Kondisi Terkini Mahasiswa yang Dibanting Polisi Saat Demo HUT Kabupaten Tangerang

Rabu, 13 Oktober 2021 17:53 WIB

Ilustrasi Petugas Pengaman Demonstrasi/unjuk rasa/ Petugas Anti Huru-hara. TEMPO/Marifka Wahyu Hidayat

TEMPO.CO, Tangerang - Fariz, mahasiswa UIN Serang yang dibanting polisi saat demo HUT Kabupaten Tangerang di Tigaraksa kini dirawat di rumah sakit.

"Kami bawa ke RS Harapan Mulia, karena tensi darahnya naik," kata Sekretaris Umum Himata Banten Raya Akbar Muhajahidin saat dihubungi Rabu 13 Oktober 2021.

Menurut Akbar, Fariz sempat pingsan setelah dibanting polisi yang membubarkan demo mahasiswa di depan Kantor Bupati Tangerang, Rabu siang. Dia sempat dirawat di ruang perawatan Polres Kota Tangerang.

Mahasiswa jurusan Syariah semester 9 itu sempat mengeluhkan sakit seluruh badan. "Karena kami ingin pemeriksaan yang detail terkait kondisi teman kami, Fariz dibawa ke RS," kata Akbar.

Sebelumnya, rekaman video polisi banting mahasiswa saat pembubaran unjuk rasa di Tangerang itu viral di media sosial. Dalam beberapa rekaman video, terlihat tubuh mahasiswa yang dibanting itu kejang-kejang.

Kapolres Kota Tangerang Komisaris Besar Wahyu Sri Bintoro mengatakan akan menindak anggota polisi banting mahasiswa itu. Menurut Wahyu, semua anggota kepolisian telah diminta untuk bersikap humanis dalam menangani demo.

Wahyu mengatakan kondisi mahasiswa UIN yang dibanting itu sehat dan bisa berjalan. "Kami pastikan yang bersangkutan masih sehat," kata Wahyu.

Usai menjalani tes swab Covid-19, mahasiswa yang dibanting dalam video itu dibawa ke RS untuk dilakukan pemeriksaan medis.

Advertising
Advertising

Bentrokan yang terjadi antara mahasiswa dan petugas kepolisian itu berawal, saat sejumlah mahasiswa hendak masuk ke dalam Gedung Bupati Tangerang. Namun, aparat yang sudah berjaga menghadang ketika mahasiswa merangsek masuk.

JONIANSYAH HARDJONO

Baca juga: Viral Polisi Banting Mahasiswa pada Demo HUT Kabupaten Tangerang ke-389

Berita terkait

Aksi Mahasiswa Pro-Palestina di Amerika, Columbia University Lockdown Kampus

9 jam lalu

Aksi Mahasiswa Pro-Palestina di Amerika, Columbia University Lockdown Kampus

Mahasiswa pindah dari tenda dan duduki Hamilton Hall. Kampus mulai menskors sebagian pengunjuk rasa pro Palestina dan mengancam memecat yang lain.

Baca Selengkapnya

Universitas Columbia Ancam Keluarkan Mahasiswa Demonstran Pro-Palestina

15 jam lalu

Universitas Columbia Ancam Keluarkan Mahasiswa Demonstran Pro-Palestina

Universitas Columbia mengancam akan mengeluarkan mahasiswa pro-Palestina yang menduduki gedung administrasi Hamilton Hall.

Baca Selengkapnya

HAM PBB Prihatin Penangkapan Mahasiswa Pro-Palestina

22 jam lalu

HAM PBB Prihatin Penangkapan Mahasiswa Pro-Palestina

Komisaris Tinggi HAM PBB prihatin atas tindakan hukum membubarkan aksi pro-Palestina di sejumlah universitas di Amerika Serikat

Baca Selengkapnya

11 Tersangka Kasus Judi Online di Teluknaga Raup Keuntungan 10 Miliar dalam Waktu 4 Bulan

1 hari lalu

11 Tersangka Kasus Judi Online di Teluknaga Raup Keuntungan 10 Miliar dalam Waktu 4 Bulan

Untuk membongkar kasus judi online di di Teluknaga, Kabupaten Tangerang ini, tim patroli siber Polda Metro Jaya melakukan penyelidikan 20 hari.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Tangkap 11 Tersangka Judi Online di Tangerang

1 hari lalu

Polda Metro Jaya Tangkap 11 Tersangka Judi Online di Tangerang

Para pemain judi online itu harus membayar deposit Rp 25 ribu untuk satu kali masuk ke website cuaca77.

Baca Selengkapnya

6 Kampus Bersejarah Lokasi Demo Bela Palestina di Amerika

1 hari lalu

6 Kampus Bersejarah Lokasi Demo Bela Palestina di Amerika

Demo bela Palestina terjadi di sejumlah kampus Amerika. Polisi negara sekutu Israel itu bertindak represif.

Baca Selengkapnya

Ernest Regia Mahasiswa Indonesia Raih Juara 1 Olimpiade Sains di Kazakhstan

2 hari lalu

Ernest Regia Mahasiswa Indonesia Raih Juara 1 Olimpiade Sains di Kazakhstan

Ernest Regia meraih juara 1 Olimpiade Sains Mahasiswa Republik ke-16 di Universitas Buketov, Karaganda, Kazakhstan pada 25 April 2024.

Baca Selengkapnya

USAID Kerja Sama dengan Unhas, ITB dan Binus

4 hari lalu

USAID Kerja Sama dengan Unhas, ITB dan Binus

Program USAID ini untuk mempertemukan pimpinan universitas, mitra industri, dan pejabat pemerintah

Baca Selengkapnya

Belajar Buat Narkoba Sintetis dan Diedarkan, Pria di Tangerang Ditangkap Polsek Ciputat Timur

5 hari lalu

Belajar Buat Narkoba Sintetis dan Diedarkan, Pria di Tangerang Ditangkap Polsek Ciputat Timur

Pengungkapan kasus narkoba jenis sintetis ini berawal saat kecurigaan seorang warga akan adanya penyalahgunaan narkoba di wilayah Larangan, Tangerang.

Baca Selengkapnya

Mahasiswa Adukan Universitas Columbia Soal Represi Demo Pro-Palestina

5 hari lalu

Mahasiswa Adukan Universitas Columbia Soal Represi Demo Pro-Palestina

Mahasiswa Universitas Columbia mengajukan pengaduan terhadap universitas di New York itu atas tuduhan diskriminasi dalam protes pro-Palestina

Baca Selengkapnya