Pos Bloc, Wajah Baru Gedung Filateli Jakarta

Rabu, 13 Oktober 2021 03:28 WIB

Pengunjung beraktivitas di Pos Bloc, Jakarta, Ahad, 10 Oktober 2021. Oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, gedung tersebut telah ditetapkan menjadi Bangunan Cagar Budaya kelas A. TEMPO/Muhammad Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Usai pemugaran, Gedung Filateli Jakarta kini menjadi tempat nongkrong anyar di Pasar Baru, Jakarta Pusat. PT Pos Indonesia memprioritaskan pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) lokal untuk mengisi gerai di ruang kreatif Pos Bloc.

PT Pos Indonesia memugar bangunan cagar budaya itu menjadi ruang kreatif publik yang diberi nama Pos Bloc. Gedung Filateli Jakarta adalah milik PT Pos Indonesia yang sudah tidak digunakan lagi.

PT Pos Properti Indonesia dan PT Pos Indonesia menggandeng pihak swasta PT Ruang Kreatif Pos untuk menangani proyek tersebut. Project Manager Pos Bloc Jakarta Lila Adinugroho mengatakan semua UMKM di Pos Bloc telah melalui proses kurasi.

"UMKM itu harus mengirimkan business proposal kepada kami," kata Lila Adinugroho di Jakarta, Selasa 12 OKtober 2021.

Pengunjung beraktivitas di Pos Bloc, Jakarta, Ahad, 10 Oktober 2021. Tidak hanya pertunjukan musik, Pos Bloc juga akan mewadahi usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di bidang kuliner, film, fesyen, dan kriya. TEMPO/Muhammad Hidayat

Lila mengatakan hanya UMKM yang dimiliki WNI yang diperbolehkan mengisi gerai di Pos Bloc. Pengelola Pos Bloc tidak menerapkan mekanisme bayar sewa, melainkan sistem bagi hasil untuk mendukung pelaku UMKM.

Dalam pemugaran Gedung Filateli itu, dari luas gedung 7.000 meter persegi baru 2.400 meter persegi yang telah selesai direnovasi. Pengembangan tahap kedua akan dimulai pada awal 2022, dengan luas 4.800 meter persegi.

Pada renovasi Gedung Filateli Jakarta tahap pertama itu, terdapat 25 gerai di Pos Bloc bagi UMKM. Hingga sekarang sudah ada 24 UMKM di Pos Bloc, mulai dari kedai kopi dan makanan, hingga kedai foto dan pangkas rambut serta pedagang barang antik.

Baca juga: Bangunan Cagar Budaya Jakarta Gedung Filateli akan Dipugar Bulan Depan

Advertising
Advertising

Berita terkait

Aturan Impor Tiga Kali Direvisi, Ini Penjelasan Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga

17 jam lalu

Aturan Impor Tiga Kali Direvisi, Ini Penjelasan Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga

Pemerintah telah tiga kali merevisi Peraturan Menteri Perdagangan tentang impor barang. Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga mengatakan ini....

Baca Selengkapnya

Bamsoet Terima Penghargaan Collaborator Network di Mata Lokal Awards 2024

22 jam lalu

Bamsoet Terima Penghargaan Collaborator Network di Mata Lokal Awards 2024

Penghargaan ini sebagai bentuk apresiasi terhadap berbagai peran Bamsoet dalam memajukan berbagai produk dalam negeri.

Baca Selengkapnya

Kepala Perwakilan BI Solo Sebut Kendala-kendala yang Masih Dihadapi UMKM

23 jam lalu

Kepala Perwakilan BI Solo Sebut Kendala-kendala yang Masih Dihadapi UMKM

Pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) harus konsisten menerapkan kualitas hasil produksi jika ingin bisa bertahan di tengah dinamika ekonomi.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Tunda Kewajiban Sertifikasi Halal Usaha Kecil dan Pedagang Kaki Lima, Ini Tanggapan Asosiasi Industri UMKM

1 hari lalu

Pemerintah Tunda Kewajiban Sertifikasi Halal Usaha Kecil dan Pedagang Kaki Lima, Ini Tanggapan Asosiasi Industri UMKM

Kewajiban sertifiakasi halal UMKM ditunda, Asosiasi UMKM minta pemerintah lebih aktif sosialisasikan sertifikasi halal kepada UMKM dan PKL

Baca Selengkapnya

Kunjungi Expo Dekranasda, Iriana Joko Widodo Belanja di UMKM Mitra Binaan Pertamina

2 hari lalu

Kunjungi Expo Dekranasda, Iriana Joko Widodo Belanja di UMKM Mitra Binaan Pertamina

Iriana tampak singgah ke stan UMKM mitra binaan Pertamina lalu membeli batik dan gelang.

Baca Selengkapnya

Airlangga Sebut Kewajiban Sertifikasi Halal Usaha Besar dan Menengah Tetap Berlaku Oktober 2024

2 hari lalu

Airlangga Sebut Kewajiban Sertifikasi Halal Usaha Besar dan Menengah Tetap Berlaku Oktober 2024

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan bahwa usaha menengah dan besar tetap harus membereskan kebijakan sertifikasi halal paling lambat 17 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

Garuda Indonesia Mempermudah Penumpang Beli Oleh-oleh Produk UMKM

3 hari lalu

Garuda Indonesia Mempermudah Penumpang Beli Oleh-oleh Produk UMKM

Maskapai Garuda Indonesia meluncurkan program 'Garuda Indonesia Oleh-Oleh' untuk mempromosikan produk UMKM

Baca Selengkapnya

Iriana Jokowi Buka Acara HUT Dekranas di Solo, Pameran UMKM Hadirkan 257 Stan Produk Karya Pengrajin Indonesia

3 hari lalu

Iriana Jokowi Buka Acara HUT Dekranas di Solo, Pameran UMKM Hadirkan 257 Stan Produk Karya Pengrajin Indonesia

Ibu Negara Iriana Jokowi memuji kecantikan para srikandi Indonesia yang hadir dengan mengenakan busana khas daerah masing-masing.

Baca Selengkapnya

Kominfo Buka Lowongan Kerja Pendamping UMKM, Usia 21-50 Tahun Bisa Ikut

3 hari lalu

Kominfo Buka Lowongan Kerja Pendamping UMKM, Usia 21-50 Tahun Bisa Ikut

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) membuka lowongan kerja fasilitator dan koordinator untuk program UMKM Level Up 2024, pendaftaran buka sampai 18 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Amartha Mikro Fintek akan Gelar Asia Grassroots Forum Pekan Depan

4 hari lalu

Amartha Mikro Fintek akan Gelar Asia Grassroots Forum Pekan Depan

Amartha Mikro Fintek berkolaborasi dengan Women's World Banking, SME Finance Forum, Accion, dan IFC mempromosikan potensi ekonomi akar rumput

Baca Selengkapnya