" bertempat di Kantor Dinas Perumahan dan Permukiman Kota Bogor.

Kegiatan donor darah itu diselenggarakan Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Bogor bekerja sama dengan Perhimpunan Donor Darah Indonesia (PDDI) Kota Bogor.

Ketua Panitia Kegiatan Donor Darah, Teti Marlina, yang juga Andalan Cabang Komisi Pengabdian Masyarakat pada Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Bogor, mengatakan, kegiatan donor darah adalah bagian dari program Kwarcab di bidang pengabdian pada masyarakat.

"Kegiatan donor darah ini wujud dari salah satu Dasa Dharma Pramuka, yakni kasih sayang sesama manusia," katanya.

Teti menjelaskan, Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Bogor menjadwalkan pada 2021 ini sebagai bulan bakti Pramuka Kota Bogor, dengan menyelenggarakan beberapa kegiatan, mulai dari donor darah, vaksinasi COVID-19, pembagian sembako dan nasi kotak, hingga penyemprotan desinfektan.

Anggota Pramuka Kota Bogor, kata dia, juga akan turun melakukan sosialisasi mengenai kebencanaan kepada pedagang kaki lima dan pedagang pasar agar lebih dikenal masyarakat luas.

Baca: Anies Baswedan Ingin DKI Kembangkan Pramuka Perkotaan

Berita terkait

Yayasan Pramuka Sedunia Gelar World Baden-Powell Fellowship di Rio de Janeiro 25-29 Oktober

5 hari lalu

Yayasan Pramuka Sedunia Gelar World Baden-Powell Fellowship di Rio de Janeiro 25-29 Oktober

WSF dibentuk tahun 1969 dengan misi untuk mengembangkan dan memperkuat dampak kepanduan atau pramuka di seluruh dunia

Baca Selengkapnya

PLN dan Pemkot Bogor Sediakan SPKLU Khusus Angkot Listrik

9 hari lalu

PLN dan Pemkot Bogor Sediakan SPKLU Khusus Angkot Listrik

Penyediaan SPKLU itu merupakan bentuk dukungan PLN terhadap uji coba 5 unit Angkutan Umum Perkotaan Berbasis Listrik di Kota Bogor (Alibo).

Baca Selengkapnya

Masuk Sekolah Tinggi Intelijen Negara atau STIN Bisa Jalur Talent Scouting, Ini Penjelasannya

9 hari lalu

Masuk Sekolah Tinggi Intelijen Negara atau STIN Bisa Jalur Talent Scouting, Ini Penjelasannya

Talent scouting adalah salah satu jalur untuk mendaftar ke Sekolah Tinggi Intelijen Negara (STIN). Berikut adalah sejumlah talenta yang bisa dipilih.

Baca Selengkapnya

Setelah Pramuka Tak Jadi Ekskul Wajib, Kebijakan Kemendikbud Soal Seragam Sekolah Disorot Publik

12 hari lalu

Setelah Pramuka Tak Jadi Ekskul Wajib, Kebijakan Kemendikbud Soal Seragam Sekolah Disorot Publik

Dua kebijakan Kemendikbud dapat sorotan publik, soal Pramuka tak lagi jadi ekskul wajib dan seragam sekolah.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Kemendikbudristek Soal Heboh Perubahan Seragam Sekolah, Bagaimana Aturannya?

12 hari lalu

Tanggapan Kemendikbudristek Soal Heboh Perubahan Seragam Sekolah, Bagaimana Aturannya?

Seragam sekolah sempat diisukan alami perubahan, begini respons Kemendikbudristek. Begini bunyi Permendikbudristek soal Seragam Sekolah.

Baca Selengkapnya

Proyeksi Serangan Balasan Israel ke Iran

12 hari lalu

Proyeksi Serangan Balasan Israel ke Iran

Israel membahas kemungkinan serangan balasan ke Iran setelah 300 misil dan drone Iran menyerang Israel pada Ahad dinihari.

Baca Selengkapnya

Kwarnas Enggan Diskusi dengan Pemerintah soal Pramuka Sebelum Permendikbudristek 12/2024 Direvisi

16 hari lalu

Kwarnas Enggan Diskusi dengan Pemerintah soal Pramuka Sebelum Permendikbudristek 12/2024 Direvisi

Kwarnas masih enggan membahas pengembangan pendidikan Pramuka sebelum permendikbudristek direvisi

Baca Selengkapnya

Saatnya Pramuka Berperan Tingkatkan Kualitas Generasi Muda

21 hari lalu

Saatnya Pramuka Berperan Tingkatkan Kualitas Generasi Muda

Komjen Pol (Purn) Drs. Budi Waseso bersyukur dengan disahkannya jajaran Pengurus Kwartir Nasional Gerakan Pramuka masa bakti 2023-2028.

Baca Selengkapnya

Kemendikbudristek dan Kwarnas Diskusikan soal Pendidikan Pramuka di Sekolah

22 hari lalu

Kemendikbudristek dan Kwarnas Diskusikan soal Pendidikan Pramuka di Sekolah

Namun, Anindito tidak menjelaskan hasil penawaran itu. Ia hanya mengatakan, Pramuka tetap ada di Kurikulum Merdeka.

Baca Selengkapnya

Ketua Kwarnas Pramuka Budi Waseso Minta Permendikbudristek No 12/2024 Dicabut

22 hari lalu

Ketua Kwarnas Pramuka Budi Waseso Minta Permendikbudristek No 12/2024 Dicabut

Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Budi Waseso mengingatkan pramuka sudah ada sejak zaman kemerdekaan.

Baca Selengkapnya