Baznas Bazis Jakata Pusat Alokasikan Rp 11,5 miliar untuk Warga Tak Mampu

Reporter

Antara

Selasa, 7 Desember 2021 19:28 WIB

Ilustrasi

TEMPO.CO, Jakarta - Baznas-Bazis Jakarta Pusat telah mengalokasikan Rp11,5 miliar dari hasil pengumpulan Zakat, Infaq dan Sedekah (ZIS) tahun 2021 sebagai bantuan bagi warga kurang mampu.

Koordinator Baznas-Bazis Jakarta Pusat, Ali Ridho mengatakan, hingga saat ini Baznas Bazis sudah menghimpun hasil ZIS tahun 2021 sebesar Rp15,2 miliar atau 97,47 persen dari target yang ditentukan sebesar Rp15,6 miliar.

"Dari hasil ZIS tahun 2021 tersebut langsung didayagunakan untuk warga kurang mampu sebanyak Rp11,54 miliar," kata Ali seperyi dikutip dari Antara, Selasa, 7 Desember 2021.

ZIS tersebut dialokasikan untuk biaya pendidikan, santunan guru, petugas marbot masjid, bantuan yatim-piatu, kaum dhuafa, biaya berobat warga, bantuan kehidupan sehari-hari serta bedah rumah.

Ali juga mengimbau warga Jakarta Pusat untuk menyalurkan ZIS ke Baznas-Bazis Jakarta Pusat sehingga dapat didayagunakan untuk masyarakat yang kurang mampu.

Advertising
Advertising

Sejumlah bantuan yang didistribusikan Baznas-Bazis bersama Pemkot Jakarta Pusat antara lain bantuan biaya pendidikan untuk 400 mahasiswa, santunan untuk anak yatim-piatu berupa uang tunai sebesar Rp500 ribu bagi 297 anak.

Wakil Wali Kota Jakarta Pusat Irwandi berharap bantuan tersebut dapat memenuhi sebagian kebutuhan anak yatim-piatu sehingga bisa menambah motivasi dalam menjalankan pendidikan.

"Kita berharap bantuan ini menjadi pemicu untuk menambah motivasi para mahasiswa itu untuk belajar yang lebih baik lagi," kata dia.

Pemkot Jakpus dan Baznas-Bazis Jakarta Pusat (Jakpus) juga telah menyalurkan bantuan terhadap ratusan guru honorer, baik TPA, TPQ, TPK hingga PAUD.

Baca juga: 400 Guru Honorer di Jakarta Pusat Dapat Bantuan Rp 1 Juta dari Baznas

Berita terkait

Gopay Salurkan Zakat dan Donasi Ramadan Rp 31 Miliar

3 hari lalu

Gopay Salurkan Zakat dan Donasi Ramadan Rp 31 Miliar

Gopay menyalurkan zakat dan donasi dengan total Rp 31 miliar yang terkumpul selama Ramadan.

Baca Selengkapnya

Gilbert Lumoindong Dilaporkan ke Polisi, SETARA Institute: Pasal Penodaan Agama Jadi Alat Gebuk

4 hari lalu

Gilbert Lumoindong Dilaporkan ke Polisi, SETARA Institute: Pasal Penodaan Agama Jadi Alat Gebuk

Pendeta Gilbert Lumoindong dilaporkan ke polisi atas ceramahnya yang dianggap menghina sejumlah ibadah umat Islam.

Baca Selengkapnya

Kemenag Bentuk Tim Percepatan Pengembangan Zakat dan Wakaf

7 hari lalu

Kemenag Bentuk Tim Percepatan Pengembangan Zakat dan Wakaf

Tim ini dibentuk sebagai upaya Kemenag dalam mengoptimalkan pemanfaatan potensi besar yang terdapat dalam zakat dan wakaf.

Baca Selengkapnya

Kongres Pemuda Indonesia Laporkan Pendeta Gilbert Lumoindong ke Polda Metro Jaya atas Kasus Penistaan Agama

7 hari lalu

Kongres Pemuda Indonesia Laporkan Pendeta Gilbert Lumoindong ke Polda Metro Jaya atas Kasus Penistaan Agama

Ketua Kongres Pemuda Indonesia atau KPI Jakarta Sapto Wibowo Sutanto melaporkan pendeta Gilbert Lumoindong ke Polda Metro Jaya pada 19 April 2024.

Baca Selengkapnya

Darurat Judi Online: Guru Honorer Wanita Ini Kecanduan sampai Tilap HP Ibu dan Terjerat Pinjol untuk Main

9 hari lalu

Darurat Judi Online: Guru Honorer Wanita Ini Kecanduan sampai Tilap HP Ibu dan Terjerat Pinjol untuk Main

Seorang guru honorer di Kota Palangka Raya kecanduan bermain judi online sampai menilap HP ibunya dan memakai KTP adiknya untuk pinjol.

Baca Selengkapnya

Farhat Abbas Laporkan Gilbert Lumoindong soal Dugaan Penistaan Agama

9 hari lalu

Farhat Abbas Laporkan Gilbert Lumoindong soal Dugaan Penistaan Agama

Khotbah Gilbert Lumoindong yang membandingkan zakat di Islam dan Kristen dilaporkan ke polisi atas tuduhan penistaan agama

Baca Selengkapnya

Lebaran Ketupat, Tradisi Muslim di Jawa Sepekan Setelah Idul Fitri

14 hari lalu

Lebaran Ketupat, Tradisi Muslim di Jawa Sepekan Setelah Idul Fitri

Tradisi Lebaran Ketupat turun temurun dilakukan di Jawa sepekan setelah Idul Fitri. Bagaimana prosesinya?

Baca Selengkapnya

Ribuan Warga Indonesia Laksanakan Salat Idul Fitri di KBRI Bangkok

18 hari lalu

Ribuan Warga Indonesia Laksanakan Salat Idul Fitri di KBRI Bangkok

Ribuan masyarakat Indonesia melaksanakan salat Idul Fitri 1445 H di lapangan sepak bola Kedutaan Besar RI di Bangkok, Thailand pada Rabu 10 April 2024

Baca Selengkapnya

Ikon Lebaran, Ini 5 Fakta Menarik Soal Ketupat di Indonesia

19 hari lalu

Ikon Lebaran, Ini 5 Fakta Menarik Soal Ketupat di Indonesia

Ketupat sudah ada sejak masa pra-Islam di Indonesia, mulai populer untuk Idul Fitri atau lebaran sejak dikenalkan Sunan Kalijaga.

Baca Selengkapnya

BAZNAS RI Setop Terima Donasi dari McDonalds Indonesia Usai Diprotes Masyarakat

21 hari lalu

BAZNAS RI Setop Terima Donasi dari McDonalds Indonesia Usai Diprotes Masyarakat

Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) RI menyatakan tidak akan menerima lagi donasi dari McDonalds Indonesia.

Baca Selengkapnya