Warga Pademangan Dilaporkan Terpapar Omicron Usai Pulang dari Liberia

Senin, 10 Januari 2022 13:13 WIB

Suasana RSDC Wisma Atlet Kemayoran setelah ditemukannya kasus Covid-19 varian Omicron, di Jakarta, Jumat, 17 Desember 2021.Lockdown di RSDC Wisma Atlet akan mulai berlaku per hari ini sampai tujuh atau sepuluh hari kedepan. TEMPO/Muhammad Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Seorang warga Pademangan dipastikan terpapar Covid-19 varian Omicron usai melakukan perjalanan ke Liberia. Pria itu diketahui terpapar Covid-19 saat menjalani karantina 10 hari di Hotel Fraser Residence, Menteng, Jakarta Pusat.

Kepastian warga Pademangan itu terpapar Omicron disampaikan oleh Puskesmas Menteng, Jakarta Pusat. Kepala Satuan Pelaksana UKP Puskesmas Kecamatan Menteng Jonathan Aditama menyatakan pria itu memilih hotel tersebut sebagai tempat isolasi sepulangnya dari perjalanan luar negeri.

"Dia bukan dari daftar negara yang mengharuskan karantina 14 hari, sehingga dia karantina 10 hari,"
kata Jonathan kepada Antara di Jakarta, Senin, 10 Januari 2022.


Setelah karantina 10 hari, pria itu baru merasakan gejala Covid-19. Tes usapnya menunjukkan dia terkonfirmasi positif Covid-19 varian Omicron. Pria itu dibawa Puskesmas Pademangan untuk diisolasi di Wisma Atlet Kemayoran.

"Sudah dirujuk ke Wisma Atlet," kata Jonathan.

Setelah menerima informasi pelaku perjalanan luar negeri yang sedang karantina terpapar Covid-19 varian Omicron itu, Puskesmas Menteng memeriksa penghuni hotel karantina di Fraser Residence Menteng, termasuk para karyawan. Hotel Fraser Residence Menteng adalah satu dari 72 hotel di Jakarta yang ditunjuk sebagai tempat isolasi atau karantina bagi pelaku perjalanan luar negeri.

Kini 165 karyawan di hotel karantina itu harus menjalani tes usap untuk melacak potensi penyebaran Covid-19 varian Omicron.

Baca juga: Disumbang Varian Omicron, Kasus Covid-19 di Jakarta Kembali Naik

Berita terkait

Terkini: Luhut Tawarkan Dua Investasi Potensial ke Elon Musk, Pakar Minta Pemerintah Audit Kekayaan Pejabat Bea Cukai

14 jam lalu

Terkini: Luhut Tawarkan Dua Investasi Potensial ke Elon Musk, Pakar Minta Pemerintah Audit Kekayaan Pejabat Bea Cukai

Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan menyebutkan ada dua investasi potensial yang ditawarkan kepada Elon Musk di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Starlink Jalin Kerja Sama di Sektor Kesehatan, Trenggono Tak Mau Ketinggalan Lihat Peluang bagi Nelayan

1 hari lalu

Starlink Jalin Kerja Sama di Sektor Kesehatan, Trenggono Tak Mau Ketinggalan Lihat Peluang bagi Nelayan

Layanan internet Starlink dari perusahaan SpaceX milik Elon Musk, menjalin kerja sama dengan Kementerian Kesehatan

Baca Selengkapnya

Uji Coba Internet Starlink di Tiga Puskesmas, Menteri Kesehatan: Hasilnya Bagus

1 hari lalu

Uji Coba Internet Starlink di Tiga Puskesmas, Menteri Kesehatan: Hasilnya Bagus

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengatakan, uji coba Starlink di tiga puskesmas hasilnya bagus.

Baca Selengkapnya

Kemenkes dan Starlink Jalin Kerja Sama Sediakan Akses Internet di Puskesmas Terpencil

2 hari lalu

Kemenkes dan Starlink Jalin Kerja Sama Sediakan Akses Internet di Puskesmas Terpencil

Kemenkes menjalin kerja sama dengan perusahaan Elon Musk, Starlink untuk menyediakan akses internet di puskesmas terpencil.

Baca Selengkapnya

Urutan Perjalanan Ibadah Haji Mulai Karantina di Asrama Haji hingga Kembali ke Tanah Air

12 hari lalu

Urutan Perjalanan Ibadah Haji Mulai Karantina di Asrama Haji hingga Kembali ke Tanah Air

Berikut urut-urutan menunaikan ibadah haji sejak pendaftaran haji hingga kembali lagi ke Tanah Air.

Baca Selengkapnya

Jokowi Curhat Alat Kesehatan di Daerah Tersedia, tapi Minim Dokter Spesialis

15 hari lalu

Jokowi Curhat Alat Kesehatan di Daerah Tersedia, tapi Minim Dokter Spesialis

Presiden Jokowi menyayangkan daerah kepulauan maupun daerah terpencil dia tak menemukan tenaga dokter spesialis.

Baca Selengkapnya

Jokowi: Daerah Kepulauan Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis

15 hari lalu

Jokowi: Daerah Kepulauan Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis

Jokowi mengatakan kemampuan produksi dokter spesialis Indonesia hanya 2.700 per tahun.

Baca Selengkapnya

5 Tes Kesehatan yang Perlu Dilakukan Bagi Pasangan Pra Nikah

32 hari lalu

5 Tes Kesehatan yang Perlu Dilakukan Bagi Pasangan Pra Nikah

Tes kesehatan pra-nikah adalah langkah proaktif yang dapat membantu membangun dasar yang kuat untuk pernikahan yang sehat dan bahagia.

Baca Selengkapnya

145 Personel Gabungan Siaga di Ancol Saat Libur Lebaran 2024, Polisi: Antisipasi Copet

40 hari lalu

145 Personel Gabungan Siaga di Ancol Saat Libur Lebaran 2024, Polisi: Antisipasi Copet

Sebanyak 145 personel gabungan bakal disiagakan mengamankan Ancol saat libur Lebaran 2024. Polisi menyebut untuk mengantisipasi copet.

Baca Selengkapnya

Ratusan Kilogram Beras dan Minyak Goreng Ditemukan di Jalur Tikus Indonesia-Malaysia

40 hari lalu

Ratusan Kilogram Beras dan Minyak Goreng Ditemukan di Jalur Tikus Indonesia-Malaysia

Badan Karantina di Pos Lintas Batas Negara Entikong menemukan ratusan kilogram beras dan minyak goreng di jalur tikus perbatasan RI-Malaysia.

Baca Selengkapnya