Car Free Day Jakarta Berlaku Lagi, Selain Sudirman-Thamrin, Ini Lokasi Lainnya

Jumat, 20 Mei 2022 10:01 WIB

Warga berolahraga di kawasan Bundaran HI, Jakarta, Minggu, 2 Januari 2022.Meskipun hari bebas kendaraan atau Car Free day (CFD) ditiadakan, namun warga masih banyak yang beraktifitas di kawasan Sudirman-Thamrin. TEMPO/Muhammad Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta kembali mengadakan Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau car free day dengan pola terbatas mulai hari Minggu, 22 Mei 2022, pukul 06.00-10.00 WIB. Kegiatan tersebut dilakukan untuk meningkatkan kualitas udara Jakarta.

Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Syafrin Liputo menyatakan pelaksanaan HBKB terbatas itu bisa diikuti masyarakat. Menurut dia, HBKB terbatas boleh dilakukan hanya untuk kegiatan olahraga.

"Di lokasi juga akan kami pastikan tidak ada kegiatan partisipan dan Pedagang Kaki Lima (PKL). Selain itu, pengunjung diwajibkan untuk memindai QR Code PeduliLindungi atau menunjukkan minimal Sertifikat Vaksin kedua," ujar Syafrin lewat keterangan tertulis Jumat, 20 Mei 2022.

Selain itu Syafrin mengimbau agar masyarakat tetap menerapkan protokol kesehatan seperti menjaga jarak, dan menghindari kerumunan. Dia juga meminta pengunjung HBKB yang akan beraktivitas di lokasi agar memenuhi ketentuan-ketentuan yang ditetapkan. "Serta kami imbau tetap membawa masker untuk digunakan saat suasana sangat ramai," katanya Syafrin.

Sebelumnya, HBKB sempat dihentikan sementara karena berdasarkan kajian Pemerintah DKI Jakarta berpotensi terjadi penularan virus corona. Bahkan, kegiatan bersepeda berpotensi terjadi transmisi wabah ini, saat mereka berkumpul, setelah dan sesudah gowes.

Lokasi HBKB yang akan dimulai Minggu, 22 Mei 2022, adalah sebagai berikut:

1. Jl. Jend. Sudirman – Jl. MH Thamrin
(Patung Arjuna Wijaya sd Patung Pemuda Membangun)
2. Jl. Sisingamangaraja (Patung Pemuda Membangun sd CSW), Jakarta Selatan
3. Jl. Tomang Raya (Simpang Tomang sd Business Hotel Tomang), Jakarta Barat
4. Jl. Danau Sunter Selatan (Simpang Karya Beton sd GOR Sunter), Jakarta Utara
5. Jl. Suryo Pranoto (Simpang Harmoni sd Simpang RSUD Tarakan), Jakarta Pusat
6. Jl. Pemuda (Simpang Arion sd Simpang TU-GAS), Jakarta Timur

Baca juga: Yogyakarta Izinkan Lagi Car Free Day, Pelaku Wisata Diminta Percaya Diri

Advertising
Advertising

Berita terkait

Penonton Kahitna di Acara HUT Jakarta ke-497 Membeludak, Dishub DKI Temukan Anak Terpisah dari Orang Tua

8 jam lalu

Penonton Kahitna di Acara HUT Jakarta ke-497 Membeludak, Dishub DKI Temukan Anak Terpisah dari Orang Tua

Dishub DKI menemukan anak yang terpisah dari orang tuanya, imbas penonton Kahitna yang membeludak di Bundaran HI.

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Menjelang Konser Kahitna 2 Tahun Menuju 40

12 jam lalu

Serba-serbi Menjelang Konser Kahitna 2 Tahun Menuju 40

Kahitna akan mengadakan konser 2 Tahun Menuju 40 di JCC Senayan, Jakarta Pusat pada Selasa, 17 September 2024

Baca Selengkapnya

Truk Sampah Blokir Jalan di CFD Bundaran HI, Pejalan Kaki Terhadang Selama Dua Jam

13 jam lalu

Truk Sampah Blokir Jalan di CFD Bundaran HI, Pejalan Kaki Terhadang Selama Dua Jam

Truk-truk sampah di sekitar lokasi CFD Bundaran HI tersebut memblokir jalan dan membuat ruang gerak semakin sempit karena banyaknya pengunjung.

Baca Selengkapnya

CFD Dimeriahkan Penampilan Grup Musik Kathina, Ribuan Warga Padati Bundaran HI

15 jam lalu

CFD Dimeriahkan Penampilan Grup Musik Kathina, Ribuan Warga Padati Bundaran HI

Pengunjung CFD hari ini mengalami lonjakan signifikan karena ada penampilan Kahitna di panggung Pencanangan HUT Jakarta ke-497.

Baca Selengkapnya

Tidak Sehat, Kualitas Udara Jakarta Terburuk Kedua di Dunia pada Minggu Pagi

7 hari lalu

Tidak Sehat, Kualitas Udara Jakarta Terburuk Kedua di Dunia pada Minggu Pagi

Jakarta hanya satu level di bawah Delhi (India).

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Diusulkan Jadi Calon Gubernur DKI Jakarta, Bagaimana Tanggapannya?

10 hari lalu

Sri Mulyani Diusulkan Jadi Calon Gubernur DKI Jakarta, Bagaimana Tanggapannya?

Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan) DKI mengusulkan Menteri Keuangan Sri Mulyani sebagai calon Gubernur DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

Daftar Pemilihan Gubernur yang Digelar pada Pilkada 2024, Mengapa Yogyakarta Tak Termasuk?

11 hari lalu

Daftar Pemilihan Gubernur yang Digelar pada Pilkada 2024, Mengapa Yogyakarta Tak Termasuk?

Pilkada 2024 akan dilaksanakan pada November 2024 di semua provinsi di seluruh Indonesia, kecuali Daerah Istimewa Yogyakarta. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Jakarta Diperkirakan Cerah Berawan Rabu Pagi hingga Sore, kecuali Jakarta Selatan dan Timur

11 hari lalu

Jakarta Diperkirakan Cerah Berawan Rabu Pagi hingga Sore, kecuali Jakarta Selatan dan Timur

Cuaca diperkirakan masih cerah berawan pada siang hari, kecuali Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya

Mayoritas Jakarta Diprakirakan Berawan, Hujan Ringan Malam Hari

12 hari lalu

Mayoritas Jakarta Diprakirakan Berawan, Hujan Ringan Malam Hari

Seluruh wilayah DKI Jakarta diprakirakan cerah berawan pada pagi harinya dan sebagian besar berawan pada siang hari.

Baca Selengkapnya

Massa Aksi Desak Bank Setop Beri Pendanaan Buat Energi Kotor Seperti Batu Bara, Mengapa?

14 hari lalu

Massa Aksi Desak Bank Setop Beri Pendanaan Buat Energi Kotor Seperti Batu Bara, Mengapa?

Energi kotor biasanya dihasilkan dari pengeboran, penambangan, dan pembakaran bahan bakar fosil seeperti batu bara.

Baca Selengkapnya