Anies Baswedan Pimpin Peringatan Rapat Besar IKADA di Balai Kota DKI

Reporter

Adam Prireza

Senin, 20 September 2021 12:32 WIB

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan saat memberi sambutan dalam rekonstruksi rapat Ikada di Monumen Nasional, Ahad, 16 September 2018. TEMPO/M Yusuf Manurun

JAKARTA- Gubernur Anies Baswedan memimpin upacara peringatan Rapat Raksasa IKADA di pendopo Balai Kota DKI Jakarta pada Senin pagi, 20 September 2021. Dalam sambutannya, Anies mengingatkan betapa penting peran kaum muda dalam kemerdekaan Indonesia 17 Agustus 1945 silam.

“Jika anak-anak muda tidak bergerak, kemerdekaan mungkin baru diproklamasikan tanggal 24 Agustus, sebagaimana kesepakatan antara pemimpin Indonesia dengan kekuatan kolonial Jepang,” kata Anies dalam video yang ditayangkan di akun resmi YouTube Pemerintah DKI Jakarta.

Anies juga menggambarkan bagaimana rapat IKADA yang dihadiri sekitar setengah dari penduduk di Kota Jakarta. Saat itu, jumlah penduduk di Jakarta sekitar 623 ribu orang, sedangkan yang datang ke lapangan IKADA, kata Anies, sekitar 300 ribu orang.

“Ibu, Bapak, Saudara, bayangkan ada sebuah kota, separuh penduduknya berkumpul di sebuah lapangan menyatakan kepada dunia bahwa kami memang buta huruf, memang miskin, memang belum bersekolah, tapi kami punya harga diri dan kami tidak akan membiarkan republik ini dijajah kembali,” kata Anies.

Anies mengatakan pesan itu mengubah persepsi tentang proklamasi yang dianggap hanya ciptaan mereka yang tergabung dalam BPUPKI dan PPKI yang notabene merupakan kaum terpelajar. Peristiwa IKADA, kata Anies menjadi dorongan moral kebangkitan kekuatan rakyat. “Yang kemudian menginspirasi kebangkitan rakyat di seluruh Indonesia. Peristiwa November di Surabaya, Palagan Ambarawa, peristiwa Bandung,” kata dia.

Advertising
Advertising

Anies mengatakan kemerdekaan kemudian menjadi gerakan yang melibatkan semua elemen masyarakat. Rapat besar IKADA menurut Anies mengeliminir tudingan bahwa kemerdekaan hanya kemauan segelintir orang. Selain itu, masyarakat merasa bahwa yang ingin merdeka ternyata bukan hanya dirinya saja.

“Mereka yang berbondong-bondong datang ke tempat ini pulang ke kampungnya masing-masing mengajarkan bahwa ratusan ribu orang berkumpul di pusat Jakarta dan semua menyatakan siap untuk merdeka atau mati jika tidak merdeka,” kata Anies Baswedan.

Baca: Anies Baswedan: Dunia Tercengang Melihat Indonesia Kendalikan Pandemi Covid-19

Berita terkait

Anies Baswedan Disebut Dukung Ide Koalisi Gagasan untuk Bangun Bangsa

12 jam lalu

Anies Baswedan Disebut Dukung Ide Koalisi Gagasan untuk Bangun Bangsa

Co-Founder Paramadina Public Policy Institute, Wijayanto Samirin, menyebut Anies Baswedan menyetujui ide soal koalisi gagasan.

Baca Selengkapnya

Pilkada DKI, Deretan Nama-Nama Baru hingga Peluang Ridwan Kamil

3 hari lalu

Pilkada DKI, Deretan Nama-Nama Baru hingga Peluang Ridwan Kamil

Belakangan tersorot nama-nama baru, ada Dharma Pongrekun dan Haris Azhar

Baca Selengkapnya

Jokowi akan Gelar Rapat Khusus Bereskan Segudang Masalah Bea Cukai

4 hari lalu

Jokowi akan Gelar Rapat Khusus Bereskan Segudang Masalah Bea Cukai

Bea Cukai saat ini tengah ramai disorot imbas beragam masalah penindakan barang impor.

Baca Selengkapnya

Respons Internal PDIP Soal Peluang Duet Ahok-Anies di Pilkada Jakarta 2024

6 hari lalu

Respons Internal PDIP Soal Peluang Duet Ahok-Anies di Pilkada Jakarta 2024

Politikus PDIP menyebut Ahok dan Anies berasal dari akar rumput yang berbeda.

Baca Selengkapnya

Kenapa Tak Bisa Duet Anies Baswedan -Ahok di Pilkada Jakarta? KPU Sebutkan Bunyi Pasal Larangannya

7 hari lalu

Kenapa Tak Bisa Duet Anies Baswedan -Ahok di Pilkada Jakarta? KPU Sebutkan Bunyi Pasal Larangannya

Kadivi Teknis Penyelenggaraan Pemilu KPU DKI Jakarta, Dody Wijaya sebut duet Anies Baswedan-Ahok pada Pilkada Jakarta 2024 tak akan terwujud.

Baca Selengkapnya

Cak Imin Siap Dukung Anies Baswedan Maju di Pilkada Jakarta 2024

7 hari lalu

Cak Imin Siap Dukung Anies Baswedan Maju di Pilkada Jakarta 2024

Cak Imin menyatakan secara pribadi mendukung Anies Baswedan maju sebagai Calon Gubernur di Pilkada Jakarta

Baca Selengkapnya

Prabowo Sesumbar Hanya Butuh 4 Tahun untuk Sejahterakan Indonesia, 5 Tahun Swasembada Pangan

8 hari lalu

Prabowo Sesumbar Hanya Butuh 4 Tahun untuk Sejahterakan Indonesia, 5 Tahun Swasembada Pangan

Prabowo menyatakan bakal memberi makan untuk semua anak-anak Indonesia dari daerah mana pun.

Baca Selengkapnya

Mungkinkah Duet Ahok-Anies Terjadi di Pilgub DKI Jakarta?

10 hari lalu

Mungkinkah Duet Ahok-Anies Terjadi di Pilgub DKI Jakarta?

Nama Ahok dan Anies disandingkan untuk maju di Pilgub DKI Jakarta. Mungkinkah duet Ahok-Anies bakal terjadi di Pilgub DKI?

Baca Selengkapnya

Berita Terpopuler Nasional: Sri Mulyani Masuk Bursa Cagub DKI Jakarta hingga Kemungkinan Duet Anies dan Ahok

11 hari lalu

Berita Terpopuler Nasional: Sri Mulyani Masuk Bursa Cagub DKI Jakarta hingga Kemungkinan Duet Anies dan Ahok

Berita soal Sri Mulyani masuk radar PDIP untuk menjadi calon gubernur DKI Jakarta masuk menjadi berita politik terpopuler di kanal Nasional.

Baca Selengkapnya

Ragam Reaksi terhadap Deklarasi Ganjar Jadi Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran

11 hari lalu

Ragam Reaksi terhadap Deklarasi Ganjar Jadi Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Pakar politik menilai deklarasi Ganjar yang akan jadi oposisi pemerintahan Prabowo-Gibran bisa saja mewakili sikap PDIP.

Baca Selengkapnya