Ibu Kota Negara Dipindah dari Jakarta, Begini Tanggapan Warga

Jumat, 28 Januari 2022 06:51 WIB

Tugu Selamat Datang di kawasan Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta. TEMPO/Aditia Noviansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Beragam tanggapan muncul di tengah rencana pemindahan Ibu Kota Negara (IKN) dari Jakarta ke Kalimantan Timur. Warga Jakarta dan wilayah aglomerasinya memiliki pandangan beragam tentang rencana ini.

Seorang pekerja di Jakarta asal Bekasi mengatakan pemindahan Ibu Kota Negara baik karena bisa menjadi pemerataan ekonomi. “Ini bagus karena bisa jadi pemerataan ekonomi, jadi gak melulu berpusat di Jakarta atau umumnya Pulau Jawa. Ada kemungkinan Presiden bisa dari lintas daerah lagi, gak cuma dari Jawa selama ini. Jadi setuju sih Ibu Kota pindah,” kata Bagas, pegawai swasta berusia 29 tahun, kepada Tempo, Kamis, 27 Januari 2022.

Dia berharap setelah Ibu Kota Negara dipindah, kemacetan lalu lintas juga berkurang. Menurut Bagas, itu satu-satunya masalah yang dihadapi para pekerja di Jakarta.

Seorang pekerja di bidang komunikasi yang berkantor di Kebon Jeruk, Adit, juga setuju dengan pemindahan ibu kota. Namun dia khawatir rencana ini akan berdampak pada kondisi lingkungan di Kalimantan.

“Sebenernya oke oke aja kalo emang nantinya dibuat seperti Amerika gitu. Kalo untuk sekarang belum tahu karena sistemnya belom berjalan,” ujarnya. “Oke aja kalo cuma sekadar sistem pemerintahannya yg dipindah ke sana, tapi kalau dari semua segi sepertinya tidak bisa, yang ada bakal merusak Kalimantan."

Selanjutnya harapan tidak perlu ada orang merantau ke Jakarta...

<!--more-->

Advertising
Advertising

Adit berharap agar Jakarta bisa jadi lebih senggang dengan dipindahnya Ibu Kota. “Jadi gak perlu atau ada lagi orang daerah yg merantau ke Jakarta,” katanya.

Pekerja Jakarta asal Bogor, Dipa, juga berharap Jakarta tidak terlalu padat dan menjadi kota layak huni. “Harapan buat IKN dan wilayah aglomerasinya, yakni agar ekonomi di wilayah itu jadi lebih baik dan merata,” katanya.

Tanggapan berbeda disampaikan seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) yang harus siap jika memang harus ditempatkan di Kalimantan Timur. ASN yang tinggal di kawasan Pasar Rebo, Anton, mengatakan sudah siap jika harus pindah dari Jakarta

“Jadi kalau disuruh pindah ya mau gak mau harus siap,” kata Anton.

Namun ia mengeluhkan beberapa hal jika dipindah, termasuk biaya mudik ke Jawa akan lebih mahal. Selain itu, ia mempertanyakan apakah fasilitas untuk keluarga sudah disiapkan betul.

“Kan kalau dipindah kita dapatnya rusun. Kalau rusun apakah layak untuk keluarga yang sudah punya anak. Karena kalau punya anak kecil kan banyak pikirannya, apakah aman untuk bermain anak-anak? Kan kalo di rusun itu bahaya juga kan. Yang dapat rumah kan yang eselon I dan II. Kalau ASN staf biasa itu dapatnya rumah susun,” tutur Anton.

Selain itu, ayah satu anak itu berharap semua diperlakukan adil jika memang dipindah ke Ibu Kota Negara yang baru di Kalimantan. Baik staf dan atasan harus sedia dipindah. “Ibaratnya ada rasa jiwa korsa seperti di TNI. Atasan bawahan ikut semua, jadi tidak ada kecemburuan sosial. Tapi memang balik lagi ya, semua ASN harus siap ditempatkan di mana saja. Itu sudah tandatangan kontrak di awal ketika gabung menjadi ASN,” ujarnya.

Baca juga: Anies Baswedan Sebut Pemindahan Ibu Kota Negara Tak Berdampak pada Kemacetan Jakarta

Berita terkait

Didesain sebagai Kota Cerdas, IKN Bakal Hadirkan Smart Transportation and Mobility

2 jam lalu

Didesain sebagai Kota Cerdas, IKN Bakal Hadirkan Smart Transportation and Mobility

OIKN bakal mengembangkan sistem transportasi cerdas di IKN.

Baca Selengkapnya

Otorita Bakal Bangun Nusantara Knowledge di IKN

7 jam lalu

Otorita Bakal Bangun Nusantara Knowledge di IKN

Otorita IKN mencanangkan pembangunan pusat riset dan kampus startup bernama Nusantara Knowledge Hub atau K-Hub.

Baca Selengkapnya

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

11 jam lalu

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

Menkomarinves Luhut Binsar Pandjaitan ditunjuk Jokowi sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional. Ini jabatan kesekian yang diterima Luhut.

Baca Selengkapnya

Jakarta Peringkat 10 Kota dengan Udara Terburuk pada Sabtu Pagi

1 hari lalu

Jakarta Peringkat 10 Kota dengan Udara Terburuk pada Sabtu Pagi

Pada Sabtu pagi pukul 07.02 WIB Indeks Kualitas Udara (AQI) di Jakarta berada di angka 122 atau masuk dalam kategori tidak sehat.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

1 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

Topik tentang BMKG mengimbau warga Jawa Tengah waspada potensi banjir dan tanah longsor menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Kementerian PUPR: Progres Rusun ASN di IKN Rata-rata Capai 40 Persen

1 hari lalu

Kementerian PUPR: Progres Rusun ASN di IKN Rata-rata Capai 40 Persen

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mengungkapkan progres pembangunan rumah susun (Rusun) ASN di di IKN rata-rata capai 40 persen.

Baca Selengkapnya

Proyek IKN Tetap Jadi Prioritas Prabowo-Gibran, TKN Pastikan 8 Program Unggulan Masuk RAPBN 2025

1 hari lalu

Proyek IKN Tetap Jadi Prioritas Prabowo-Gibran, TKN Pastikan 8 Program Unggulan Masuk RAPBN 2025

Proyek Ibu Kota Nusantara atau IKN tetap menjadi prioritas dalam RAPBN 2025 ketika pemerintahan Prabowo-Gibran resmi berjalan.

Baca Selengkapnya

BMKG Prakirakan Sebagian Jakarta Diguyur Hujan Sabtu Pagi hingga Malam

1 hari lalu

BMKG Prakirakan Sebagian Jakarta Diguyur Hujan Sabtu Pagi hingga Malam

Pada siang hari seluruh wilayah Jakarta dan Kepulauan Seribu diguyur hujan dengan intensitas ringan dan sedang.

Baca Selengkapnya

Ekonom Sarankan APBN 2025 Fokus pada Sejumlah Sektor, Makan Siang Gratis Ditunda

2 hari lalu

Ekonom Sarankan APBN 2025 Fokus pada Sejumlah Sektor, Makan Siang Gratis Ditunda

Prabowo berjanji jika terpilih sebagai presiden, dia akan melaksanakan program makan siang gratis.

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Sebut Realisasi Anggaran IKN Baru Mencapai 11 Persen

2 hari lalu

Sri Mulyani Sebut Realisasi Anggaran IKN Baru Mencapai 11 Persen

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyampaikan bahwa realisasi anggaran dari APBN untuk pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) baru mencapai 11 per

Baca Selengkapnya