Antisipasi Gelombang Tiga Covid-19, Pemkab Bekasi Siagakan 3 Lokasi Isolasi

Reporter

Antara

Editor

Juli Hantoro

Jumat, 5 November 2021 19:18 WIB

Ilustrasi ruang isolasi Covid-19. ANTARA/M Risyal Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Tiga tempat isolasi terpusat bagi pasien Covid-19 di Kabupaten Bekasi masih disiagakan untuk mengantisipasi gelombang ketiga penyebaran virus Corona.

"Selain masih digunakan untuk perawatan pasien aktif, ketiga tempat isolasi terpusat ini kami siagakan untuk antisipasi gelombang ketiga yang diprediksi melanda Indonesia pada akhir hingga awal tahun depan," kata Wakil Ketua Komite Kebijakan Penanganan Covid-19 Kabupaten Bekasi Komisaris Besar Hendra Gunawan di Cikarang, Jumat, 5 November 2021.

Tiga tempat isolasi terpusat itu adalah Hotel Ibis Budget dan Citra Inn di Kecamatan Cikarang Selatan serta Hotel Ibis Style di Jababeka, Cikarang Utara.

Sedangkan perumahan mewah Baverly Hills Jababeka, Bapelkes Cikarang, serta Wisma President University sudah tidak lagi digunakan sebagai lokasi isolasi terpusat.

"Menyusul penurunan angka kasus aktif yang sangat signifikan belakangan," kata dia.

Advertising
Advertising

Hendra mengatakan, saat ini mayoritas pasien Covid-19 lebih memilih menjalani isolasi mandiri di kediamannya masing-masing sehingga pasien yang ditampung di isolasi terpusat hanya menyisakan segelintir orang saja.

"Pasien di isoter (isolasi terpusat) hanya tinggal tiga orang saja, namun bukan berarti pandemi sudah berakhir ya," kata dia.

Berdasarkan data pada Jumat, 5 November 2021 total kumulatif kasus Covid-19 di Kabupaten Bekasi sejak awal pandemi berjumlah 51.306 kasus dengan rincian 50.731 orang dinyatakan sembuh, 542 orang meninggal dunia, serta 33 kasus aktif terpapar virus corona.

Hendra meminta masyarakat tetap menerapkan protokol kesehatan ketat mengingat sejak penurunan level kewaspadaan Covid-19 di Kabupaten Bekasi menjadi level 1, terdapat peningkatan aktivitas. "Jangan lengah dan tetap patuhi protokol kesehatan ketat terutama saat beraktivitas di luar rumah," katanya.

Baca juga: Waspada Gelombang Ketiga Covid-19, Wagub DKI Imbau Masyarakat Tak Keluar Kota

Berita terkait

Terima Dukungan Kaesang Maju Pilwalkot Bekasi, DPD PSI: Keputusan di Tangan Beliau

11 jam lalu

Terima Dukungan Kaesang Maju Pilwalkot Bekasi, DPD PSI: Keputusan di Tangan Beliau

PSI Kota Bekasi mengaku telah menerima dukungan agar Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep maju di Pilwalkot Bekasi 2024

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi dan Sri Mulyani Rapat Pembatasan Impor, Sertifikat Tanah di Bekasi Beralih ke Elektronik

1 hari lalu

Terkini: Jokowi dan Sri Mulyani Rapat Pembatasan Impor, Sertifikat Tanah di Bekasi Beralih ke Elektronik

Berita terkini bisnis: Presiden Jokowi dan Sri Mulyani rapat membahas pembatasan impor, sertifikat tanah di Kabupaten Bekasi beralih ke elektronik.

Baca Selengkapnya

Pencurian Modus Pecah Kaca di Bekasi, Uang Biaya Rumah Sakit Rp 450 Juta Amblas

2 hari lalu

Pencurian Modus Pecah Kaca di Bekasi, Uang Biaya Rumah Sakit Rp 450 Juta Amblas

Pencurian modus pecah kaca mobil itu diduga terjadi saat korban dan ayahnya makan di Warung Gabus Pucung di Rawalumbu. Kota Bekasi.

Baca Selengkapnya

Bea Cukai Klaim Masih Segel 9 Mobil Mewah Kenneth Koh di Gudang Soewarna

2 hari lalu

Bea Cukai Klaim Masih Segel 9 Mobil Mewah Kenneth Koh di Gudang Soewarna

Nirwala membantah Bea Cukai menggelapkan sembilan mobil mewah itu.

Baca Selengkapnya

Kepergok Hendak Mencuri Motor, Pria di Bekasi Tewas Dikeroyok Massa

3 hari lalu

Kepergok Hendak Mencuri Motor, Pria di Bekasi Tewas Dikeroyok Massa

Pria yang diduga hendak mencuri sepeda motor itu diteriaki maling lalu dikejar dan dihujani pukulan oleh massa hingga tewas.

Baca Selengkapnya

Relawan Ambil Formulir Cawalkot Bekasi untuk Kaesang, Grace Natalie Respons Begini

3 hari lalu

Relawan Ambil Formulir Cawalkot Bekasi untuk Kaesang, Grace Natalie Respons Begini

Ketum PSI Kaesang Pangarep didorong relawan untuk maju di Pilkada Kota Bekasi. Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie bilang begini.

Baca Selengkapnya

Viral Wanita Tewas di Tangan Gangster di Cikarang Bekasi, Polisi Berikan Penjelasan

5 hari lalu

Viral Wanita Tewas di Tangan Gangster di Cikarang Bekasi, Polisi Berikan Penjelasan

Sebuah video viral di media sosial menarasikan seorang wanita tewas bersimbah darah di Bekasi akibat dianiaya sekelompok gangster. Begini kata polisi.

Baca Selengkapnya

Diduga Dikejar dan Ditimpuk ODGJ, Wanita di Bekasi Luka di Kepala hingga 10 Jahitan

8 hari lalu

Diduga Dikejar dan Ditimpuk ODGJ, Wanita di Bekasi Luka di Kepala hingga 10 Jahitan

Keluarga korban telah membuat laporan polisi atas penyerangan yang dilakukan pria diduga ODGJ tersebut di Harapan Jaya, Kota Bekasi.

Baca Selengkapnya

Kasus Ayah di Bekasi Hantam Anak Kandung dengan Linggis Hingga Tewas Dihentikan

8 hari lalu

Kasus Ayah di Bekasi Hantam Anak Kandung dengan Linggis Hingga Tewas Dihentikan

Polisi menghentikan kasus hukum ayah di Bekasi berinisial N yang menghantam anak kandungnya berinisial C, 35 tahun dengan linggis hingga tewas.

Baca Selengkapnya

Sejumlah Kasus Pembunuhan Hebohkan Publik, Terakhir Kasus Mayat dalam Koper

8 hari lalu

Sejumlah Kasus Pembunuhan Hebohkan Publik, Terakhir Kasus Mayat dalam Koper

Penduduk Cikarang Barat, Bekasi, Jawa Barat, menjadi gaduh setelah ditemukannya mayat dalam koper pada 25 April lalu. Ini kasus pembunuhan lain.

Baca Selengkapnya