Pondok Udik Masuk 10 Besar IDM Tertinggi, Bupati Bogor Ade Yasin Bangga

Senin, 6 September 2021 15:10 WIB

Ade Yasin. ANTARA

TEMPO.CO, Cibinong - Bupati Bogor Ade Yasin bangga karena desa Pondok Udik masuk 10 besar Indeks Desa Membangun (IDM) tertinggi se-Indonesia. Ade mengklaim capaian tersebut adalah hasil program Satu Miliar Satu Desa (Samisade) yang diluncurkannya.

"Nilai IDM Pondok Udik 0,9778 dengan persentase pertumbuhan 0,39 persen," kata Ade Yasin di Cibinong, Senin, 6 September 2021.

Nilai IDM 2021 yang diperoleh Pondok Udik, Kabupaten Bogor itu diperoleh berdasarkan survei internal Direktorat Jenderal Pembangunan Desa dan Perdesaan di Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT). Survei itu bertujuan mengukur capaian kinerja 74.957 desa di Indonesia selama satu tahun.

Menurut Ade Yasin, program Samisade di Kabupaten Bogor diluncurkan sejak 2019 untuk menstimulasi pembangunan infrastruktur desa. Dana sebesar Rp318,5 miliar dianggarkan untuk program Samisade di 356 desa.

Mulai tahun 2021, Kemendes PDTT menyatakan tidak ada lagi desa tertinggal di Kabupaten Bogor. Empat desa yang masih berstatus desa tertinggal pada tahun 2020, kini naik menjadi desa berkembang.

Empat desa tersebut yaitu Cilaku di Kecamatan Tenjo, Wirajaya di Kecamatan Jasinga, serta Sukarasa dan Buanajaya di Kecamatan Tanjungsari.

Data Kementerian Desa menunjukkan jumlah desa mandiri di Kabupaten Bogor naik dari 29 desa menjadi 48 desa. Untuk desa maju juga naik dari 131 desa menjadi 188 desa. Jumlah desa berkembang juga berkurang dari 252 desa menjadi 180 desa.

Pada Juni lalu, Bupati Bogor itu telah berencana memanfaatkan program Samisade untuk menghapus empat desa di Kabupaten Bogor dari daftar desa tertinggal. "Jangan sampai lagi ada desa tertinggal di Kabupaten Bogor," kata Ade di kantornya, 1 Juni 2021.

Baca juga: Samisade Jadi Andalan Bupati Bogor Ade Yasin Hapus 4 Desa Tertinggal Ini



Berita terkait

Alasan Gerindra Jajaki Koalisi dengan Golkar pada Pilkada 2024 di Kabupaten Bogor

2 hari lalu

Alasan Gerindra Jajaki Koalisi dengan Golkar pada Pilkada 2024 di Kabupaten Bogor

Dengan perolehan 12 kursi di Pileg, Gerindra bisa mengusung pasangan calon sendiri di Pilkada 2024 Kabupaten Bogor.

Baca Selengkapnya

Tunggu Jawaban BRIN, Ratusan Warga Tangsel dan Kabupaten Bogor Kembali Gelar Unjuk Rasa

13 hari lalu

Tunggu Jawaban BRIN, Ratusan Warga Tangsel dan Kabupaten Bogor Kembali Gelar Unjuk Rasa

Warga berencana tetap menggelar unjuk rasa, bila BRIN tak memenuhi permintaan mereka.

Baca Selengkapnya

Penutupan Jalan BRIN, Ratusan Petugas Gabungan Dikerahkan Antisipasi Unjuk Rasa Warga

13 hari lalu

Penutupan Jalan BRIN, Ratusan Petugas Gabungan Dikerahkan Antisipasi Unjuk Rasa Warga

Perwakilan warga yang menolak penutupan jalan BRIN, Rojit mengatakan unjuk rasa ketiga kalinya ini akan digelar di depan kantor BRIN.

Baca Selengkapnya

Indeks Reformasi Birokrasi Kemenag Meningkat karena Perbaikan Pengawasan

14 hari lalu

Indeks Reformasi Birokrasi Kemenag Meningkat karena Perbaikan Pengawasan

Inspektur Jenderal Kementerian Agama (Irjen Kemenag), Faisal mengatakan, ada tujuh aksi perbaikan pengawasan yang berdampak positif. Salah satunya, adanya kenaikan indeks reformasi birokrasi dan integritas.

Baca Selengkapnya

Pj Bupati Bogor: 31 Rumah Rusak Akibat Ledakan Gudang Amunisi TNI

36 hari lalu

Pj Bupati Bogor: 31 Rumah Rusak Akibat Ledakan Gudang Amunisi TNI

31 rumah mengalami kerusakan terdampak ledakan Gudang Amunisi Daerah (Gudmurah) Kodam Jaya, Desa Ciangsana,

Baca Selengkapnya

Longsor di Desa Sentul Bogor Akibat Hujan Lebat, Satu Orang Tertimbun

42 hari lalu

Longsor di Desa Sentul Bogor Akibat Hujan Lebat, Satu Orang Tertimbun

Tim gabungan masih mencari warga yang tertimbun longsor di Desa Sentul, Bogor. Pencarian sempat terganggu hujan ekstrem.

Baca Selengkapnya

Polsek Bojonggede Tangkap Tiga Pengedar Sabu di Perum Villa Asia Bogor

47 hari lalu

Polsek Bojonggede Tangkap Tiga Pengedar Sabu di Perum Villa Asia Bogor

Barang bukti yang diperoleh dalam penggeledahan rumah tempat penyimpanan narkoba para pengedar sabu itu adalah 76,71 gram, satu unit HP dan timbangan

Baca Selengkapnya

IHSG Tutup Sesi Pertama di Zona Hijau, Saham GOTO Paling Banyak Diperdagangkan

49 hari lalu

IHSG Tutup Sesi Pertama di Zona Hijau, Saham GOTO Paling Banyak Diperdagangkan

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menutup sesi pertama perdagangan awal pekan, Senin, 18 Maret 2024, di zona hijau

Baca Selengkapnya

IHSG Sesi I Ditutup Menguat di Level 7.426, Sempat Sentuh All Time High di 7.454

53 hari lalu

IHSG Sesi I Ditutup Menguat di Level 7.426, Sempat Sentuh All Time High di 7.454

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menutup sesi pertama perdagangan hari ini, Kamis, 14 Maret 2024, di level 7.426,6.

Baca Selengkapnya

Rapat Pleno Rekapitulasi di Kabupaten Bogor Molor, KPU Bilang Begini

6 Maret 2024

Rapat Pleno Rekapitulasi di Kabupaten Bogor Molor, KPU Bilang Begini

Rapat pleno rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara Pemilu 2024 tingkat Kabupaten Bogor. Apa kata KPU Kabupaten Bogor?

Baca Selengkapnya